Brigitte Macron
Brigitte Marie-Claude Macron (pengucapan bahasa Prancis: [bri.ʒit ma.ʁi klod ma.kʁɔ᷉]; nama belakang yang diberi saat lahir Trogneux, diucapkan [tʁɔ.ɲø], sebelumnya memiliki nama belakang Auzière, pengucapan bahasa Prancis: [o.zjɛːʁ]; lahir 13 April 1953) adalah istri Emmanuel Macron, Presiden Prancis yang menjabat semenjak bulan Mei 2017.[1] Pada tahun 2015, untuk mendukung karier politik suaminya, ia berhenti dari pekerjaannya sebagai guru sastra di Lycée Saint-Louis de Gonzague di Paris.[2]
Brigitte Macron | |
---|---|
Ibu Negara Prancis | |
Mulai menjabat 14 Mei 2017 | |
Presiden | Emmanuel Macron7jn |
Pengganti Petahana | |
Informasi pribadi | |
Lahir | Brigitte Marie-Claude Trogneux 13 April 1953 Amiens, Somme, Prancis |
Suami/istri | André-Louis Auzière
(m. 1974; c. 2006) |
Hubungan | Jean-Michel Macron (ayah mertua) |
Anak | 3 |
Tempat tinggal | Istana Élysée |
Pekerjaan | Guru SMA |
Penghargaan
| |
Sunting kotak info • L • B |
Kehidupan awal
suntingBrigitte Macron lahir dengan nama Brigitte Marie-Claude Trogneux di Amiens, Prancis. Orang tuanya adalah Simone (née Pujol; 1910–1998) dan Jean Trogneux (1909–1994), pemilik Chocolaterie Trogneux generasi kelima[3] yang sebelumnya didirikan pada tahun 1872 di Amiens.[4] Brigitte adalah anak bungsu dari enam bersaudara.[5]
Karier
suntingBrigitte Auzière pernah menjadi guru sastra di Collège Lucie-Berger di Strasbourg pada tahun 1980-an.[6] Pada tahun 1990-an, ia mengajar bahasa Prancis dan Latin di Lycée la Providence yang merupakan SMA Yesuit di Amiens. Di sekolah itulah ia bertemu Macron untuk pertama kalinya.[7] Macron mengikuti pelajaran sastra yang diantarkan oleh Brigitte, dan Brigitte juga menjadi penanggungjawab kelas teater yang diikuti Macron.[8] Kisah cinta mereka tidak biasa karena Brigitte 24 tahun dan 8 bulan lebih tua daripada Macron.[9]
Politik
suntingBrigitte Auzière pernah mencoba menjadi calon anggota dewan kota Truchtersheim pada tahun 1989, tetapi gagal.[6]
Referensi
sunting- ^ "Brigitte Trogneux – La biographie de Brigitte Trogneux avec Gala.fr". Gala.fr (dalam bahasa Prancis). Média Prisma. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2017-04-25. Diakses tanggal 12 April 2017.
- ^ "Brigitte Macron, l'ex-prof de français qui pourrait entrer à l'Elysée". leparisien.fr. 5 May 2017. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2019-04-20. Diakses tanggal 5 May 2017.
- ^ Lévy-Frébault, Tiphaine (25 June 2015). "Qui est Brigitte Trogneux, l'épouse d'Emmanuel Macron?". L'Express. Diakses tanggal 3 May 2017.
- ^ "Arras : la chocolaterie Trogneux va déménager sur la place des Héros". La Voix du Nord. 30 October 2015. Diakses tanggal 7 May 2017.
- ^ "Brigitte TROGNEUX – Fraternelle : l'encyclopédie biographique de l'Homo erectus – Geneanet". gw.geneanet.org. Diakses tanggal 15 April 2017.
- ^ a b Hartzer, Renaud (8 May 2017). "Brigitte Macron a fait ses premiers pas en politique... en Alsace". France 3 Grand Est. Diakses tanggal 8 May 2017.
- ^ Druckerman, Pamela (2 February 2017). "Sex and the French Elections". The New York Times. ISSN 0362-4331. Diakses tanggal 12 April 2017.
- ^ "France's Macron defied parental veto on schoolboy love affair with teacher". Reuters. 12 April 2017. Diakses tanggal 12 April 2017.
- ^ Persio, Sofia Lotto (6 February 2017). "Emmanuel Macron: From teacher's pet to teacher's husband to President of France?". International Business Times UK. Diakses tanggal 12 April 2017.