PlayStation 5

Game Console
Revisi sejak 31 Mei 2024 23.13 oleh Medelam (bicara | kontrib) (Mengembalikan suntingan oleh RiskiMuhammad11 (bicara) ke revisi terakhir oleh ZuSuyu)
(beda) ← Revisi sebelumnya | Revisi terkini (beda) | Revisi selanjutnya → (beda)

PlayStation 5 (disingkat PS5) merupakan konsol permainan yang dikembangkan oleh Sony Interactive Entertainment. Diumumkan sebagai penerus PlayStation 4 pada tahun 2019, dirilis pada 12 November 2020, di Australia, Jepang, Selandia Baru, Amerika Utara, Singapura, dan Korea Selatan dan diikuti dengan perilisan di seluruh dunia seminggu kemudian. Konsol ini akan menggunakan solid state drive (SSD) khusus, GPU dengan dukungan ray tracing, serta kompatibilitas mundur dengan permainan PlayStation 4 dan PlayStation VR. Konsol ini akan bersaing dengan Xbox Series X dan Nintendo Switch.[3]

PlayStation 5
Konsol PlayStation 5 standar (dengan drive optis) dalam mode istirahat dan pengontrol DualSense.
PengembangSony Interactive Entertainment
PembuatSony
Keluarga produkPlayStation
JenisKonsol video game rumah
GenerasiKesembilan
Tanggal rilis
November 12, 2020
    • AU/JP/KR/NA/NZ/SGP: November 12, 2020
    • WW: November 19, 2020
    • INA: January 22, 2021
    • IND: February 2, 2021
    • CHN: May 15, 2021
Ketersediaan eceran2020–sekarang
Harga perkenalan
  • Standar / Edisi digital
  • US$499 / US$399
  • 499 / 399
  • A$750 / A$599
  • ¥49.980 / ¥39.980
  • GB£449 / GB£359 Di Indonesia:
  • Rp 8,8 juta (PlayStation® 5 Standard Edition)
  • Rp 7,8 juta (PlayStation® 5 Digital Edition)[1]
Terkirimkan7.8 juta (hingga Maret 31, 2021)
Media
CPUKustom 8-core AMD Zen 2,
frekuensi variabel, hingga 3,5 GHz
Kapasitas penyimpananKustom 825 GB SSD
Memori16 GB GDDR6 SDRAM
512 MB DDR4 RAM (untuk tugas latar belakang)[2]
Tampilan
GrafisKustom AMD RDNA 2,
36 CUs @ frekuensi variabel hingga 2,23 GHz
Suara
Masukan pengontrolDualSense, DualShock 4, PlayStation Move
Konektivitas
Layanan daringPlayStation Network
PlayStation Now
Dimensi
  • Standar: 390 mm × 260 mm × 104 mm (15,4 in × 10,2 in × 4,1 in)
  • Digital: 390 mm × 260 mm × 92 mm (15,4 in × 10,2 in × 3,6 in)
Berat
  • Standar: 4,5 kilogram (9,9 pon)
  • Digital: 3,9 kilogram (8,6 pon)
Kompatibilitas
balik
Hampir semua game PlayStation 4 dan PlayStation VR
PendahuluPlayStation 4
Situs webplaystation.com/ps5

Sejarah

sunting

Kabar pertama PlayStation 5 datang dari kepala desain arsitektur, Mark Cerny dalam sebuah wawancara dengan Wired pada April 2019. Sony merencanakan PlayStation 5 sebagai konsol generasi berikutnya dan akan dirilis secara global pada akhir 2020. Pada awal 2019, laporan keuangan Sony menunjukkan bahwa perangkat baru sedang dalam pengembangan tetapi tidak akan rilis sebelum April 2020. Spesifikasi lengkap diumumkan oleh Cerny pada 18 Maret 2020.

