Wikipedia:Arsip halaman utama/2020/05/14
Artikel pilihan
Ketopong Benty Grange adalah sebuah ketopong berjambul celeng peninggalan suku bangsa Anglo-Saxon dari abad ke-7 tarikh Masehi. Ketopong ini ditemukan oleh Thomas Bateman pada tahun 1848 saat mengekskavasi sebuah tumulus di lahan usaha tani Benty Grange, bagian dari civil parish Monyash yang terletak di ujung barat wilayah county Derbyshire. Gundukan makam ini agaknya sudah pernah dijarah pada saat diekskavasi oleh Thomas Bateman, tetapi masih menyimpan barang-barang peninggalan kalangan berstatus ningrat yang menimbulkan kesan bahwa di dalamnya pernah terpendam banyak sekali barang bekal kubur bernilai tinggi, misalnya saja sisa-sisa kepingan sebuah mangkuk gantung. Ketopong ini sekarang terpajang di Museum Weston Park setelah dibeli oleh museum tersebut dari ahli waris Thomas Bateman pada tahun 1893. (Selengkapnya...)
Peristiwa terkini
Saluran siaga COVID-19 Indonesia 119 ext 9 / 021-5210411 / 081212123119
- Sebuah kebocoran gas di Andhra Pradesh, India, menewaskan setidaknya sebelas orang dan melukai ribuan orang lainnya.
- Para astronom mengumumkan penemuan lubang hitam pertama di sistem bintang (gambar) yang terlihat dari Bumi.
- Di Filipina, stasiun televisi ternama ABS-CBN diperintahkan untuk berhenti bersiaran oleh Komisi Telekomunikasi Nasional.
- Partai Likud dan koalisi Kachol Lavan mencapai sebuah perjanjian pembagian kekuasaan pemerintahan Israel antara Benjamin Netanyahu dan Benny Gantz setelah perundingan selama tujuh belas bulan.
Tahukah Anda
- "... bahwa Jadwiga dimahkotai sebagai "Raja Polandia" di Kraków pada 16 Oktober 1384? Kemungkinan gelar "raja" diberikan untuk menekankan bahwa Jadwiga adalah seorang ratu penguasa!"
- "... bahwa Cai Shen adalah dewa kekayaan, harta, atau rezeki dalam mitologi Tiongkok dan sering disebut-sebut selama perayaan Tahun Baru Imlek?
- "... bahwa pada abad ke-16, Monarki Habsburg dari Kekaisaran Romawi Suci dan Dinasti Safawiyah dari Kesultanan Persia membentuk persekutuan dalam konflik bersama mereka melawan Kesultanan Utsmaniyah?"
- "... bahwa garangan jawa (Herpestes javanicus) menyebar sampai ke Hong Kong diduga dengan menumpang kapal?"
- "... bahwa Djanan Thaib adalah orang Indonesia pertama yang mendapatkan gelar sarjana dari Universitas Al-Azhar, Mesir?"
Tantangan kolaborasi
Wikipedia membutuhkan artikel-artikel berikut! Mari bersama-sama merintis artikel berikut pada: (Mei 2020).
Hari ini dalam sejarah
14 Mei: Shavuot dimulai saat senja (Judaisme, 2013); Hari Perayaan Santo Matias dan Santo Mo Chutu (Gereja Katolik Roma)
- 1811 - Paraguay menyatakan kemerdekannya.
- 1940 - Perang Dunia II: Belanda menyerah kepada Jerman.
- 1948 - Perdana Menteri David Ben-Gurion membacakan Deklarasi Pendirian Negara Israel kepada umum di Tel Aviv.
- 1955 - Perang Dingin: Pakta Warsawa ditandatangani delapan negara blok komunis.
Gambar pilihan
Arsip Gambar Pilihan
« Majelis para Ulama, lukisan karya Abdullah Mushawwir dari Uzbekistan, abad ke-16
Oleh: Bernard Gagnon
Lisensi: LDB GNU 1.2 atau lebih baru, CC BY-SA 3.0, 2.5, 2.0, 1.0