Miss Mega Bintang Indonesia

ajang kontes kecantikan Indonesia

Miss Mega Bintang Indonesia adalah salah satu kontes kecantikan wanita berskala nasional sebagai wadah bagi perempuan Indonesia untuk menunjukkan potensinya berkarya di bidang kecantikan, fashion, entertainment serta dapat mewakili Indonesia di kancah kontes Internasional[4][5].

Miss Mega Bintang Indonesia
Jenis
  • Kontes kecantikan wanita
Pemegang waralabaYayasan Dunia Mega Bintang
Markas besarJakarta, Indonesia
Negara diwakiliIndonesia
Kualifikasi untukMiss Grand International
Miss Aura International
Miss Eco International
Miss Elite
Miss Planet International
World Top Model
Edisi pertama2020
Miss Grand Indonesia
(Dibawah naungan Yayasan Dunia Mega Bintang)
(2020-2022)
Edisi terkini2024
Berganti nama menjadi Miss Mega Bintang Indonesia
(2023-sekarang)
Pemegang gelar terkiniNova Liana
Sumatera Selatan
Gelar lain dalam kontes
Runner-Up Miss Mega Bintang Indonesia
Pendiri
Ivan Gunawan[1][2]
Penasihat
Dardo Andrio Siregar[3]
Meidy Kristy Pesik
Slogan/Motto
It's Time To Shine
(Saatnya Untuk Bersinar)
Bahasa
  • Bahasa Indonesia
  • Bahasa Inggris

Sejarah

Sebelum Miss Mega Bintang Indonesia

Miss Mega Bintang Indonesia merupakan salah satu ajang kontes kecantikan wanita di Indonesia di bawah naungan Yayasan Dunia Mega Bintang yang diselenggarakan pertama kali pada tahun 2020 dengan nama Miss Grand Indonesia dengan Ivan Gunawan sebagai nasional direktur[6][7][8].

Pada tahun 2020 penyelenggaraan Miss Grand Indonesia dilakukan secara tertutup karena adanya Pandemi COVID-19, kontes ini diselenggarakan hanya dengan 5 finalis yang sebelumnya melalui tahap audisi, dengan format reality show dan ditayangkan melalui Channel YouTube MOP Channel, pemenang pada edisi ini sekaligus menjadi perempuan pertama dari Yayasan Dunia Mega Bintang yaitu Aurra Kharisma dari Majalengka, Jawa Barat.

Runner-up, Bella Aprilia dari Jawa Timur ditunjuk sebagai Miss Intercontinental Indonesia 2020 dan diumumkan sebagai perwakilan Indonesia pada kontes Miss Intercontinental 2021 dimana lisensi dimiliki oleh The Beauty Organization yang bekerjasama dengan YDMB, pada tahun 2022 YDMB sudah tidak memegang hak waralaba nasional Miss Intercontinental. Selain itu, 5 Besar, Nadia Ingrida Tjuatja ditunjuk langsung oleh Ivan Gunawan selaku direktur nasional sebagai Miss Face of Humanity Indonesia 2021 dan mewakili Indonesia pada Miss Face of Humanity 2022 di Toronto, Kanada. Pada tahun 2024 YDMB juga sudah melepaskan hak waralaba nasional Miss Face Of Humanity.

Tahun 2021 dan 2022 acara kontes kecantikan Miss Grand Indonesia masih diadakan secara tertutup dikarenakan Pandemi Covid-19 di Indonesia yang belum usai, maka wakil Indonesia dipilih langsung oleh Ivan Gunawan secara handpick, perwakilan Indonesia tahun 2021 adalah Sophia Rogan[9][10][11] perempuan asal Bali yang akan berkompetisi di ajang Miss Grand International tahun 2021[12] dan Andina Julie[13][14][15] perempuan asal Sumatera Selatan yang akan berkompetisi di ajang Miss Grand International tahun 2022[16][17].

Setelah Miss Mega Bintang Indonesia

Di tahun 2023, Ivan Gunawan mengganti nama ajangnya yang semula Miss Grand Indonesia menjadi Miss Mega Bintang Indonesia, ini merupakan kontes kecantikan pertama kalinya yang digelar oleh Ivan Gunawan secara terbuka pada 8 Juni di Ciputra Artpreneur, Jakarta[18][19]. Untuk edisi kali ini tidak hanya pemenang yang akan mewakili Indonesia di ajang internasional tetapi Ivan Gunawan menambahkan beberapa lisensi/hak cipta warlaba nasional baru untuk para kontestan yang berhasil memasuki babak 10 besar, yaitu Miss Aura International[20][21][22](2023-sekarang), Miss Eco International(2023-sekarang), Reina Hispanoamericana (2023), Reina Internacional del Cacao (2023), World Top Model (2023-sekarang).

Pada edisi ke-2, YDMB resmi mengumumkan bahwa mereka telah berhasil mendapatkan hak cipta waralaba nasional baru untuk kontes kecantikan Miss Elite—kontes kecantikan yang berbasis di Mesir, dan Miss Planet International—kontes kecantikan yang berbasis di Kamboja.

