Wikipedia:Gambar Pilihan/17 2008
Depresi Besar atau Depresi Hebat merupakan krisis ekonomi terparah yang pernah dialami oleh Amerika Serikat. Diawali dengan jatuhnya bursa saham Wall Street di New York pada tanggal 24 Oktober 1929, krisis ini dirasakan hingga ke dunia internasional. Volume perdagangan internasional berkurang drastis, harga-harga melonjak tajam dan pendapatan menurun.
Kota-kota di seluruh dunia yang bergantung pada industri berat mengalami efek yang paling parah. Pembangunan di berbagai negara terhenti. Desa-desa yang terkena efek ini mengalami penurunan harga panen 40%-60%. Industri pertambangan dan penebangan kayu juga terkena dampaknya. Depresi Besar ini merupakan salah satu faktor yang menyebabkan Perang Dunia II di Eropa. Antara 1939 hingga 1949, banyak orang yang mendapatkan pekerjaan dan Depresi Besar inipun berakhir.