Majelis Notables

Revisi sejak 18 Agustus 2020 14.02 oleh Herryz (bicara | kontrib)

Majelis Notables atau Majelis Para Bangsawan (Inggris: The Assembly of Notables) adalah dewan penasihat yang dipilih oleh raja Prancis selama masa krisis fiskal melanda Prancis.[1] Seperti namanya, dewan ini terdiri dari tokoh-tokoh penting di pemerintahan, yang berasal dari para bangsawan, kalangan aristokrasi, termasuk pangeran kerajaan, uskup agung, hakim, pejabat kota besar, dan rekan sejawat, dan fungsionaris negara yang dihimpun oleh Raja Prancis pada kesempatan luar biasa untuk berkonsultasi tentang masalah negara.[2] Raja berharap para Notables akan mendukung langkah reformasi pajak yang diusulkan oleh para menterinya.[1] Kelompok ini mulai melakukan pertemuan pertama pada tahun 1583, kemudian 1596–1997, 1617, 1626, 1787, dan 1788. Kelompok Notables sama seperti Estates-General, yang hanya melayani untuk tujuan konsultatif saja, tetapi para anggota dewan Notables dipilih oleh raja, sedangkan anggota Estates General dipilih oleh anggota kerajaan.[3]

Ukiran yang menunjukkan Majelis Para Bangsawan tahun 1787 di Versailles

Sejarah

Majelis 1583

Pada bulan November 1583, raja Henry III mengadakan pertemuan pertama kali dengan para Notables di Saint Germain-en-Laye untuk membahas demonstrasi keagamaan yang mengancam akan runtuhnya negara Prancis. Dalam sidang tersebut, Charles, Kardinal de Bourbon menyatakan adanya monopoli agama di Prancis; dia berkata bahwa jika ini ditawarkan, para pendeta akan menjual baju mereka demi mendukung raja.[4] Henry, bagaimanapun, dengan marah memotongnya, mengetahui asal mula permintaan yang bermusuhan itu; segala upaya untuk memaksakan satu agama tidak terpikirkan sementara Anjou tetap terikat dengan Belanda. Henry menjawab bahwa dia telah mempertaruhkan nyawa dan harta bendanya untuk mendirikan satu agama, tetapi karena dia telah dipaksa untuk menuntut perdamaian, dia tidak akan melanggar itu.[4]

Catatan

  1. ^ a b "The Assembly of Notables". www.alphahistory.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 16 Agustus 2020. 
  2. ^ Collins, p. xix
  3. ^ Mousnier, p. 229
  4. ^ a b Sutherland, h. 54

Referensi

  • Collins, James; The State in Early Modern France. New York: Cambridge University Press 1995.
  • Mousnier, Roland; The Institutions of France under the Absolute Monarchy 1598–1789, Volume II: The Organs of State & Society. Chicago: University of Chicago Press 1979.
  • Sutherland, N.M.; Henry IV of France and The Politics of Religion. London: Intellect Books 2004.