Perangkat Keras

sunting

PlayStation 5 menggunakan AMD Zen 2 dengan 8 inti yang berjalan hingga 3.5 GHz. GPU menggunakan system-on-chip (SOC) berdasarkan AMD RDNA 2, dengan 36 compute units yang berjalan hingga 2.23 GHz, dan mampu menghasilkan 10.28 TFLOPS. CPU dan GPU menggunakan teknologi AMD SmartShift yang mengatur frekuensi berdasarkan penggunaan, untuk mencapai performa dan penggunaan daya yang ideal. Mark Cerny megatakan bahwa perbandingan langsung berdasarkan compute unit maupun FLOPS mungkin tidak akurat. GPU memiliki dukungan perangkat keras untuk ray-tracing, memungkinkan ray-tracing secara realtime. PS 5 menggunakan 16GB GDDR6 SDRAM dengan bandwith 448 GB/s.

Penyimpanan SSD khusus dirancang untuk PlayStation 5 untuk memberikan kecepatan input dan output sehingga waktu muat lebih cepat dan bandwitdh lebih lebar untuk game yang lebih imersif, serta dukungan untuk pemutaran 8K melalui cakram blue-ray maupun streaming. Memiliki SSD 825 GB dengan kecepatan 5.5 GB/s tanpa kompresi, atau 8 hingga 9 GB/s dengan kompresi menggunakan protokol Oodle Kraken dari RAD Game Tools. Ukuran 825 GB dianggap lebih optimal untuk sistem penyimpanan yang digunakan oleh PlayStation 5 dibandingkan 500 GB maupun 1 TB. Penyimpanan permainan dapat ditambah menggunakan port NVMe yang mendukung format M.1 dan M.2, penyimpanan untuk kebutuhan lain dapat menggunakan port USB. PS 5 memiliki cakram optik Ultra HD Blu-ray. Meski pemasangan dari cakram wajib, pengguna dapat memilih bagian yang ingin dipasang, misalkan hanya memasang komponen multiplayer saja.

Sony mengembangkan sistem jeda permainan untuk PS 5 sehingga lebih rendah daya dibandingkan dengan PS 4. Sony juga telah mengkonfirmasi bahwa PS5 mampu mendukung visual 4K pada 120 Hz bagi mereka yang memiliki TV yang dapat mendukung kemampuan yang sama. 120 Hz sendiri adalah kecepatan refresh sekitar dua kali lipat kecepatan TV standar.[4]

Kontroler DualSense

sunting

Kontroler nirkabel untuk PlayStation 5, dengan nama DualSense diumumkan 7 April, 2020. Kontroler baru memiliki trigger adaptif yang dapat mengubah kekerasan tombol, seperti pada saat memanah. Kontroler juga memiliki umpan balik haptic yang lebih kuat, bersamaan dengan speaker yang bertujuan untuk memberikan umpan balik yang lebih baik. Sony mengubah nama tombol dari "Share" pada DualShock menjadi "Create" pada DualSense. Memiliki mikrofon built-in sehingga pemain dapat berbicara hanya dengan menggunakan kontroller. Memiliki warna dominan putih dengan aksen hitam. Lightbar dipindah menjadi di bagian samping touchpad.

Perangkat Lunak

sunting

Sistem

sunting

PlayStation 5 akan menggunakan antarmuka baru. Pada CES 2020, Sony mengumumkan logo resmi, dengan gaya minimalis seperti pada konsol PlayStation sebelumnya.

Permainan

sunting

Pada The Game Awards 2019, Godfall dari Counterplay Games menjadi judul PlayStation 5 pertama yang diumukan. Judul lain yang termasuk The Lord of The Rings: Gollum, Watch Dogs: Legion, Gods and Monsters, Rainbow Six Quarantine, Outridersm Warframe,.

