Kiril Petkov (politikus)

Kiril Petkov Petkov (bahasa Bulgaria: Кирил Петков Петков; lahir 17 April 1980) adalah seorang politikus, ekonom dan wirausahawan Bulgaria yang menjabat sebagai Perdana Menteri Bulgaria dari Desember 2021 sampai Agustus 2022. Sebelumya ia menjabat sebagai Menteri Ekonomi dari 12 Mei 2021 sampai 16 September 2021. Ia adalah salah satu pemimpin Kami Melanjutkan Perubahan, sebuah partai politik yang didirikan olehnya bersama dengan Asen Vasilev.[1]

Kiril Petkov
Кирил Петков
Petkov pada 2021
Perdana Menteri Bulgaria
Masa jabatan
13 Desember 2021 – 2 Agustus 2022
PresidenRumen Radev
Sebelum
Pendahulu
Stefan Yanev
Pengganti
Galab Donev
Sebelum
Menteri Ekonomi
Masa jabatan
12 Mei 2021 – 16 September 2021
PresidenRumen Radev
Perdana MenteriStefan Yanev
Ketua Kami Melanjutkan Perubahan
Mulai menjabat
19 September 2021
Menjabat bersama Asen Vasilev
Sebelum
Pendahulu
Jabatan dibentuk
Pengganti
Petahana
Sebelum
Informasi pribadi
Lahir
Kiril Petkov Petkov

17 April 1980 (umur 44)
Plovdiv, Bulgaria
Kewarganegaraan
  • Bulgaria
  • Kanada (tidak diketahui–2021)
Partai politikKami Melanjutkan Perubahan
Suami/istri
Linda McKenzie
(m. 2000)
Anak3
Almamater
Pekerjaan
  • Politikus
  • ekonom
  • wirausahawan
Facebook: kiril.petkov.104 X: KirilPetkov Instagram: kiril.petkov.official LinkedIn: kiril-petkov-86381412 Modifica els identificadors a Wikidata
Sunting kotak info
Sunting kotak info • L • B
Bantuan penggunaan templat ini

Perdana Menteri Bulgaria

sunting

Pada tanggal 19 September 2021, Kiril Petkov dan Asen Vasilev memperkenalkan poyek politiknya yang diberi nama Kami Melanjutkan Perubahan, sebuah partai anti korupsi yang mencari persatuan yang dapat membawa semua partai bersama untuk membentuk sebuah koalisi pemerintahan. Petkov dan Vasilev bertemu ketika belajar di Sekolah Bisnis Harvard.

Setelah hasil awal pemilu november dirilis, dimana partainya menduduki urutan pertama, Petkov mengumumkan bahwa partainya akan mencari kesepakatan dengan beberapa anggota parlemen Bulgaria dari partai lain dan dia berniat akan menjadi semua partai yang ada sebagai rekan bersama untuk melawan korupsi di Bulgaria. Petkov mengatakan dia menginginkan sebuah koalisi yang tranparan dengan Partai Demokrasi Bulgaria (DB) dan Partai There Is Such a People (ITN) dan Petkov akan dicalonkan menjadi Perdana Menteri Bulgaria dari partainya.

Serangkaian pembicaraan tentang 18 bidang kebijakan diadakan antara 23 November dan 27 November, antara perwakilan partai Kami Melanjutkan Perubahan, Partai Sosialis Bulgaria (BSP), ITN dan DB. Pada 10 Desember, para pemimpin dari empat partai mengkonfirmasi bahwa mereka telah mencapai kesepakatan koalisi, dan akan membentuk pemerintahan reguler pertama Bulgaria sejak April. Tak lama setelah itu, Presiden Rumen Radev mengumumkan bahwa ia telah memberikan mandat untuk membentuk pemerintahan kepada Petkov.

Petkov terpilihi sebagai Perdana Menteri Bulgaria pada 13 Desember 2021, dengan perolehan suara setuju 134 dan 104 suara tidak setuju, Pemerintahan Kiril Petkov dilantik oleh Presiden Rumen Radev pada hari yang sama.

Referensi

sunting

Pranala luar

sunting