Oka Antara

pemeran laki-laki asal Indonesia dan rapper indonesia

Nyoman Oka Wisnupada Antara atau yang lebih dikenal dengan Oka Antara (lahir 8 Juli 1981) adalah seorang aktor, model dan rapper Indonesia.

Oka Antara
LahirNyoman Oka Wisnupada Antara
8 Juli 1981 (umur 42)
Jakarta, Indonesia
Nama lainOka Antara
Pekerjaan
Tahun aktif2001 - sekarang
Tinggi180 cm (5 ft 11 in)
Suami/istri
Rara Wiritanaya
(m. 2008)
Anak
  • Akshara Isaka Raia
  • Narasima Ruga
  • Yuri Kamasuya
Orang tuaWayan Alit Antara (ayah)
Sri Ambarsis (ibu)
Karier musik
Genre
Artis terkaitAde Soulmate
Dira Sugandi
IMDB: nm2680798 Rottentomatoes: celebrity/oka_antara Allmovie: p641545
Instagram: oks_antara Musicbrainz: 95e2f5d0-10a0-4f1f-adfe-f005d3f97810

Karier film

Oka Antara mengawali kariernya di perfilman Indonesia pada tahun 2006. Ia semakin dikenal luas setelah bermain dalam film Ayat-Ayat Cinta arahan Hanung Bramantyo.[1] Oka sempat bermain dalam film drama Hari untuk Amanda dimana ia mendapat beberapa nominasi dan sebuah penghargaan untuk perannya.[2]

Pada tahun 2014, Oka Antara dipilih oleh duet sutradara Timo Tjahjanto dan Kimo Stamboel, the Mo Brothers, sebagai peran utama dalam film bergenre psycological thriller bertajuk Killers.[3] Dalam film yang juga di produseri oleh Gareth Evans ini, Oka beradu akting dengan aktor Jepang, Kazuki Kitamura. Oka Antara juga bermain dalam sekuel film action The Raid, The Raid 2: Berandal.[4]

Sepanjang tahun 2016, Oka Antara menjadi pemeran tokoh "Iqbal" di sitkom OK-JEK di NET.. Film-film Oka Antara setelah itu antara lain Mencari Hilal, Moammar Emka’s Jakarta Undercover, Aruna & Lidahnya, dan Foxtrot Six, sebuah film yang diproduseri produser Hollywood Mario Kassar.[5]

Kehidupan pribadi

Pada tanggal 7 Juli 2008, Oka menikahi Rara Wiritanaya, presenter televisi dan bintang iklan yang berasal dari Bali. Mereka melangsungkan upacara pernikahan di Karangasem, Bali.

Filmografi

Film

Tahun Judul Peran Produksi
2006 Dunia Mereka Rio Multivision Plus
Gue Kapok Jatuh Cinta David Harris Simple Pictures & 27 Ant Production
2007 Hantu Galih Ghandiz Media Production
2008 Bestfriend? Pacar Ibu Molly MD Pictures
Ayat-ayat Cinta Saiful
The Shaman Dokter Rian Indika Entertainment
Kick n'Love Budi 88 Films
Doa yang Mengancam Pimpinan penyergap SinemArt
2009 Perempuan Berkalung Sorban Khudori Kharisma Starvision Plus & Dapur Film
Queen Bee Pengawal rahasia Million Pictures
2010 Hari untuk Amanda Hari Ananda MNC Pictures
2011 Sang Penari Rasus Salto Films
2013 V/H/S/2 Malik
2014 Killers Bayu Aditya Nikkatsu, Guerilla Merah Films & XYZ Films
The Raid 2: Berandal Eka Merantau Films, XYZ Films & SinemArt
2015 Mencari Hilal Heli MVP Pictures, Dapur Film & Mizan Productions
2016 Petualangan Singa Pemberani Atlantos Jenderal Khan Batavia Pictures
2017 Moammar Emka's Jakarta Undercover Pras Grafent Pictures & Demi Istri Production
2018 Aruna & Lidahnya Farish Palari Films
2019 Foxtrot Six Angga/LT Rapid Eye & MD Pictures
Bebas Jaka dewasa Miles Films & CJ Entertainment
2020 Nanti Kita Cerita tentang Hari Ini Narendra muda Visinema Pictures
2021 Dengar Anugerah Rahmat Gambar Hidoep Sinema
2022 Gara-Gara Warisan Adam Kharisma Starvision Plus
TBA Noktah Merah Perkawinan Rapi Films
Exiled: The Chosen Ones Kruz
Keterangan
  Belum dirilis
  • TBA : To be announced
  • N/A : Not Available

Serial web

Tahun Judul Peran Produksi Saluran
2018, 2020 Brata (2 musim) Brata Marawa Production MAXstream
TBA Turut Berduka Cita Kalyana Shira Films & Rapi Films WeTV & iflix

