Bintang di Surga (album Peterpan)

Album kedua Peterpan yang diliris pada tahun 2004
Revisi sejak 5 Juli 2020 05.02 oleh Leluasa (bicara | kontrib) (Menambahkan credits pembuat sampul album Bintang Disurga)

Bintang di Surga merupakan album studio kedua Peterpan yang dirilis pada tahun 2004 melalui Musica Studio's. Album ini berisi 10 lagu dengan singel diantaranya "Ada Apa Denganmu", "Mungkin Nanti", "Ku Katakan Dengan Indah", "Khayalan Tingkat Tinggi", "Bintang di Surga", "Diatas Normal", dan "Khayalan Tingkat Tinggi". Album ini menjadi salah satu album terlaris di Indonesia dengan jumlah penjualan kurang lebih 3 juta keping.[7]

Bintang di Surga
Cover Consept & Design by ThovfaCB (EndONEgraphz)
Album studio karya Peterpan
Dirilis26 Juli 2004
Direkam2004
Studio
  • Level Studio, Bandung
  • Studionya Capung, Bandung
Genre
Durasi42:23
LabelMusica Studio's
ProduserNoey, Capung
Kronologi Peterpan
Taman Langit
(2003)Taman Langit2003
Bintang di Surga
(2004)
OST. Alexandria
(2005)OST. Alexandria2005
Singel dalam album Bintang di Surga
  1. "Ada Apa Denganmu[1]"
  2. "Mungkin Nanti[2]"
  3. "Ku Katakan Dengan Indah[3]"
  4. "Khayalan Tingkat Tinggi[4]"
  5. "Bintang di Surga[5]"
  6. "Diatas Normal[6]"

Pada tahun 2007, Rolling Stone Indonesia menempatkan album ini ke dalam daftar 150 Album Indonesia Terbaik, sementara lagu "Ku Katakan Dengan Indah" berada dalam daftar 150 Lagu Indonesia Terbaik.

Fakta unik dari pembuatan album ini adalah pada salah satu lagunya yang berjudul "Ku Katakan Dengan Indah" terdapat suara perempuan yang ikut terekam dalam lagu tersebut. Meski sudah direkam berulang kali, suara perempuan tersebut tidak bisa hilang. Pihak produser dan penulis lagu akhirnya memutuskan lagu "Ku Katakan Dengan Indah" tersebut akan dirilis tanpa melakukan perubahan tersebut. Menurut kabar yang beredar, pembuatan lagu tersebut ternyata dibuat di sebuah studio rekaman lagu yang biasa digunakan oleh penyanyi mendiang Nike Ardilla.[8]

Daftar lagu

Semua lagu diciptakan oleh Ariel, kecuali "Aku" oleh Andika dan Ariel, serta "Masa Lalu Tertinggal" oleh Indra dan Ariel.

No.JudulDurasi
1."Ada Apa Denganmu"4:40
2."Mungkin Nanti"4:28
3."Khayalan Tingkat Tinggi"3:23
4."Di Belakangku"5:02
5."Ku Katakan Dengan Indah"5:34
6."2 DSD"3:40
7."Diatas Normal"3:35
8."Aku"3:01
9."Masa Lalu Tertinggal"3:56
10."Bintang di Surga"5:00
Durasi total:42:23

Personel

Semua lagu diaransemen oleh Peterpan.

Peterpan

Personel tambahan

  • Capung - engineering
  • Ferry "Fei" - engineering string pada trek 4 (dibantu oleh Christian Hermawan)
  • Heirrue Buchaery - mixing
  • Khoe Hok Laij - mastering
  • Job Rusli - aransemen string pada trek 4, 6, & 10
  • Iwan Setia - biola 1
  • I. Nyoman Mahendra - biola 1
  • Yoyo Sunarya - biola 1
  • Satrio A.Y. - biola 1
  • Fitrah Ramadhan - biola 2
  • Dedy Akhmad - biola 2
  • Raga Dipanegara - biola 2
  • Angga Aditia - biola alto
  • Agus Firmansyah - biola alto
  • Juliandani - selo
  • Unun S.P. - selo
  • Ria - vokal pada trek 4

Lihat pula

  1. ^ Video musik resmi Ada Apa Denganmu
  2. ^ Video musik resmi Mungkin Nanti
  3. ^ Video musik resmi Ku Katakan Dengan Indah
  4. ^ Video musik resmi Khayalan Tingkat Tinggi
  5. ^ Video musik resmi Bintang di Surga
  6. ^ Video musik resmi Diatas Normal
  7. ^ 5 Band Indonesia dengan Rekor Penjualan Album yang Sulit Dilewati
  8. ^ Lagu-lagu Ini Punya Cerita Misterius yang Merebak di Masyarakat