Joshua Suherman

pemeran laki-laki asal Indonesia

Joshua Suherman (lahir 3 November 1992) adalah mantan penyanyi cilik Indonesia. Selain bernyanyi, Joshua juga menjadi bintang sinetron, bintang layar lebar, bintang iklan, dan sebagai presenter. Karier Joshua sebagai penyanyi cilik dimulai dalam album Cit Cit Cuit pada tahun 1996, dan kariernya mulai menanjak dengan lagu "Air" (yang juga dikenal dengan nama "Diobok-Obok"). Sekarang Joshua yang mulai beranjak dewasa mencoba memulai kembali kariernya dengan meninggalkan imagenya sebagai penyanyi cilik dan bergabung dengan grup musik Saqadaex bersama beberapa mantan penyanyi cilik lainnya yang juga mulai meninggalkan image mereka sebagai penyanyi cilik.[1]

Joshua Suherman
Genre
Pekerjaan
Tahun aktif1996 - sekarang

Biografi

Joshua lahir pada tanggal 3 November 1992 sebagai anak kandung dari Jedy Suherman (Alm.) dan Lisa Suherman di Surabaya.[2] Joshua adalah anak sulung dari tiga bersaudara dengan Joseph Suherman dan Jocelyn Suherman.[1]

Joshua memulai karier sebagai penyanyi cilik. Pada tahun 1995, ia memulai rekaman menyanyi dan membuat album pertamanya Cit Cit Cuit. Dia memulai album keduanya Kapal Terbang yang diedarkan pada Maret 1997. Album selanjutnya adalah album Donat yang diluncurkan pada Maret 1999. Pada Agustus 1999 Jojo (nama panggilan akrab Joshua) meluncurkan album Air yang melambungkan namanya.[2] Album Joshua selanjutnya adalah Lonjak Lonjak.

Selain sebagai penyanyi cilik, Joshua juga terkenal sebagai pemain beberapa sinetron dan layar lebar. Sinetron yang ia mainkan antara lain adalah Abad 21 (1996), Air Mata Ibu (1998), Natal Putih (1998), Anak Ajaib (2000), dan Inikah Rasanya. Film layar lebar yang ia mainkan adalah Joshua oh Joshua (2001).[3] Ia juga menjadi bintang dalam berbagai iklan dan presenter dalam berbagai kuis dan acara.[2]

Karier Joshua mulai menurun sejak beranjak remaja, tetapi sejak 2006, Joshua bergabung dengan grup musik Saqadaex untuk memulai kembali kariernya dalam dunia tarik suara. Ia masuk dalam Grup Saqadaex ini bersama dua mantan artis cilik lainnya yaitu Geofanny dan Natasha Chairani, serta Tesa (Martesa Sunendra) finalis acara musik Indonesian Idol.[4]

Tak hanya bergabung dengan Saqadaex, Joshua pun membentuk grup band baru bernama Join Side. Grup band ini telah sukses dengan lagu O Box Part 2 yang disentuh dengan genre rock. Grup band miliknya telah merilis album yang berjudul Ten to Begin pada tahun yang sama.

Filmografi

Film

Tahun Judul Peran Produksi Keterangan
2000 Joshua Oh Joshua Jojo Rapi Films
2004 Petualangan 100 Jam Budiman Multivision Plus
2008 Pangeran Katropolitan Satrio
2010 Sang Pencerah Multivision Plus
2011 Tendangan dari Langit Purnomo SinemArt
2012 3 Pocong Idiot Rapi Films
2013 3600 Detik Vincent Starvision Plus
2015 Cerita Cinta Jo Buana Lestari Entertainment
2016 Ketika Mas Gagah Pergi the Movie PT Indobroadcast & ACT & SinemArt
Gila Jiwa the Movie Ruben Firebird Films
2018 Yowis Ben Doni Starvision Plus
Generasi Micin Dimas
2019 Yowis Ben 2 Doni
2020 Dignitate Alumni MD Pictures Cameo

Sinetron

Tahun Judul Peran Produksi
1996 Abad 21 Jojo Multivision Plus
1996-2004 Tuyul & Mbak Yul
1996-2001 Air Mata Ibu
1999-2001 Anak Ajaib
2002 Jin dan Jun Joshua
Natal Putih
Indra ke-6
Arung dan si Kaya
2002-2007 Inikah Rasanya Rapi Films
2005-2007 Mutiara Hati
2008 Inayah tejo Soraya Intercine Films
2011 Magic Reza SinemArt
2014 Jagoan Jagoan Katropolitan

Serial Web

Tahun Judul Peran Saluran
2020 Yowis Ben: The Series Doni We Tv

IFlix

Presenter

Album

Acara TV

Pranala luar

Sekolah

Referensi