Garin Nugroho
Templat:Infobox artis Indonesia
Garin Nugroho Riyanto, S.Sn., M.H. atau yang lebih dikenal dengan Garin Nugroho (lahir 6 Juni 1961) merupakan salah satu sutradara, penulis skenario, dan produser film asal Indonesia.[1] Nama Garin Nugroho mulai dikenal luas setelah film bernama Cinta dalam Sepotong Roti (1990).[2] Lalu, film keduanya, Surat untuk Bidadari (1992) membawa namanya ke panggung film internasional.[2] Garin Nugroho juga peduli pada masalah lingkungan hidup.[3] Hal tersebut setidaknya tercermin dalam filmnya yang bertema lingkungan, yaitu Under The Tree.[3] Ia juga mendirikan Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) yang bernama SET pada tahun 1987.[4] LSM tersebut bertujuan untuk membuat bahasa yang baru, menciptakan spirit penciptaan, dan membuat komunitas.[4] Dari LSM tersebut lahir sutradara muda, seperti Riri Riza.[4]
Pendidikan
Garin Nugroho menempuh pendidikan film di Fakultas Sinematografi Institut Kesenian Jakarta (IKJ) dan selesai pada tahun 1985.[2] Selain belajar film, ia juga menempuh pendidikan hukum di Fakultas Hukum Universitas Indonesia (selesai 1991).[2]
Karier
Dalam perfilman Indonesia, Garin Nugroho memulai kariernya sebagai kritikus film dan pembuat film dokumenter.[5] Ia telah menyelesaikan sedikitnya dua puluh film (dokumenter, film pendek, dan film panjang).[4] Pada Perayaan 250 Tahun Mozart, ia terpilih sebagai salah satu dari enam sutradara inovatif dunia untuk membuat film yang kemudian melahirkan Opera Jawa.[2] Di bidang musik, ia sempat membuat video klip January Christy, Titi DJ, Krakatau (grup musik), Katon Bagaskara, Paquita Widjaya, Edo Kondologit, dan Gong 2000.[1] Salah satu karya video klipnya, Negeri di Atas Awan (dinyanyikan oleh Katon Bagaskara), berhasil mendapat Trofi Visia pada final Video Musik Indonesia Periode II 1994/1995.[4]
Filmografi
Film Pendek
- Gerbong 1, 2, 3 (1985) [6]
- Nocturno (2015)
Film Panjang
- Cinta dalam Sepotong Roti (1991) [2]
- Surat untuk Bidadari (1994) [2]
- Bulan Tertusuk Ilalang (1995) [2]
- Daun di Atas Bantal (1998) [2]
- Puisi Tak Terkuburkan (2000) [2]
- Layar Hidup: Tanjung Priok/Jakarta (2001) [6]
- Rembulan di Ujung Dahan (2002) (TV Movie) [6]
- Aku Ingin Menciummu Sekali Saja (2002) [2]
- Rindu Kami Padamu (2004) [2]
- Serambi (2005) [2]
- Opera Jawa (2006) [2]
- Under The Tree (2008) [2]
- Generasi Biru (2009) [6]
- Mata Tertutup (2011) [6]
- Soegija (2012) [2]
- Isyarat (2013) [2]
- Guru Bangsa: Tjokroaminoto (2015) [2]
- Aach... Aku Jatuh Cinta! (2016) [7]
- Nyai (2016)
- Setan Jawa (2016)
- Kucumbu Tubuh Indahku (2019)
- 99 Nama Cinta (2019)
- A Perfect Fit (2021)
- Puisi Cinta yang Membunuh (2021)
Film Dokumenter
- Tepuk Tangan (1986)
- Menyuling Masa Depan (1988)
- Tanah Tantangan di Nusa Tenggara Timur (1989)
- Komodo Permata Purba
- Air dan Romi (1992) [6]
- Dongeng Kancil untuk Kemerdekaan (1995) [6]
- My Film, My Family, and My Nation (1998) [6]
- Pak Naim dan Impian Rumahnya
- Waterfront (2001)
- Aikon Sebuah Peta Budaya (2004)
- Trilogy Politics (2004)
- Transparancy International Indonesia (2007)
- Teak Leaves and The Temple (2007) [6]
Buku
- Kekuasaan & Hiburan (1995)
