RB Formula One Team

Konstruktor Formula Satu asal Italia
(Dialihkan dari Racing Bulls)

Racing Bulls S.p.A, turun dengan nama dagang Visa Cash App RB Formula One Team (disingkat VCARB),[6] adalah sebuah tim balap dan konstruktor Formula Satu asal Italia yang berkompetisi pada musim 2024. Tim ini adalah salah satu dari dua konstruktor Formula Satu yang dimiliki oleh konglomerat asal Austria, yaitu Red Bull GmbH, yang lainnya adalah tim Red Bull Racing. Sebelumnya, tim ini dikenal sebagai Scuderia AlphaTauri dari musim 2020 hingga 2023, tim ini berganti nama menjadi namanya saat ini untuk musim 2024. Pembalap saat ini adalah Daniel Ricciardo dan Yuki Tsunoda, dan kepala tim ini adalah Laurent Mekies.

Italia RB-Honda RBPT
Nama resmiVisa Cash App RB Formula One Team
Kantor pusatFaenza, Italia
Kepala timPeter Bayer[1]
(Chief Executive Officer)
Laurent Mekies
(Team Principal)
Chief Technical OfficerTim Goss[2]
Direktur teknisJody Egginton[3]
Situs webvisacashapprb.com
Nama sebelumnyaScuderia AlphaTauri
Formula Satu musim 2024
Pembalap saat ini03. Australia Daniel Ricciardo
22. Jepang Yuki Tsunoda
SasisVCARB 01
MesinHonda RBPTH002[4][5]
BanPirelli
Sejarah dalam ajang Formula Satu
MesinHonda RBPT
Jumlah lomba14 (14 starts)
Menang0
Podium0
Poin44
Posisi pole0
Putaran tercepat1
Lomba pertamaGrand Prix Bahrain 2024

Awal mula

sunting

Tim ini dapat ditelusuri kembali akarnya ke tim Minardi. Tim Minardi berkompetisi di dalam ajang Formula Satu dari musim 1985 hingga 2005, sebelum dibeli oleh Red Bull pada musim 2006 untuk menjadi tim satelit Red Bull Racing. Dari musim 2006 hingga 2019, tim ini berkompetisi sebagai "Toro Rosso", dan dikenal sebagai tempat menampung talenta Red Bull masa depan, seperti Juara Dunia Pembalap empat kali di masa depan, yaitu Sebastian Vettel, pembalap Scuderia Ferrari pada saat ini, yaitu Carlos Sainz Jr., dan Juara Dunia Pembalap pada saat ini, yaitu Max Verstappen. Selain itu, tim Toro Rosso sebelumnya mempekerjakan pembalap mereka pada saat ini, yakni Daniel Ricciardo, sebagai bagian dari susunan pembalap mereka pada musim 2012 dan 2013.[7][8]

Untuk Kejuaraan Dunia Formula Satu musim 2020, tim Toro Rosso diganti namanya menjadi "AlphaTauri" untuk mempromosikan merek fashion AlphaTauri yang dimiliki oleh Red Bull.[9] Menurut Franz Tost dan Helmut Marko, perubahan nama sebelumnya menjadi Scuderia AlphaTauri juga mengakui bahwa mereka telah bertransisi dari tim junior Red Bull Racing ke tim saudaranya.[10]

Tim ini berganti nama menjadi Visa Cash App RB Formula One Team untuk musim 2024.[11][12] Mereka juga akan menggunakan akronim "VCARB".[13][14] Nama baru tersebut banyak dikritik oleh para penggemar dan media,[15][16][17][18] dengan Edd Straw dari The Race yang menyebutnya sebagai "nama tim terburuk dalam sejarah Formula 1", dan "memalukan bagi Red Bull dan Formula 1 secara keseluruhan", dengan alasan bahwa nama "RB" tidak memiliki "kepribadian, identitas, dan ambisi", dapat dengan mudah disalahartikan sebagai Red Bull Racing, dan hadir semata-mata untuk memaksa agar sponsor disebutkan lebih sering.[19]

Sejarah balapan

sunting

Memakai mesin Honda RBPT (2024–sekarang)

sunting
 
Sasis RB VCARB 01 yang dikemudikan oleh Ricciardo di Grand Prix Tiongkok 2024.

