William Tanuwijaya

wirausahawan Indonesia
Revisi sejak 8 Februari 2018 14.23 oleh Idh4m (bicara | kontrib)

William Tanuwijaya (lahir 11 November 1981) merupakan seorang pengusaha Indonesia yang juga merupakan pendiri Tokopedia, platform jual beli online di Indonesia. William juga mewakili Indonesia sebagai Young Global Leader, di World Economic Forum.

William Tanuwijaya
Berkas:William Tanu.png
Founder & CEO — PT Tokopedia, Jakarta
Mulai menjabat
6 Februari 2009
Informasi pribadi
Lahir11 November 1981 (umur 42)
Indonesia Pematang Siantar, Indonesia
Suami/istriFelicia HW
Alma materUniversitas Bina Nusantara
Harvard Kennedy School
Sunting kotak info
Sunting kotak info • L • B
Bantuan penggunaan templat ini

Masa Kecil dan Keluarga

William Tanuwijaya lahir di Kota Pematang Siantar, Sumatera Utara pada tanggal 11 November 1981. Dari SD sampai menamatkan SMA, William berdiam di kota kelahirannya itu. Dibesarkan dalam keluarga sederhana, orangtua William tahu bahwa pendidikan adalah hal terpenting yang bisa membuat hidup anaknya lebih baik. Setelah tamat SMA, dia melanjutkan kuliah di Universitas Bina Nusantara (Binus) Jakarta. Perjalanan ke Jakarta ia tempuh menggunakan kapal laut selama empat hari tiga malam[1]. William menikah dengan Felicia H.W. pada tanggal 28 November 2015.

Masa Kuliah dan Bekerja

William bukan berasal dari keluarga berada. Untuk mencukupi biaya hidup dan biaya kuliah di Jakarta, saat kuliah di Binus semester 2, William bekerja di warnet dari jam 9 malam hingga jam 9 pagi [2]. Setelah lulus dari Binus di 2003, William sebagai pengembang piranti lunak di beberapa perusahaan seperti TelkomSigma dan Sqiva Sistem setelah sebelumnya bekerja sebagai pengembang Game di Bolehnet. Kemudian di 2006 bekerja sebagai IT & Business Development Manager di Indocom Mediatama. Dari sini kemudian timbul idenya untuk mempunyai perusahaan internet sendiri.

Tahun 2007 William mulai membangun Tokopedia, Dia mengajak temannya Leontinus Alpha Edison untuk mendirikan Tokopedia, sebuah startup jual beli online yang menghubungkan penjual dan pembeli di seluruh Indonesia dengan biaya gratis. Awalnya sangat tidak mudah karena mereka butuh modal untuk membangun tokopedia tersebut. Apalagi, saat itu ayahnya divonis penyakit kanker kronis. William pun dituntut menjadi tulang punggung keluarga.

Kiprah Bisnis

Pada tanggal 6 Februari 2009, Tokopedia resmi berdiri. Pada tanggal 17 Agustus di tahun yang sama Tokopedia resmi diluncurkan ke publik. Oktober 2014, Tokopedia mendapatkan suntikan dana US$100 juta dari Softbank Internet and Media dan Sequoia Capital. Ini merupakan titik awal prestasi William sebagai seorang pengusaha[3]. Pada tahun 2016, William terpilih mewakili Indonesia sebagai Young Global Leader, World Economic Forum[4]. Tokopedia kembali mengumumkan babak investasi baru pada 17 Agustus 2017. Pendanaan senilai USD 1,1 miliar atau sekitar Rp14,7 triliun ini berasal dari Alibaba Group, yang sekaligus menjadikan perusahaan asal Tiongkok tersebut sebagai pemegang saham minoritas di Tokopedia [5].


Pranala Luar

  1. ^ Biodatabiografi (September 1, 2016). "Biodata dan Biografi William Tanuwijaya". Blogspot. Diakses tanggal 2018-02-07. 
  2. ^ Meirissa Farah (Desember 31, 2015). "Profil William Tanuwijaya TechInAsia". TechInAsia. Diakses tanggal 2018-02-07. 
  3. ^ Tim Viva (November 1, 2015). "Profil William Tanuwijaya Viva". Viva. Diakses tanggal 2018-02-07. 
  4. ^ World Economic Forum (Januari 1, 2017). "Young Global Leader Indonesia". WEForum. Diakses tanggal 2018-02-07. 
  5. ^ Rahman Indra (Agustus 17, 2017). "Tokopedia Dapat Suntikan Rp14,7 Triliun dari Alibaba". CNN. Diakses tanggal 2018-02-07.