Mochtar Apin

Revisi sejak 22 Maret 2013 17.49 oleh Jayrangkoto (bicara | kontrib) (←Membuat halaman berisi '{{Infobox person | name = Mochtar Apin | image = | alt = | caption = | birth_name = | birth_date = {{Birth date|1923|12|23}} | birth_pla...')
(beda) ← Revisi sebelumnya | Revisi terkini (beda) | Revisi selanjutnya → (beda)

Mochtar Apin (10 Februari 1923 – 1 Januari 1994) adalah seorang pelukis dan pengajar Indonesia yang mengajar senirupa di Institut Teknologi Bandung. Ia merupakan salah seorang pendiri organisasi Gelanggang pada tahun 1946 bersama beberapa orang lainnya, yakni Chairil Anwar, Asrul Sani, Rivai Apin dan Baharuddin Marasutan. Gelanggang adalah suatu organisasi para seniman yang mengusung atau memperjuangkan modernitas dan kebebasan dalam berekspresi.

Mochtar Apin
Lahir(1923-12-23)23 Desember 1923
Belanda Padangpanjang, Sumatera Barat, Hindia Belanda
Meninggal1 Januari 1994(1994-01-01) (umur 70)
Indonesia Bandung, Jawa Barat
KebangsaanIndonesia Indonesia
Almamater- Seni Rupa ITB, Bandung (1951)
- Seni Rupa dan Kria, Amsterdam (1952)
- Ecole Nationale Superieure des Beaux Art, Paris (1957)
- Deutsche Akademie der Kunste, Berlin, Jerman
PekerjaanPelukis, pengajar
Suami/istriSien Mochtar Apin
AnakKarina, Arleti dan Marella Mochtar Apin

Pendidikan

  • INS Kayutanam, Sumatera Barat (1930-1933)
  • HIS Muara Enim, Sumatera Selatan (1933-1937)
  • MULO, Jakarta (1937-1941)
  • Belajar menggambar dengan JV Lookeren dan HV Verlthuijen (1939-1940)
  • AMS di Jakarta (1941-1942)
  • SMT di Jakarta (1943-1946)
  • Sekolah Tinggi Sastra di Jakarta (1946–1948)
  • Institut Teknologi Bandung (1948-1951)
  • Kunstnijverheid-School, Amsterdam, Belanda (1951-1952)
  • Ecole Nationale Superieure des Beaux Arts, Paris, Perancis (1953-1957)
  • Deutsche Akademie der Kunste, Berlin, Jerman Barat, (1957-1958)
  • Belajar Litografi/offset/teknik seni grafis di Paris (1968)

Karier

  • Ilustrator majalah Nusantara (1946)
  • Ilustrator majalah Gema Suasana dan Pembangunan
  • Pengajar Fakultas Seni Rupa ITB

Kegiatan lain

  • Pendiri Organisasi Gelanggang (1946)
  • Anggota Asia Pacific Regional Committee of international Art Association (1991)

Penghargaan

  • Beasiswa dari pemerintah Indonesia untuk menempuh pendidikan di Ecole Nationale Superieure des Beaux Arts, Paris, Perancis (1953-1957)
  • Beasiswa dari Deutsche Akademie der Kunste, Berlin, Jerman Barat (1957-1958)
  • Beasiswa dari Perancis untuk belajar litografi/offset/teknik seni grafis di Paris (1968)
  • Penghargaan kebudayaan dari pemerintah Australia (1974)

Referensi