Sinetron

Tahun Judul Peran Produksi
2007 Dewa Asmara Pinot Frame Ritz
Cinta Bunga Arman MD Entertainment
Anggun Vino
2008 Yasmin Donny SinemArt
2009 Manohara Rico
2013 Kami Bukan Malaikat Fadli MD Entertainment
Putri Nomer Satu Bara SinemArt
2014 Catatan Hati Seorang Istri Rudolft
Keluarga Garuda di Dadaku Johan MNC Pictures
2017 Cinta dan Kesetiaan Arsya Mega Kreasi Films
2021—2022 Ikatan Cinta Irvan Pratama Adicipta dewasa MNC Pictures

Situasi komedi

Tahun Judul Peran Produksi
2016 OK-JEK Iqbal Limelight Pictures

FTV

  • Ketika Wila Patah Hati (2008) sebagai Lian
  • Asmara Bersemi Di Kebun Teh (2013) sebagai Banu
  • Mendadak Cinta Ratu (2014) sebagai Bisma
  • Cantik Cantik Koq Tukang Sedot Tinja (2013) sebagai Yoga
  • Apa Aku Harus Percaya Suamiku? (2015) sebagai Wisnu

Presenter

  • Klub Disney Indonesia (bersama Citra Kharisma, 2001)
  • MTV Jams (sebagai VJ Tamu, 2005)
  • Pemburu Mimpi (2016)

Model video klip

Diskografi

Album studio

Singel non-album

Penghargaan dan nominasi

Tahun Penghargaan Kategori Karya yang dinominasikan Hasil
2008 Festival Film Indonesia Pemeran Pendukung Pria Terbaik Ayat-Ayat Cinta Nominasi
2009 Festival Film Bandung Pemeran Pembantu Pria Terpuji Film Bioskop Perempuan Berkalung Sorban Nominasi
Indonesian Movie Actors Awards Pemeran Pendukung Pria Terbaik Queen Bee Nominasi
2010 Festival Film Indonesia Pemeran Utama Pria Terbaik Hari untuk Amanda Nominasi
Indonesian Movie Actors Awards Pemeran Utama Pria Terbaik Nominasi
Pemeran Utama Pria Terfavorit Menang
2011 Festival Film Indonesia Pemeran Utama Pria Terbaik Sang Penari Nominasi
2012 Festival Film Bandung Pemeran Utama Pria Terpuji Film Bioskop Nominasi
Indonesian Movie Actors Awards Pemeran Utama Pria Terbaik Nominasi
Pemeran Utama Pria Terfavorit Nominasi
2014 Piala Maya Aktor Pendukung Terpilih The Raid 2: Berandal Nominasi
2015 Festival Film Bandung Pemeran Pembantu Pria Terpuji Film Bioskop Mencari Hilal Nominasi
Piala Maya Aktor Pendukung Terpilih Nominasi
2016 Indonesian Movie Actors Awards Pemeran Pendukung Pria Terbaik Menang
Pemeran Pendukung Pria Terfavorit Nominasi
Usmar Ismail Awards Pemeran Pendukung Pria Terbaik Nominasi
Festival Film Bandung Pemeran Pria Terpuji Serial Televisi OK-JEK Nominasi
2017 Piala Maya Aktor Utama Terpilih Moammar Emka's Jakarta Undercover Nominasi
2018 Festival Film Indonesia Pemeran Utama Pria Terbaik Aruna & Lidahnya Nominasi
2019 Asian Academy Creative Awards Best Actor in a Leading Role for TV Series Brata Menang
2020 Indonesian Movie Actors Awards Pemeran Pendukung Pria Terbaik Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini Menang
Pemeran Pendukung Pria Terfavorit Nominasi

Referensi

  1. ^ "Oka Antara Syuting ke Hutan Sebelum 'Ayat-ayat Cinta'". detikHot. 6 April 2008. Diakses tanggal 8 Februari 2021. 
  2. ^ "Tampil di 'Hari Untuk Amanda', Oka Antara Merasa Muda". detikHot. 5 Januari 2010. Diakses tanggal 8 Februari 2021. 
  3. ^ Situmorang, Hendro D. (9 Januari 2014). "Oka Antara Perankan Pembunuh Berdarah Dingin". BeritaSatu.com. Diakses tanggal 8 Februari 2021. 
  4. ^ Kurniawan, Ari (17 Februari 2014). "Main Film "Killers" dan "The Raid 2" Oka Antara Tak Bisa Main Film Lain". Tabloid Bintang. Diakses tanggal 8 Februari 2021. 
  5. ^ Setiawan, Tri Susanto (4 Februari 2019). Pangerang, Andi Muttya Keteng, ed. "Oka Antara: Film seperti Foxtrot Six Belum Tentu Diproduksi 10 Tahun Sekali". Kompas.com. Diakses tanggal 8 Februari 2021. 

Pranala luar