Yowis Ben 3

film Indonesia tahun 2021

Yowis Ben 3 adalah film drama-komedi Indonesia tahun 2021 yang disutradarai oleh Fajar Nugros bersama Bayu Skak dan dibintangi oleh Bayu Skak, Joshua Suherman, Brandon Salim dan Tutus Thomson.[1] Film ini merupakan film ketiga dari seri film Yowis Ben yang menceritakan kisah grup musik Yowis Ben yang terancam kehilangan salah satu personel dan manajernya di tengah ketenaran grup musik tersebut. Yowis Ben akan tayang perdana di bioskop pada 25 November 2021.

Yowis Ben 3
Poster rilis teatrikal
Sutradara
Produser
SkenarioFajar Nugros
CeritaBayu Skak
Pemeran
Penata musikAndhika Triyadi
SinematograferUmar Setyadi
PenyuntingWawan I. Wibowo
Perusahaan
produksi
Tanggal rilis
  • 25 November 2021 (2021-11-25)
Durasi113 menit
NegaraIndonesia
BahasaJawa

Sinopsis

Di tengah ketenarannya sebagai grup musik, Yowis Ben, terancam kehilangan salah satu personilnya dan juga manajer yang selama ini mendampingi mereka.

Pemeran

Penampilan khusus

Produksi

 
Hutan Wisata De Djawatan menjadi salah satu lokasi syuting Yowis Ben 3 di Banyuwangi.

Praproduksi

Setelah penayangan film Yowis Ben 2 berakhir, Fajar selaku sutradara mengabarkan lewat akun twitter "Sampai jumpa Lebaran 2020!". Kalimat ini merupakan pernyataan awal bahwa Yowis Ben 3 direncanakan tayang pada Lebaran 2020.[3]

Pada 7 Maret 2020, Bayu mengumumkan pengambilan gambar akan dilakukan dengan perjalanan darat menuju beberapa daerah seperti Solo, Kediri, Banyuwangi, dan Malang.[4]

Syuting

Syuting pertama kali dimulai di Malang pada awal Maret 2020. Setelah syuting selama 3 hari, proses produksi terpaksa harus ditunda dikarenakan pemerintah sedang menggalakkan social distancing atau menghindari keramaian demi mengurangi penyebaran pandemi Covid 19.[5]

Pada 14 Juli 2020, Bayu selaku sutradara mengatakan bahwa syuting akan dilanjutkan pada September 2020.[6] Proses pengambilan gambar dilanjutkan kembali pada 2 September 2020 dan dimulai di Kota Solo.[7] Setelah dari Solo, syuting dilanjutkan ke beberapa kota lainnya hingga Malang pada 29 September 2020.[8] Seluruh proses syuting berakhir di Jakarta pada 13 Oktober 2020.[9]

Penayangan

Pada 19 September 2021, Bayu melalui vlog-nya menyebut bahwa Yowis Ben 3 direncanakan rilis pada bulan November.[10] Starvision mengumumkan secara resmi bahwa film tersebut akan tayang perdana di bioskop pada 25 November 2021. Tanggal penayangan tersebut diumumkan bersamaan dengan perilisan poster resmi pada 29 September 2021.[11] Yowis Ben menjadi salah satu film Indonesia yang tayang di bioskop setelah penutupan bioskop terkait PPKM, bersamaan dengan Zerre: Pendekar Ufuk Timur (7 Oktober), Nussa (14 Oktober), Paranoia (11 November), Losmen Bu Broto dan Cinta Bete (18 November).[12]

Referensi

  1. ^ Diananto, Wayan (28 Mei 2019). "Film Sebelumnya Dapat 1 Juta Penonton, Joshua Suherman Bocorkan Cerita Yowis Ben 3". Liputan 6. Diakses tanggal 21 Desember 2019. 
  2. ^ Taufiq, Muhammad (9 September 2020). "Wali Kota Kediri Masuk Salah Satu Scene Film Yowis Ben 3". suara.com. Diakses tanggal 30 September 2020. 
  3. ^ Fajar Nugros (27 April 2019). "Fajar Nugros on Twitter: "Alhamdulillah YOWIS BEN 2 pamit yaaa. Sampai jumpa Lebaran 2020!"". Twitter. Diakses tanggal 30 September 2020. 
  4. ^ Fanani, Ardian (5 Maret 2020). "Bayu Skak Pilih Banyuwangi jadi Lokasi Syuting 'Yowis Ben 3'". Detik.com. Diakses tanggal 30 September 2020. 
  5. ^ C. Rantung, Revi (16 Maret 2020). "Fajar Nugros Hentikan Proses Syuting Film Yowis Ben 3". Kompas. Diakses tanggal 30 September 2020. 
  6. ^ Natalia Sembiring, Ira Gita (14 Juli 2020). "Bayu Skak Sebut Yowis Ben 3 Siap Syuting Lagi September 2020". Kompas. Diakses tanggal 30 September 2020. 
  7. ^ Fajar Nugros (2 September 2020). "Fajar Nugros di Instagram "Memulai kembali syuting Yowis Ben 3 diera normal baru..."". Instagram. Diakses tanggal 30 September 2020. 
  8. ^ Fajar Nugros (30 September 2020). "Fajar Nugros di Instagram "Alhamdulillah perjalanan keliling Jawa tunai sudah..."". Instagram. Diakses tanggal 30 September 2020. 
  9. ^ Fajar Nugros (14 Oktober 2020). "Alhamdulillah YOWIS BEN FINALE udah wrap syuting semalam. Good job all crew and talents, superb! Enemy has been slain!"". Instagram. Diakses tanggal 15 Oktober 2020. 
  10. ^ Skak, Bayu (19 September 2021). "PACARAN SEJENAK". Diakses tanggal 3 Oktober 2021 – via YouTube. Kemarin ada obrolan dari Starvision bilangnya sih November (detik 8:45) 
  11. ^ Starvision Plus [@Starvisionplus] (29 September 2021). "YOWIS BEN 3 Official Poster. Yang ditunggu-tunggu segera tayang Rek, ayok nonton bareng nang bioskop mulai 25 November" (Tweet). Diakses tanggal 2 Oktober 2021 – via Twitter. 
  12. ^ Adha, Tria (1 Oktober 2021). Chahyanti, Dhina, ed. "Deretan Film Indonesia yang Siap Tayang di Bioskop". Times Indonesia. Diarsipkan dari versi asli tanggal 3 Oktober 2021. Diakses tanggal 3 Oktober 2021. 

Pranala luar