- Membaca Film Garin (2002)
- Education really is Multicultural: Some Idea (2002)
- TV Publik: Menggagas Media Demokratis di Indonesia (2002)
- And the Moon Dance: The Film of Garin (2004)
- Opera Sabun SBY: Televisi dan Komunikasi Politik (2004)
- Pemimpin Perubahan: PR untuk Presiden RI 2005-2009 (2004)
- Seni Merayu Massa (2005)
- Republik Tanpa Ruang Publik (2005)
- Kisah dari Aceh (2005)
- SBY Superhero (2009)
- Krisis dan Paradoks Film Indonesia (2015)
- Negara Melodrama (2019)
- Memoar Garin Nugroho: Era Emas Film Indonesia 1998-2019 (2020)
Penghargaan
Tahun | Penghargaan | Kategori | Film | Hasil | Keterangan |
---|---|---|---|---|---|
1991 | Festival Film Indonesia 1991 | Sutradara Terbaik | Cinta dalam Sepotong Roti | Nominasi | |
Cerita Asli untuk Film | Nominasi | ||||
1992 | Asia-Pacific Film Festival | Sutradara Pendatang Baru | Menang | ||
1996 | Berlin International Film Festival | FIPRESCI Prize Forum of New Cinema | Bulan Tertusuk Ilalang | Menang | |
1997 | Festival des 3 Continents | Best Director | Menang | ||
1998 | Asia-Pacific Film Festival | Skenario | Daun di Atas Bantal | Nominasi | |
Tokyo International Film Festival | Special Jury Prize | Menang | |||
1999 | Festival Film Bandung | Sutradara | Nominasi | ||
Penghargaan Khusus | Menang | ||||
Singapore International Film Festival | Silver Screen Awards (Best Asian Feature) | Nominasi | |||
2000 | Locarno Festival | Silver Leopard Video | Puisi Tak Terkuburkan | Menang | |
2006 | Festival Film Indonesia 2006 | Skenario Adaptasi Terbaik (bersama Armantono) | Opera Jawa | Menang | |
2007 | 7th Osian's Cinefan Festival | Film Terbaik Asia | Rindu Kami Padamu | Menang | |
Singapore International Film Festival | Silver Screen Awards (Best Asian Feature) | Opera Jawa | Menang | ||
Asia Film Awards | Best Film | Nominasi | |||
2008 | Festival Film Indonesia 2008 | Sutradara Terbaik | Under the Tree | Nominasi | |
Film Bioskop Terbaik | Nominasi | ||||
2012 | Apresiasi Film Indonesia | Sutradara Terunggul | Mata Tertutup | Menang | |
2015 | Festival Film Bandung 2015 | Sutradara Terpuji | Guru Bangsa: Tjokroaminoto | Nominasi | |
Penulis Skenario Terpuji | Nominasi | ||||
2018 | Festival Film Tempo | Sutradara Pilihan Tempo | Kucumbu Tubuh Indahku | Menang | |
Skenario Pilihan Tempo | Nominasi | ||||
2019 | Festival Film Indonesia 2019 | Sutradara Terbaik | Menang | ||
Skenario Asli Terbaik | Nominasi | ||||
2020 | Piala Maya 2019 | Penyutradaraan Terpilih | Menang | ||
Penulisan Skenario Asli Terpilih | Nominasi |
Referensi
- ^ a b Garin Nugroho Riyanto, diakses 1 April 2014
- ^ a b c d e f g h i j k l m n o p q r s .Garin Nugroho Award, diakses 1 April 2014
- ^ a b Sutradara Indonesia yang Dikenal Dunia, diakses 1 April 2014
- ^ a b c d e Garin Nugroho Riyanto, diakses 4 April 2014
- ^ "Garin Nugroho, diakses 1 April 2014". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-04-04. Diakses tanggal 2014-04-04.
- ^ a b c d e f g h i Filmography, diakses 1 April 2014
- ^ "Sinopsis film Ach Aku Jatuh Cinta di Movie.co.id". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2015-06-23. Diakses tanggal 2015-06-23.