Kereta api Gaya Baru Malam Selatan

layanan kereta api di Indonesia

{{hatnoteTolong!!!, Jangan diubah artikel Kereta api Gaya Baru Malam Selatan sudah disesuaikan dengan Operasional Daerah Operasi I Jakarta}}

Kereta api Gaya Baru Malam Selatan
Berkas:Papan Nama KA Gaya Baru Malam Selatan Khas Daop 1 new Livery.png
Informasi umum
Jenis layananKereta api komersial jarak jauh
StatusBeroperasi
Daerah operasiDaerah Operasi I Jakarta
PendahuluLimited Express (Limex) Gaja Baru
Mulai beroperasi
  • 12 Februari 1975 (Sebagai KA Limited Express Gaja Baru)
  • 1 September 2019 (Penambahan kelas eksekutif pada KA Gayabaru Malam Selatan)
  • 1 Desember 2019 (Perubahan rangkaian kereta api ekonomi dengan jumlah duduk sebanyak 106 kursi dirombak menjadi tempat duduk sebanyak 80 kursi)
Operator saat iniPT Kereta Api Indonesia
Jumlah penumpang harian2.000 penumpang per hari (rata-rata)[butuh rujukan]
Lintas pelayanan
Stasiun awalPasar Senen
Jumlah pemberhentianLihatlah di bawah.
Stasiun akhirSurabaya Gubeng
Jarak tempuh825 km
Frekuensi perjalananSatu kali pergi pulang sehari
Jenis relRel berat
Pelayanan penumpang
KelasEksekutif dan Ekonomi AC Plus
Pengaturan tempat duduk
  • 50 tempat duduk disusun 2-2 (kelas eksekutif)
    kursi dapat direbahkan dan diputar
  • 80 tempat duduk disusun 2-2 (kelas ekonomi AC plus)
    kursi saling berhadapan dan tidak bisa direbahkan
Fasilitas restorasiada
Fasilitas observasiKaca dupleks dengan tirai, lapisan laminasi isolator panas.
Fasilitas hiburan
  • Ada (kelas eksekutif)
  • Tidak (kelas ekonomi plus)
Fasilitas bagasiAda
Fasilitas laintoilet, alat pemadam api ringan, AC, rem darurat.
Teknis sarana dan prasarana
Lebar sepur1.067 mm
Kecepatan operasional50 s.d. 100 km/jam
Pemilik jalurDitjen KA, Kemenhub RI
Nomor pada jadwal111-112

Kereta api Gaya Baru Malam Selatan (sering disebut Gaya Baru dan disingkat menjadi GBMS) merupakan kereta api penumpang kelas eksekutif dan ekonomi AC plus yang dioperasikan oleh PT Kereta api Indonesia (Persero) Daerah Operasi I Jakarta yang melayani rute tersebut Pasar Senen-Surabaya Gubeng dan sebaliknya.

Mulai 1 Januari 2019, kereta api ini merupakan satu dari lima layanan kereta kelas ekonomi yang mengalami perubahan layanan dari subsidi menjadi komersial (non PSO). Mulai tanggal 1 September 2019 (bersama dengan Kereta api Brantas), rangkaian kereta api Gaya Baru Malam Selatan menambahkan dua kereta api eksekutif.

Mulai tanggal 1 Desember 2019 seiring dengan berlakunya grafik perjalanan kereta api (Gapeka) 2019, KA Gaya Baru Malam Selatan menggunakan rangkaian ekonomi yang mengalami perombakan tempat kursi dengan jumlah duduk semula sebanyak 106 kursi menjadi 80 kursi untuk meningkatkan kenyamanan penumpang.[1] Selain itu, kereta api ini menambahkan satu kereta eksekutif sehingga ia membawa tiga kereta eksekutif.

