Alvito Nunes

Revisi sejak 16 Maret 2016 22.19 oleh Adesio2010 (bicara | kontrib) (Alvito Nunes)
(beda) ← Revisi sebelumnya | Revisi terkini (beda) | Revisi selanjutnya → (beda)

Alvito Nunes atau Aloyto Núñez[a] (meninggal 1015) merupakan seorang Comte Portugal di abad ke-11. Setelah kematian Menendo González pada tahun 1008, ia memerintah wilayah tersebut dengan Toda, janda Comte Menendo.[1]

Alvito Nunes tewas terbunuh oleh Viking di dalam serangan berdarah di Kastil Vermoim yang berlokasi di sekitar Vila Nova de Famalicão.

Ia diduga keturunan dari keluarga pertama Comte Portugis, Vímara Peres, melalui Nuno Alvites (atau Aloytez), yang kemungkinan adalah cucu Lucídio Vimaranes.[2] Ia digantikan oleh putranya Nuno Alvites yang meninggal pada tahun 1028.[1]

Pernikahan dan Keturunan

Ia menikahi Gontina[3][b] dengan siapa ia memiliki setidaknya empat orang anak:

  • Nuno Alvites (meninggal 1028) juga dikenal sebagai Nuño Aloytez, menikahi Ilduara Mendes putri Comte Menendo González, yang akan memerintah dengan haknya sendiri setelah kematian suaminya.[1]
  • Segeredo Alvites, suami Adosinda Arias dan ayahanda Azenda Segerédez, istri Diego Gutiérrez, orangtua Ardio Díaz, yang putrinya Urraca Fróilaz adalah istri pertama Comte Pedro Fróilaz de Traba.[3]
  • Pedro Alvites, didokumentasikan pada sekitar tahun 1025 dan 1070, kepala biara Guimarães.[3]
  • Loba Alvites[5]

Catatan

  1. ^ In the Chronicon Lusitanum his name is spelled Alvitus Nuniz.
  2. ^ In 985, Segiredus presbiter, sold his inheritance in Villa Laginosa to Alloyttus and his wife Gudina.[4]

Referensi

  1. ^ a b c Mattoso 1970a, hlm. 42.
  2. ^ Mattoso 1970b, hlm. 16.
  3. ^ a b c Torres Sevilla-Quiñones de León 1999, hlm. 303.
  4. ^ Herculano 1868, hlm. 93, doc. CXLIX.
  5. ^ Mattoso 1970b, hlm. 17.

Bibliografi

Alvito Nunes
Keluarga Vímara Peres
Lahir:  ? Meninggal: 1015
Gelar kebangsawanan lainnya
Didahului oleh:
Menendo González
Comte Portugal
1008–1015
Diteruskan oleh:
Nuno Alvites dengan Ilduara Mendes