Tim RB memasuki Kejuaraan Dunia Formula Satu musim 2024 dengan duet pembalap Daniel Ricciardo dan Yuki Tsunoda.[13][20] Tim ini terus menggunakan unit tenaga Honda RBPT, setelah menggunakan unit tenaga yang dirancang oleh Honda sejak Kejuaraan Dunia musim 2018, ketika tim ini masih dinamai sebagai Scuderia Toro Rosso.[21][22]

Di Grand Prix Tiongkok 2024, tim mengalami pengunduran diri ganda, yang disebabkan oleh pembalap Haas, yaitu Kevin Magnussen, yang menabrak Yuki Tsunoda dan Daniel Ricciardo yang bagian belakang mobilnya ditabrak oleh Lance Stroll. Kedua pembalap mengalami kerusakan parah pada diffuser mobil mereka, khususnya Ricciardo yang terpaksa harus rela mundur beberapa putaran kemudian. Tsunoda mengalami kerusakan parah di sisi kanan belakang mobilnya dan langsung mundur.[23][24]

Mesin RBPT berlabel Ford (2026 dan seterusnya)

sunting

Dengan tim kakak seniornya, yaitu tim Red Bull Racing, yang mengonfirmasi peralihan mitra dan pemasok unit daya Red Bull Ford Powertrains, maka Tim Formula Satu RB juga akan mengikuti peralihan mitra dan pemasok unit tenaga ke Red Bull Ford Powertrains dari musim 2026 hingga 2030.[25]

Hasil lengkap Formula Satu

sunting
Key
Legenda
Warna Hasil
Emas Pemenang
Perak Posisi kedua
Perunggu Posisi ketiga
Hijau Finis, dengan poin
Biru Finish, tanpa poin
Tidak terklasifikasi, finish (NC)
Ungu Tidak terklasifikasi, mundur (Ret)
Merah Tidak ikut kualifikasi (DNQ)
Hitam Didiskualifikasi (DSQ)
Putih Tidak memulai (DNS)
Balapan dibatalkan (C)
Kosong Tidak ikut sesi latihan (DNP)
Dikecualikan (EX)
Tidak datang (DNA)
Mengundurkan diri (WD)
Tidak masuk (sel kosong)
Anotasi Arti
Angka
superskrip
Posisi poin
dalam sprint
P Pole position
F Lap tercepat
  Diklasifikasikan tetapi tidak finish
(menyelesaikan lebih dari 90% jarak balapan)

(kunci)

Tahun Sasis Mesin Ban Pembalap 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 Poin WCC
2024 RB VCARB 01 Honda RBPTH001
1.6 V6 t
P BHR SAU AUS JPN CHN MIA EMI MON CAN ESP AUT GBR HUN BEL NED ITA AZE SIN USA MXC SAP LVG QAT ABU title="" style="background: /* */##FFF; color: /* */##000; text-align: auto;"| 44 title="" style="background: /* */##FFF; color: /* */##000; text-align: auto;"| ke-8
  Daniel Ricciardo 13 16 12 Ret Ret 154 13 12 8 15 9 13 12 10 12 13 13 18F
  Yuki Tsunoda 14 15 7 10 Ret 78 10 8 14 19 14 10 9 16 17 Ret Ret 12 14 Ret 7 9 13 12
Sumber:

