Daftar kode pos di Prancis
Kode pos mulai diperkenalkan di Perancis pada tahun 1972, ketika La Poste menggunakan penyortiran otomatis.
Format
Kode pos (Bahasa Perancis: code postal) mencakup lima digit, dua digit pertama merupakan nomor département di Perancis Metropolitan dimana kantor pos yang bertanggung jawab atas pengiriman menuju kota terletak. Sistem itu juga digunakan di luar Eropa, di Departemen Seberang Laut dan Teritori, tetapi tiga digit pertamanya menandai département atau teritori tersebut. Digit 00 digunakan untuk alamat Militer. Digit 20 digunakan untuk keseluruhan Corsica; Corsica ditetapkan sebagai satu département bernomor 20, tetapi hari ini dibagi menjadi dua département bernomor 2A dan 2B.
Tiga digit berikutnya menandai kantor pos lokal yang bertanggung jawab atas pengiriman surat. Sebuah kode pos reguler selalu berakhiran 0, dengan pengecualian di Paris, Lyon dan Marseille - lihat di bawah - dan Département Seberang Laut dan Teritori. Kode pos yang tidak berakhiran 0 berarti sebuah kode khusus, dikenal sebagai CEDEX (lihat di bawah), atau kode pos baru.
Di Paris, dua digit terakhir kode pos menandai arrondissement. Setelah 1972, sebuah alamat di arrondissement ke-8 Paris, dapat ditulis sebagai:
8 rue Chambiges Paris 8e
Nomor ini dimasukkan ke dalam kode pos sebagai:
8 rue Chambiges 75008 Paris
Sebuah pengecualian terhadap peraturan ini adalah arrondissement XVIe, yang memiliki dua kode pos, 75016 (selatan) dan 75116 (utara).
Di luar Paris, kota Lyon dan Marseille juga dibagi menjadi arrondissement, yang maan merupakan bagian dari kode pos:
11 rue Duhamel 69002 Lyon
2 avenue du Maréchal Foch 13004 Marseille
Di setiap département, préfecture (kota utama) memiliki kode pos berakhiran 000, contohnya Bourges di Cher:
15 avenue du Général Leclerc 18000 Bourges
Semakin pentingnya suatu kota, semakin simpel kode posnya. Sous-préfectures ditandai dengan kode pos XXX00. Berikut adalah contoh kode pos desa kecil, Lépaud di Creuse:
16 grande rue 23170 Lépaud
Dan kode pos Mortagne-au-Perche, sous-préfecture dari Département de l'Orne:
4 rue des Quinze Fusillés 61400 Mortagne-au-Perche
Tidaklah jarang apabila desa yang bersebelahan memiliki kode pos yang sama, yang mana dikaitkan terutama dengan kantor pos besar, contoh: 64150 dapat ditujukan kepada Abidos, Bésingrand, Lagor, Lahourcade, Mourenx, Noguère, Os Marsillon, Pardies, Sauvelade dan Vielleségure.
Département Seberang Laut dan Teritori menggunakan kode 3 digit yang dimulai dengan: 971 (Guadeloupe), 972 (Martinique), 973 (Guyana Perancis), 974 (Réunion), 975 (Saint-Pierre dan Miquelon), 976 (Mayotte), 984 (Teritori Selatan Perancis), 986 (Wallis dan Futuna), 987 (Polinesia Perancis), 988 (Kaledonia Baru). Dengan ini, nol terakhir dihapuskan sehingga menjadi format 5 digit. Ini merupakan kode pos reguler yang tidak berakhiran 0 kecuali préfecture atau sous-préfecture, contohnya:
Maison du Port 97100 Basse-Terre
4 boulevard du Général de Gaulle 97320 Saint-Laurent du Maroni
193 RN2 97439 Sainte-Rose
CEDEX
Juga terdapat sebuah sistem yang dikenal sebagai CEDEX, Courrier d'Enterprise à Distribution Exceptionelle, dirancang untuk penerima surat bervolume besar. Sebuah kode pos dialokasikan kepada setiap organisasi besar atau pemegang kotak kantor pos, berakhiran dengan tiga digit unik, contohnya:
2 place Jussieu 75251 Paris Cedex 05
Angka '05' ditujukan kepada arrondissement Ve. Pengiriman semacam itu dapat dialamatkan kepada:
2 place Jussieu 75005 Paris
Juga dapat diterima dengan memasukkan sebuah nomor boîte postale (kotak kantor pos) dan alamat jalan di daftar alamat CEDEX.
Monako
Sistem kode pos Perancis juga digunakan di Monako ketika daerah itu merupakan département Perancis bernomor 98. Bagaimanapun kode posnya, ketika mengirim sebuah surat dari luar negeri, ditulis dengan 'MC', bukan 'F' untuk Perancis:
12 avenue de la Costa MC-98000 Monaco MONACO
23 Avenue Prince Héréditaire Albert MC-98025 Monaco Cedex MONACO