2 Tawarikh 4
2 Tawarikh 4 (atau II Tawarikh 4, disingkat 2Taw 4) adalah pasal keempat Kitab 2 Tawarikh dalam Alkitab Ibrani dan Perjanjian Lama di Alkitab Kristen. Dalam Alkitab Ibrani termasuk dalam bagian Ketuvim (כְּתוּבִים, "tulisan").[1][2]
2 Tawarikh 4 | |
---|---|
Kitab | Kitab 2 Tawarikh |
Kategori | Nevi'im |
Bagian Alkitab Kristen | Perjanjian Lama |
Urutan dalam Kitab Kristen | 14 |
Teks
- Naskah sumber utama: Masoretik, Septuaginta dan Naskah Laut Mati.
- Pasal ini terdiri dari 22 ayat.
- Berisi catatan sejarah mengenai pemerintahan raja Salomo di Kerajaan Israel.
- Pasal 2 sampai 7 mencatat langkah-langkah yang diambil oleh Salomo untuk membangun Bait Suci.[3]
Waktu
- Kisah yang dicatat di pasal ini menurut catatan sejarah terjadi sekitar tahun 965 SM, yaitu setelah tahun ke-4 pemerintahan raja Salomo di di Kerajaan Israel.
Struktur
Pembagian isi pasal (disertai referensi silang dengan bagian Alkitab lain):
- 2 Tawarikh 4:1 = Pembuatan mezbah tembaga di Bait Suci
- 2 Tawarikh 4:2–5 = Pembuatan "laut tuangan" (1 Raja–raja 7:23–29)
- 2 Tawarikh 4:6–22 = Perlengkapan-perlengkapan Bait Suci (1 Raja–raja 7:38–51)
Ayat 1
- Lalu ia membuat mezbah tembaga yang dua puluh hasta panjangnya, dan dua puluh hasta lebarnya dan sepuluh hasta tingginya. (TB)[4]
Referensi silang: 2 Raja–raja 16:14; 2 Tawarikh 4:1; 8:12; 15:8.
Ukuran mezbah tembaga itu sekitar 10 meter panjangnya, 10 meter lebarnya, dan 5 meter tingginya. Mezbah ini merupakan pengganti dari mezbah yang pernah dibuat untuk Kemah Suci, seperti dicatat dalam Kitab Keluaran pasal 27:1:
- "Haruslah engkau membuat mezbah dari kayu penaga, lima hasta panjangnya dan lima hasta lebarnya, sehingga mezbah itu empat persegi, tetapi tiga hasta tingginya."[5]
Ayat 2
- Kemudian dibuatnyalah "laut" tuangan yang sepuluh hasta dari tepi ke tepi, bundar keliling, lima hasta tingginya, dan yang dapat dililit berkeliling oleh tali yang tiga puluh hasta panjangnya. (TB)[6]
- Referensi silang: 1 Raja-raja 7:23
Ayat 5
- Tebal "laut" itu setapak tangan dan tepinya serupa tepi piala, seperti bunga bakung yang berkembang. "Laut" itu dapat memuat tiga ribu bat air. (TB)[7]
- Referensi silang: 1 Raja-raja 7:26
- "Setapak tangan": sekitar 74 mm (2,9 in).[8]
- "Dua ribu bat": Kira-kira 500 barrel (= 80000 liter)[9] Dalam 2 Tawarikh 4 tercatat bahwa kapasitasnya 3000 bat, yang merupakan volume jika diisi sampai penuh, tetapi dalam 1 Raja-raja 7, tercatat 2000 bat yang merupakan isi air untuk dipakai oleh imam-imam mencuci tangan dan kaki atau merendam badannya.[9]
Lihat pula
- Bait Allah (Yerusalem)
- Mezbah
- Salomo
- Bagian Alkitab yang berkaitan: Keluaran 27, 1 Raja-raja 5, 1 Raja-raja 6, 1 Raja-raja 7, 1 Tawarikh 21, 2 Tawarikh 2, 2 Tawarikh 3.
Referensi
- ^ W.S. LaSor, D.A. Hubbard & F.W. Bush. Pengantar Perjanjian Lama 1. Diterjemahkan oleh Werner Tan dkk. Jakarta:BPK Gunung Mulia. 2008. ISBN 979-415-815-1, 9789794158159
- ^ J. Blommendaal. Pengantar kepada Perjanjian Lama. Jakarta:BPK Gunung Mulia, 1983. ISBN 979-415-385-0, 9789794153857
- ^ The Full Life Study Bible. Life Publishers International. 1992. Teks Penuntun edisi Bahasa Indonesia. Penerbit Gandum Mas. 1993, 1994.
- ^ 2 Tawarikh 4:1 - Sabda.org
- ^ Keluaran 27:1
- ^ 2 Tawarikh 4:2 - Sabda.org
- ^ 2 Tawarikh 4:5 - Sabda.org
- ^ "Weights and Measures", Oxford Biblical Studies Online, Oxford: Oxford University Press, diakses tanggal 15 Januari 2017.
- ^ a b Gill, John. Exposition of the Entire Bible. Luke 2. Diakses 24 April 2018.
Pranala luar
- (Indonesia) Teks 2 Tawarikh 4 dari Alkitab SABDA
- (Indonesia) Audio 2 Tawarikh 4
- (Indonesia) Referensi silang 2 Tawarikh 4
- (Indonesia) Komentari bahasa Indonesia untuk 2 Tawarikh 4
- (Inggris) Komentari bahasa Inggris untuk 2 Tawarikh 4