Referensi

sunting
  1. ^ Cooper, Adam (24 August 2023). "Why new CEO Bayer brings a fresh approach to AlphaTauri". Diakses tanggal 19 July 2024. 
  2. ^ "Visa Cash App RB F1 Team Strengthens Technical and Trackside Capability with Key Appointments" (PDF). VisaCashAppRB F1 Team. Diarsipkan (PDF) dari versi asli tanggal 2024-02-09. Diakses tanggal 29 January 2024. 
  3. ^ "Discover The Scuderia AlphaTauri Managers!". Scuderia AlphaTauri. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-06-12. Diakses tanggal 15 February 2022. 
  4. ^ "Red Bull agree deal to run Honda engine technology until 2025". Formula 1. 15 February 2021. Diarsipkan dari versi asli tanggal 15 February 2021. Diakses tanggal 15 February 2021. 
  5. ^ Smith, Luke (3 July 2021). "Honda's Sakura facility will supply Red Bull F1 engines in 2022". Autosport. Diarsipkan dari versi asli tanggal 23 October 2021. Diakses tanggal 18 July 2021. 
  6. ^ "2024 FIA Formula One World Championship Entry List". Federation Internationale de l'Automobile (dalam bahasa Inggris). 14 March 2015. Diarsipkan dari versi asli tanggal 25 January 2024. Diakses tanggal 24 January 2024. 
  7. ^ "Red Bull finalises Minardi deal". us.motorsport.com (dalam bahasa Inggris). 11 September 2005. Diarsipkan dari versi asli tanggal 3 February 2024. Diakses tanggal 3 February 2024. 
  8. ^ "Top 10 Red Bull F1 drivers ranked: Vettel, Verstappen, Perez and more". www.autosport.com (dalam bahasa Inggris). 18 June 2023. Diarsipkan dari versi asli tanggal 3 February 2024. Diakses tanggal 3 February 2024. 
  9. ^ "Toro Rosso's name change to AlphaTauri confirmed in provisional 2020 entry list". Formula 1. 30 November 2019. Diarsipkan dari versi asli tanggal 1 July 2023. Diakses tanggal 2 December 2019. 
  10. ^ Delaney, Michael (16 February 2020). "Marko upgrades AlphaTauri from junior to sister bull team". F1i.com (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 1 July 2023. Diakses tanggal 17 February 2020. 
  11. ^ "2024 Bahrain Grand Prix – Entry List" (PDF). Fédération Internationale de l'Automobile. 29 February 2024. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 6 March 2024. Diakses tanggal 29 February 2024. 
  12. ^ "AlphaTauri's new name for 2024 is confirmed". Formula 1 (dalam bahasa Inggris). 24 January 2024. Diarsipkan dari versi asli tanggal 25 January 2024. Diakses tanggal 24 January 2024. 
  13. ^ a b Cooper, Adam (24 January 2024). "AlphaTauri F1 team makes switch to new Visa Cash App RB identity". us.motorsport.com (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 24 January 2024. Diakses tanggal 24 January 2024. 
  14. ^ Fryer, Jenna (24 January 2024). "Visa enters F1 with Red Bull, rebrands AlphaTauri with wordy new team name". Associated Press (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 24 January 2024. Diakses tanggal 24 January 2024. 
  15. ^ Kisby, Cambridge (24 January 2024). "Why AlphaTauri's Visa Cash App RB rebrand is more than just a new name". Motor Sport Magazine (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 8 February 2024. Diakses tanggal 8 February 2024. 
  16. ^ "Can you credit it? Visa Cash App RB may be the worst F1 team name of all time". The Guardian (dalam bahasa Inggris). 25 January 2024. Diarsipkan dari versi asli tanggal 7 February 2024. Diakses tanggal 8 February 2024. 
  17. ^ Collantine, Keith (24 January 2024). "Does 'Visa Cash App RB' signal a depressing new trend in F1 team names?". RaceFans (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 8 February 2024. Diakses tanggal 8 February 2024. 
  18. ^ "'This is horrendous': Ricciardo stuck with 'worst team name' as F1 secret to be unveiled". Fox Sports (dalam bahasa Inggris). 19 January 2024. Diarsipkan dari versi asli tanggal 8 February 2024. Diakses tanggal 8 February 2024. 
  19. ^ "Visa Cash App RB is the worst name in F1 history". The Race (dalam bahasa Inggris). 24 January 2024. Diarsipkan dari versi asli tanggal 8 February 2024. Diakses tanggal 8 February 2024. 
  20. ^ "Yuki Tsunoda and Daniel Ricciardo with us in 2024". Formula 1. 23 September 2023. Diarsipkan dari versi asli tanggal 23 January 2024. Diakses tanggal 23 September 2023. 
  21. ^ "Renault power for 2018 McLaren, Honda switch to Toro Rosso". Formula1.com (dalam bahasa Inggris). Formula One World Championship Limited. 15 September 2017. Diarsipkan dari versi asli tanggal 10 November 2017. Diakses tanggal 17 November 2017. 
  22. ^ "Honda and Red Bull extend power unit support deal until 2025 | Formula 1®". www.formula1.com (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-09-27. Diakses tanggal 2024-01-26. 
  23. ^ "Ricciardo: Stroll "making my blood boil" after China F1 contact". www.autosport.com (dalam bahasa Inggris). 2024-04-21. Diarsipkan dari versi asli tanggal 21 April 2024. Diakses tanggal 2024-04-23. 
  24. ^ "Why Ricciardo, Stroll, Sargeant and Magnussen were penalised". www.formula1.com (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 22 April 2024. Diakses tanggal 2024-04-23. 
  25. ^ "Ford announces F1 return in 2026 with Red Bull". ESPN.com (dalam bahasa Inggris). 3 February 2023. Diarsipkan dari versi asli tanggal 5 February 2023. Diakses tanggal 5 February 2023.