Mahkota

Pemenang

Lihat pula

Referensi

  1. ^ "Jadi Direktur Miss Grand Indonesia, Ivan Gunawan Buka Audisi Tahun 2020". suara.com. Diakses tanggal 2024-05-31. 
  2. ^ Media, Kompas Cyber (2019-11-22). "Resmi, Ivan Gunawan Jadi Direktur Nasional Miss Grand International untuk Indonesia". KOMPAS.com. Diakses tanggal 2024-05-31. 
  3. ^ Tohir, Ahmad; Mubarokah, Luluk; DB, Julio Valentino (2023-06-05). "Kampung Wisata Purbayan: Yogyakarta Mini Tanpa Harus Keliling Kota". Jurnal Abdidas. 4 (3): 221–227. doi:10.31004/abdidas.v4i3.794. ISSN 2721-9216. 
  4. ^ Lampung, TIM IT Diskominfotik Provinsi. "Ketua Dekranasda Provinsi Lampung Harapkan Finalis Miss Mega Bintang Memberikan Hasil Terbaik Untuk Provinsi Lampung - Ketua Dekranasda Provinsi Lampung Harapkan Finalis Miss Mega Bintang Memberikan Hasil Terbaik Untuk Provinsi Lampung". DISKOMINFOTIK PROVINSI LAMPUNG (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2024-05-31. 
  5. ^ Hestianingsih, Hestianingsih. "Ivan Gunawan Gelar Miss Mega Bintang Indonesia 2023, Ini Pemenangnya". wolipop. Diakses tanggal 2024-05-31. 
  6. ^ "Jadi Direktur Miss Grand Indonesia, Ivan Gunawan Buka Audisi Tahun 2020". suara.com. Diakses tanggal 2024-05-31. 
  7. ^ Cek&Ricek (2019-11-23). "Ivan Gunawan, National Director Miss Grand International untuk Indonesia". Cek&Ricek. Diakses tanggal 2024-05-31. 
  8. ^ Anggraini, Pingkan. "Ivan Gunawan Bikin yang Beda, Terinspirasi dari Miss Grand Indonesia". detikhot. Diakses tanggal 2024-05-31. 
  9. ^ Diterbitkan, Diperbarui:. "Keluar Sebagai Juara Miss Grand Indonesia 2021, Sophia Rogan Bawa Pulang Mahkota 'World of Victory'". KapanLagi.com. Diakses tanggal 2024-05-31. 
  10. ^ Kartikawati, Eny. "Sophia Rogan Dipilih Ivan Gunawan Jadi Pemenang Miss Grand Indonesia 2021". wolipop. Diakses tanggal 2024-05-31. 
  11. ^ Kartikawati, Eny. "7 Fakta Sophia Rogan, Pemenang Miss Grand Indonesia 2021 Blasteran Inggris". wolipop. Diakses tanggal 2024-05-31. 
  12. ^ Suhendra, Ichsan (2021-05-21). "Sophia Rogan Terpilih Sebagai Miss Grand Indonesia 2021". www.viva.co.id. Diakses tanggal 2024-05-31. 
  13. ^ Diterbitkan, Diperbarui:. "Andina Julie, Miss Grand Indonesia 2022 Kenakan Mahkota Dengan Teknologi Mutakhir Dancing Stone". KapanLagi.com. Diakses tanggal 2024-05-31. 
  14. ^ "Miss Grand Indonesia 2022 Andina Julie Siap Wakili Indonesia di Ajang Internasional". Tribunnews.com. Diakses tanggal 2024-05-31. 
  15. ^ "Profil Andina Julie, Finalis Miss Grand International Asal Indonesia". www.tvonenews.com. 2022-10-06. Diakses tanggal 2024-05-31. 
  16. ^ "Wakili Indonesia di Ajang Miss Grand International 2022, Intip Kostum Andina Julie". merdeka.com. 2022-10-25. Diakses tanggal 2024-05-31. 
  17. ^ Liputan6.com (2022-10-26). "Wakil Indonesia di Miss Grand Internasional Juara 3, Ini Potret Anggun Andina Julie". liputan6.com. Diakses tanggal 2024-05-31. 
  18. ^ Hestianingsih, Hestianingsih. "Ivan Gunawan Gelar Miss Mega Bintang Indonesia 2023, Ini Pemenangnya". wolipop. Diakses tanggal 2024-05-31. 
  19. ^ "Miss Mega Bintang Indonesia 2023 Besutan Ivan Gunawan Sukses Digelar, Make Up Para Finalis Memukau Para Juri". suara.com. Diakses tanggal 2024-05-31. 
  20. ^ Diterbitkan:. "Membanggakan! Perwakilan Indonesia Sahida Sheik Keluar Sebagai Runner Up Pertama Miss Aura International 2023". KapanLagi.com. Diakses tanggal 2024-05-31. 
  21. ^ Fimela.com (2023-10-02). "Runner Up Miss Mega Bintang Indonesia Sahida Sheikh Berhasil Menjadi 1st Runner Up Miss Aura International 2023". fimela.com. Diakses tanggal 2024-05-31. 
  22. ^ Oktaviani, Kiki. "7 Foto Sahida Sheik, Wakil RI Jadi Runner Up Miss Aura International 2023". wolipop. Diakses tanggal 2024-05-31. 

Pranala luar