Data teknis

Lintasan perjalanan Pasar Senen - Surabaya Gubeng pp.
Lokomotif CC201 atau CC203
Rangkaian 3 kereta kelas eksekutif (K1 JAKK) + satu kereta makan pembangkit (KMP3/MP3 2016 JAKK) + 6 kereta kelas ekonomi plus (K3 2007/2009 JAKK) (80 TD)
Jumlah tempat duduk 630 tempat duduk

KA Gaya Baru Malam Selatan juga dipakai sebagai moda transportasi penghubung dari Jakarta (Pasarsenen) ke Banyuwangi dan sebaliknya. Setiba di Surabaya (Gubeng), penumpang transit di ruang VIP Stasiun Surabaya Gubeng untuk kemudian meneruskan perjalalan ke Banyuwangi (Ketapang) menggunakan kereta api Probowangi berangkat dari Surabaya Gubeng pada pukul 04.15 dan sampai di Banyuwangi pada pukul 11.45.

Tarif

Tarif kereta api ini adalah antara Rp165.000,00 - Rp310.000,00 untuk kelas ekonomi dan Rp180.000 - Rp450.000,00 untuk kelas eksekutif bergantung pada jarak tempuh, subkelas/posisi tempat duduk dalam rangkaian kereta, dan hari-hari tertentu seperti akhir pekan maupun libur nasional. Selain itu, berlaku pula tarif khusus yang hanya dapat dipesan mulai dua jam sebelum keberangkatan di stasiun yang berada dalam rute berikut.

  • Surabaya - Jombang maupun sebaliknya: Rp40.000,00 untuk eksekutif dan Rp20.000,00 untuk ekonomi
  • Surabaya - Madiun maupun sebaliknya: Rp100.000,00 untuk eksekutif dan Rp70.000,00 untuk ekonomi

Jadwal perjalanan

Berikut ini adalah jadwal kereta api Gaya Baru Malam Selatan per 1 Desember 2019 (berdasarkan Gapeka 2019).

Stasiun Datang Berangkat
KA 111 Gaya Baru Malam Selatan (Surabaya Gubeng-Pasar Senen)
Surabaya Gubeng - 11.30
Wonokromo 11.37 11.40
Sepanjang 11.47 11.49
Mojokerto 12.19 12.22
Jombang 12.44 12.47
Kertosono 13.04 13.08
Caruban 13.54 13.56
Madiun 14.10 14.21
Walikukun 14.59 15.01
Sragen 15.21 15.23
Purwosari 15.53 15.58
Klaten 16.22 16.24
Lempuyangan 16.47 16.59
Wates 17.30 17.33
Kutoarjo 18.04 18.07
Kebumen 18.32 18.36
Gombong 18.56 19.11
Purwokerto 20.02 20.09
Bumiayu 20.51 20.53
Ketanggungan 21.36 21.38
Ciledug 21.52 21.54
Cirebon Prujakan 22.18 22.29
Arjawinangun 22.48 22.50
Jatibarang 23.09 23.11
Haurgeulis 23.45 23.47
Bekasi 01.18 01.20
Jatinegara 01.39 01.41
Pasar Senen 01.51 -
KA 112 Gaya Baru Malam Selatan (Pasar Senen-Surabaya Gubeng)
Pasar Senen - 10.15
Pegaden Baru 12.01 12.04
Haurgeulis 12.16 12.18
Jatibarang 12.51 12.54
Cirebon Prujakan 13.37 13.49
Ciledug 14.14 14.16
Ketanggungan 14.30 14.32
Bumiayu 15.18 15.20
Purwokerto 16.02 16.15
Kroya 16.44 16.54
Gombong 17.21 17.28
Sruweng 17.39 17.45
Kebumen 17.55 17.58
Prembun 18.14 18.21
Kutoarjo 18.34 18.39
Wates 19.09 19.11
Lempuyangan 19.43 20.00
Klaten 20.24 20.26
Purwosari 20.49 20.57
Sragen 21.32 21.34
Walikukun 21.55 21.57
Madiun 22.34 22.46
Caruban 23.01 23.04
Kertosono 23.52 23.56
Jombang 00.12 00.16
Mojokerto 00.39 00.43
Sepanjang 01.12 01.15
Wonokromo 01.22 01.25
Surabaya Gubeng 01.32 -

Galeri

Lihat pula

Pranala luar

  1. ^ Agency, ANTARA News. "KA Gaya Baru Malam Selatan dipercantik, kelas ekonomi rasa eksekutif - ANTARA News Jawa Timur". Antara News. Diakses tanggal 2019-12-01.