Daftar lengkap Game yang bisa dimainkan di PlayStation 5:[5]

  1. Assassin's Creed Valhalla
  2. Astro's Playroom
  3. Bugsnax
  4. DEATHLOOP
  5. Demon's Souls
  6. Destiny 2
  7. Destruction AllStars
  8. DiRT 5
  9. Dying Light 2
  10. F1 23
  11. Fortnite
  12. Far Cry 6
  13. Godfall
  14. Gods & Monsters
  15. Goodbye Volcano High
  16. Gran Turismo 7
  17. Grand Theft Auto V
  18. Grand Theft Auto: The Trilogy – The Definitive Edition
  19. Hitman 3
  20. Jett: The Far Shore
  21. Kena: Bridge of Spirits
  22. Little Devil Inside
  23. Lord of the Rings: Gollum
  24. Marvel's Spider-Man: Miles Morales
  25. MotoGP 23
  26. NBA 2K21
  27. Need for Speed Unbound
  28. Observer: System Redux
  29. Oddworld: Soulstorm
  30. Outriders
  31. Pragmata
  32. Forspoken
  33. Quantum Error
  34. Ratchet and Clank: Rift Apart
  35. Recompile
  36. Resident Evil Village
  37. Returnal
  38. Roots of Pacha
  39. Sackboy: A Big Adventure
  40. Solar Ash
  41. Scarlet Nexus
  42. Stray
  43. Sword Art Online: Last Recollection
  44. Tekken 8
  45. Tom Clancy's Rainbow Six Quarantine
  46. Tom Clancy's Rainbow Six Siege
  47. Ultimate Fishing Simulator 2
  48. Vampire: The Masquerade - Bloodlines 2
  49. Warframe Warhammer: Chaosbane
  50. Watch Dogs: Legion
  51. Werewolf: The Apocalypse – Earthblood
  52. Hogwarts Legacy
  53. Worms Rumble
  54. WRC 9
  55. Yakuza: Like a Dragon
  56. Ghostwire: Tokyo
  57. Horizon Forbidden West
  58. Sifu

Mark Cerny menyatakan pada Oktober 2019 bahwa perpindahan dari PlayStation 4 akan bertahap, PlayStation 5 diperkirakan memiliki kompatibilitas mundur dengan permainan PlayStation 4 dan PlayStation 4 Pro. Cerny menyatakan pada Maret 2020 hampir semua permainan teratas PlayStation 4 dapat dimainkan menggunakan PlayStation 5 pada saat peluncuran. Sony menyatakan bahwa mereka percaya sebagian besar dari 4.000 lebih permainan PS4 dapat dimainkan pada PS5[6] dan mereka akan meneliti permainan satu per satu untuk mengetahui masalah yang membutuhkan perbaikan dari pengembang.

Konsol baru juga akan kompatibel dengan permainan PlayStation VR.

Referensi

sunting
  1. ^ Clinten, Bill. Wahyudi, Reza, ed. "Sony Sebar Kabar Gembira untuk Peminat PS5". Kompas.com. Kompas.com. Diakses tanggal 6 Agustus 2021. 
  2. ^ "PlayStation 5 Teardown". iFixit. November 5, 2020. Diakses tanggal March 7, 2020. 
  3. ^ "Exclusive: What to Expect From Sony's Next-Gen PlayStation". Wired (dalam bahasa Inggris). ISSN 1059-1028. Diakses tanggal 2020-03-26. 
  4. ^ "PlayStation 5 (PS5) : Keunggulan, Fitur, Daftar Game dan Cara Ordernya". IDCloudHost. 2020-06-12. Diakses tanggal 2020-06-13. 
  5. ^ "PS5: Spesifikasi PlayStation 5, Tanggal Rilis, dan Harga di Indonesia". Angops.com. 2020-09-5. Diakses tanggal 2020-10-30. 
  6. ^ "Canggih, Playstation 5 Bisa Mainkan Lebih dari 4.000 Game PS4". Selular.ID (dalam bahasa Inggris). 2020-03-23. Diakses tanggal 2020-03-30.