Wikipedia:Daftar Pilihan/26 Januari
Terdapat 14 presiden India sejak introduksi jabatan tersebut pada tahun 1950 (masa jabatan saat ini adalah 5 tahun dari masa jabatan Presiden India). Jabatan tersebut dibentuk saat India dideklarasikan menjadi sebuah republik dengan adopsi konstitusi India. Selain tiga belas orang tersebut, tiga pelaksana jabatan presiden juga menjabat pada jangka waktu pendek. Varahagiri Venkata Giri menjadi Pelaksana Jabatan Presiden India pada tahun 1969 setelah kematian Zakir Husain, yang meninggal saat menjabat. Giri terpilih menjadi Presiden beberapa bulan kemudian. Ia masih menjadi satu-satunya orang yang memegang jabatan presiden sekaligus pelaksana jabatan presiden. Giri adalah satu-satunya orang yang terpilih sebagai kandidat independen. Presiden masih menjabat untuk masa jabatan lima tahun, sesuai dengan artikel 56, bagian V, dari Konstitusi India. Dalam kasus dimana masa jabatan presiden ditangguhkan atau saat ketiadaan presiden, wakil presiden mengambil alih jabatan tersebut. Menurut artikel 70, bagian V, parlemen memutuskan bagaimana mengalihkan fungsi presiden saat ini tak memungkinkan, atau dalam keadaan tak diinginkan lainnya. Rajendra Prasad, Presiden India pertama, adalah satu-satunya orang yang memegang jabatan tersebut untuk dua masa jabatan. (Selengkapnya...)