Stasiun Rambipuji

stasiun kereta api di Indonesia


Stasiun Rambipuji (RBP) merupakan stasiun kereta api kelas II yang terletak di Rambigundam, Rambipuji, Jember. Stasiun yang terletak pada ketinggian 52 m di atas permukaan air laut ini berada di Daerah Operasi IX Jember.

Stasiun Rambipuji

Berkas:PPKA Rambipuji.jpg
Lokasi
Koordinat8°12′17″S 113°36′49″E / 8.20472°S 113.61361°E / -8.20472; 113.61361
Ketinggian+52 m
Operator
Letak
LayananMutiara Timur, Logawa, Sri Tanjung, Tawang Alun, dan Probowangi
Konstruksi
Jenis strukturAtas tanah
Informasi lain
Kode stasiun
KlasifikasiII[2]
Lokasi pada peta
Peta
Sunting kotak info
Sunting kotak info • L • B
Info templat
Bantuan penggunaan templat ini

Stasiun yang terletak di pinggir jalan raya Klakah-Jember ini memiliki 5 jalur, dengan jalur 3 sebagai sepur lurus, jalur 1 dan 2 untuk persilangan, serta jalur 4 dan 5 yang mana dahulu memiliki fasilitas peti kemas yang sekarang sudah tidak beroperasi lagi. Konstruksi stasiun yang dibangun pada tahun 1930 ini serupa dengan Stasiun Karawang.

Dahulu dari stasiun ini ke arah barat, setelah melintasi Jembatan Kayu Putih terdapat percabangan jalur yang akan berakhir di Lumajang melalui Balung yang sudah dinonaktifkan. Jalur ini juga mempunyai cabang di Balung menuju Ambulu yang juga sudah dinonaktifkan.

Di antara stasiun ini dan Stasiun Bangsalsari, terdapat Stasiun Petung yang kini sudah tidak aktif dikarenakan jaraknya yang tidak terlalu jauh dengan Stasiun Rambipuji.

Layanan kereta api

Kelas campuran (eksekutif-bisnis)

Kelas ekonomi AC

Jadwal kereta api

Berikut ini adalah jadwal kereta api di Stasiun Rambipuji per 1 April 2015 (berdasarkan Gapeka 2015).

No. KA KA Tujuan Kelas Tiba Berangkat
90 Mutiara Timur Malam Surabaya Gubeng (SGU) Eksekutif & Bisnis 00.49 00.51
89 Banyuwangi Baru (BW) bersambung Denpasar (DEN) 01.33 01.35
190/187 Logawa Surabaya Gubeng (SGU) bersambung Purwokerto (PWT) Ekonomi AC 05.12 05.14
208/209 Tawang Alun Malang Kotalama (MLK) 08.03 08.05
219 Probowangi Banyuwangi Baru (BW) 08.28 08.30
196/193 Sri Tanjung Surabaya Gubeng (SGU) bersambung Yogyakarta Lempuyangan (LPN) 09.32 09.34
88 Mutiara Timur Siang Surabaya Gubeng (SGU) Eksekutif & Bisnis 11.47 11.49
87 Banyuwangi Baru (BW) 12.38 12.40
220 Probowangi Surabaya Kota (SB) Ekonomi AC 16.40 16.42
194/195 Sri Tanjung Banyuwangi Baru (BW) 18.11 18.13
188/189 Logawa Jember (JR) 19.10 19.12
210/207 Tawang Alun Banyuwangi Baru (BW) 20.18 20.20

Insiden

Pranala luar

Galat Lua: unknown error. 8°12′12″S 113°36′52″E / 8.2033562°S 113.6144418°E / -8.2033562; 113.6144418{{#coordinates:}}: tidak bisa memiliki lebih dari satu tag utama per halaman

  1. ^ Subdit Jalan Rel dan Jembatan (2004). Buku Jarak Antarstasiun dan Perhentian. Bandung: PT Kereta Api (Persero). 
  2. ^ a b Buku Informasi Direktorat Jenderal Perkeretaapian 2014 (PDF). Jakarta: Direktorat Jenderal Perkeretaapian, Kementerian Perhubungan Indonesia. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 1 Januari 2020.