Wikipedia:Arsip halaman utama/2022/05/29
Artikel pilihan
Badak sumatra adalah badak terkecil dari lima spesies badak yang masih ada. Spesies ini pernah menghuni hutan hujan, rawa, dan hutan pegunungan di India, Bhutan, Bangladesh, Myanmar, Laos, Thailand, Malaysia, Indonesia, dan Tiongkok. Mereka sekarang terancam punah, dengan hanya enam populasi yang cukup besar di alam liar: empat di Sumatera, satu di Kalimantan, dan satu di Semenanjung Malaysia. Jumlah badak sumatera sulit ditentukan karena mereka adalah hewan penyendiri yang tersebar secara luas, tetapi dapat diperkirakan kalau jumlahnya kurang dari 100 ekor. Cula badak pernah diyakini penggunaannya secara luas sebagai afrodisiak; walaupun pada kenyataannya pengobatan tradisional Tionghoa tidak pernah menggunakannya untuk tujuan ini. Layaknya spesies Afrika, badak ini memiliki dua cula. Yang ukurannya lebih besar adalah cula hidung, biasanya hanya sepanjang 15–25 cm, namun ada spesimen yang tercatat berukuran 81 cm. Rambutnya dapat saja lebat ataupun jarang, dan biasanya berwarna coklat kemerahan. Mereka merupakan spesies badak yang paling vokal dan juga berkomunikasi dengan cara menandai tanah dengan kakinya, memelintir pohon kecil hingga membentuk pola, dan meninggalkan kotorannya. (Selengkapnya...)
Peristiwa terkini
Saluran siaga Covid-19 Indonesia adalah 119 psw 9 / 021-5210411 / 081212123119
- Partai Buruh Australia, pimpinan Anthony Albanese (gambar), memenangkan kursi terbanyak dalam pemilu federal Australia.
- Finlandia dan Swedia mengajukan diri untuk bergabung dengan NATO.
- Pasukan Lebanon, pimpinan Samir Geagea, memenangkan kursi terbanyak dalam pemilihan umum Lebanon 2022.
- Dalam bidang bulu tangkis, India memenangkan Piala Thomas 2022, sementara Korea Selatan memenangkan Piala Uber 2022.
Tahukah Anda
- "... bahwa meskipun telah tujuh belas kali hamil, Ratu Anne dari Britania Raya meninggal dunia tanpa memiliki anak yang masih hidup?"
- "... bahwa untuk meningkatkan hasil ekstraksi resin, industri memanfaatkan asam sulfur yang tidak ramah lingkungan?"
- "... bahwa pepagan soga (Peltophorum pterocarpum) merupakan bahan utama untuk menghasilkan warna cokelat kekuningan pada industri batik di Jawa?"
- "... bahwa Stephen Hawking hanya mencantumkan satu persamaan saja, yaitu E=mc², di dalam buku A Brief History of Time karyanya karena seorang editor memperingatkannya bahwa untuk setiap persamaan yang ada di buku, jumlah pembaca akan berkurang setengahnya?"
Tantangan kolaborasi
Wikipedia membutuhkan artikel-artikel berikut. Mari bersama-sama merintisnya pada Mei 2022.
- Tantangan kolaborasi
- Hasil kolaborasi terbaru
Hari ini dalam sejarah
29 Mei: Hari Pasukan Perdamaian PBB Internasional; Hari Demokrasi di Nigeria
- 1453 - Kesultanan Utsmaniyah di bawah pimpinan Sultan Mehmed II menguasai Konsantinopel dan mengakhiri Kekaisaran Romawi Timur.
- 1919 - Pengamatan yang dilakukan Sir Arthur Eddington pada suatu gerhana matahari mengkonfirmasikan sebagian dari teori relativitas Albert Einstein.
- 1953 - Sir Edmund Hillary dan Tenzing Norgay menjadi orang-orang pertama yang mencapai puncak Gunung Everest.
- 1985 - Tragedi Heysel terjadi, menewaskan 32 pendukung Juventus F.C. ketika klub asal Italia tersebut bertanding melawan Liverpool F.C. dari Inggris pada final Liga Champions di Belgia.
Gambar pilihan
(ukuran asli: 3.744 × 2.426 piksel, 2,2 MB)
Oleh: gbohne, diunggah oleh Flickr upload bot, dimodifikasi oleh Ariefrahman
Lisensi: CC BY-SA 2.0