Wikipedia:Arsip halaman utama/2022/11/07
Artikel pilihan
Kristallnacht adalah kerusuhan besar-besaran yang menyasar orang Yahudi di seluruh Jerman Nazi (termasuk Austria) dari malam tanggal 9 November hingga 10 November 1938. Kerusuhan tersebut diperintahkan oleh Führer Jerman Adolf Hitler, diselenggarakan oleh Joseph Goebbels, dan dilaksanakan oleh anggota Sturmabteilung, Schutzstaffel, serta Pemuda Hitler dengan dukungan dari Sicherheitsdienst, Gestapo, dan polisi. Menurut perkiraan sejarawan Saul Friedländer, kerusuhan ini mengakibatkan kehancuran 267 sinagoge (rumah ibadah Yahudi), sementara 7.500 toko dan usaha milik orang Yahudi dirusak. Peristiwa ini sendiri dinamai Kristallnacht untuk mengacu kepada serpihan-serpihan kaca yang berserakan di depan toko orang Yahudi yang diserang. Terdapat setidaknya 91 orang Yahudi yang tewas saat berlangsungnya Kristallnacht. Keberhasilan Partai Nazi dalam menyelenggarakan kerusuhan Kristallnacht mendorong mereka untuk mengambil tindakan-tindakan yang lebih radikal terhadap orang Yahudi. (Selengkapnya...)
Peristiwa terkini
- Sebuah pesawat jatuh di Danau Victoria, Tanzania yang menewaskan 19 dari 43 orang di dalamnya (gambar).
- Dari olahraga bermotor, Francesco Bagnaia memenangkan Kejuaraan MotoGP, sementara Joey Logano memenangkan Kejuaraan NASCAR Seri Piala.
- Penembakan semasa unjuk rasa di Wazirabad, Punjab, Pakistan, menewaskan satu orang dan melukai sembilan orang termasuk Perdana Menteri ke-22 Imran Khan.
- Likud yang dipimpin Benjamin Netanyahu memperoleh kursi terbanyak dalam pemilihan umum legislatif.
Tahukah Anda
- "... bahwa Banda Bakali (foto) merupakan kanal banjir yang dibangun oleh pemerintah kolonial Belanda di Kota Padang sebagai sarana pengendalian banjir?"
- "... bahwa Mega Mendoeng adalah satu-satunya film yang disutradarai oleh Boen Kin Nam?"
- "... bahwa perhitungan sudut tenang dapat digunakan untuk memperkirakan bencana longsor?"
- "... bahwa Mima Saina dan Tole Madna dianugerahi Righteous Among the Nations oleh Israel?"
Tantangan kolaborasi
Wikipedia membutuhkan artikel-artikel berikut. Mari bersama-sama merintisnya pada November 2022.
- Tantangan kolaborasi
- Kegubernuran Baku (en)
- Penyuntingan politik di Wikipedia (en)
- The Rise and Fall of Ziggy Stardust and the Spiders from Mars (en)
- Kematian dan Wikipedia (en)
- Lingkar studi (en)
- Percobaan manusia tak etis di Amerika Serikat (en)
- Pergerakan kemerdekaan bangsa Armenia (en)
- Martin Ebon (en)
- Pelepasan Douglas MacArthur (en)
- Orlando Figes (en)
- Hasil kolaborasi terbaru
Hari ini dalam sejarah
7 November: Revolusi Oktober di Belarus dan sejumlah wilayah bekas Uni Soviet
- 1917 - Pemimpin Bolshevik, Lenin, memimpin kudeta melawan pemerintah Rusia yang dipimpin Kerensky, sekaligus memulai Revolusi Oktober.
- 1945 - Majelis Syuro Muslimin Indonesia didirikan di Yogyakarta sebagai partai politik Islam dengan ketua Hasyim Asyari.
- 1991 - Pebasket Amerika Serikat Magic Johnson mengumumkan bahwa dirinya terinfeksi HIV dan mengundurkan diri dari NBA.
- 1996 - NASA meluncurkan Mars Global Surveyor.
- 2005 - Pemerintah junta militer Myanmar memindahkan ibu kota negara tersebut dari Yangon ke Naypyidaw.
Tanggal lain: 6 November – 7 November – 8 November
Gambar pilihan
(ukuran asli: 2.345 × 1.551 piksel, 1,03 MB)
Oleh: Bernard Spragg. NZ, diunggah oleh Rachmat04
Lisensi: CC PDM 1.0