Anneth Delliecia

penyanyi dan pemeran perempuan asal Indonesia

Anneth Delliecia Nasution (lahir 18 Oktober 2005) adalah penyanyi-penulis lagu dan pemeran berkebangsaan Indonesia. Ia merupakan pemenang pada kompetisi menyanyi Indonesian Idol Junior musim ketiga.[1] Pasca kompetisi, ia bergabung dengan perusahaan rekaman Rans Music dan memulai debut di industri hiburan dalam rangkaian proyek musik Mimpiku Jadi Nyata berupa konser, serial dan album pada tahun 2019.[2]

Anneth Delliecia
Anneth pada tahun 2021
LahirAnneth Delliecia Nasution
18 Oktober 2005 (umur 19)
Balikpapan, Kalimantan Timur, Indonesia
Pekerjaan
Tahun aktif2017—sekarang
AgenStar Media Nusantara
PenghargaanDaftar penghargaan
Karier musik
AsalManado, Sulawesi Utara
Genre
Instrumen
Label
Tanda tangan
IMDB: nm12504129 X: Annethdlc Instagram: anneth_dlc Spotify: 2UHBgxDvOBaIY7hQ8CEAmW Musicbrainz: c82c149d-4647-41e6-ac6a-e8d3ea3e366e Modifica els identificadors a Wikidata

Anneth mendapatkan terobosan musik melalui singel keduanya, "Mungkin Hari Ini Esok atau Nanti" yang dirilis pada 2020.[3] Lagu yang ia ciptaankan sendiri di usia empat belas tahun tersebut menjadi hits[4] serta dinominasikan dalam empat kategori Anugerah Musik Indonesia 2021 dengan kemenangan Anneth sebagai Pendatang Baru Terbaik-Terbaik.[5]

Album studio perdananya, And the Story Begins (2022) menerima sertifikasi "Multi Platinum" dari Jagonya Musik & Sport Indonesia setelah selama satu tahun penjualan albumnya telah mencapai 450.000 keping.[6]

Kehidupan awal dan pendidikan

Anneth lahir pada 18 Oktober 2005 di Balikpapan, Kalimantan Timur. Ia merupakan anak pertama dari dua bersaudara, dari pasangan Amir Hand Nasution yang berasal dari suku Mandailing dan Debby Novita Kalengkongan yang berasal suku Minahasa.[7][8] Anneth memiliki adik laki-laki bernama Alvaro Delano Nasution.[9]

Anneth lahir dari latar belakang orang tua yang gemar terhadap musik dan bernyanyi. Sejak berumur enam bulan Anneth sering mendengarkan ayah dan ibunya bernyanyi sehingga ia turut bersenandung kemudian di usia dua tahun ia mulai gemar bernyanyi.[10][11] Ia yang juga hobi menonton film Barbie, suka menghafal lirik lagu berbahasa Inggris di setiap filmnya.[7] Ketika berusia tiga tahun, Anneth yang merupakan penggemar Justin Bieber mengaku terinspirasi olehnya dan bertekad ingin menjadi seorang penyanyi profesional.[12] Orang tuanya mulai melihat bakat menyanyi Anneth tumbuh ketika berusia empat tahun, sehingga ia diajari oleh sang ibu cara bernyanyi dengan baik. Ketika berusia enam tahun, Anneth melatih kemampuan vokalnya dengan mengikuti les vokal,[11][13] serta mulai mengikuti lomba menyanyi antar sekolah.[14]

Anneth menghabiskan masa sekolah dasar dengan bertempat tinggal di Jalan AMD, Sumber Rejo, Balikpapan Tengah, Balikpapan. Ia mengenyam pendidikan di SD 001 Balikpapan. Ketika SD, ia mengikuti ekstrakurikuler olah vokal, bulu tangkis serta basket.[7] Selain kerap mewakili sekolah dalam kompetisi bernyanyi, Anneth juga aktif mengikuti perlombaan peragaan busana. Ia diketahui pernah menjadi juara 2 di ajang Fashion Show Indonesia Super Model di Balikpapan serta Kpop Star Model Look Kape Balikpapan.[15] Pada tahun 2017, Anneth dan keluarganya pindah ke Manado. Ia meneruskan sekolah di SMP Negeri 1 Manado.[16] Memasuki masa SMA, Anneth bertempat tinggal di Jakarta. Anneth mengenyam pendidikan sekolah menengah atas di Lilin Bangsa Intercultural School, Jakarta Utara dengan beasiswa prestasi.[17] Anneth sempat melakukan pendidikan jarak jauh karena adanya pandemi Covid-19 di Indonesia.[18] Ia menyelesaikan studinya pada tahun 2023, dan lulus berprestasi dengan mendapatkan piagam "Outstanding Effort and Improvement in English".[19]

Karier

Awal karier

Anneth aktif mengikuti berbagai lomba menyanyi dari mulai umur enam tahun. Dari perlombaan skala kecil hingga nasional. Anneth juga pernah mengikuti musim pertama Indonesian Idol Junior yang tayang di MNCTV pada tahun 2014 namun terhenti di babak eliminasi 1.[20]

Penampilan di Indonesian Idol Junior
Episode Tanggal Lagu & Penyanyi Asli Hasil
Babak Audisi "Heart Attack" - Demi Lovato Golden Ticket
Babak Eliminasi I (Grup) "Terhebat" - CJR Eliminasi

2017: The Voice Kids Indonesia

Pada tahun 2017, Anneth mengikuti musim kedua The Voice Kids Indonesia yang ditayangkan di stasiun televisi GTV. Dalam babak audisi buta, Anneth menyanyikan lagu "Rolling in the Deep" dari Adele. Salah satu juri, Agnez Mo menekan tombol sehingga ia bergabung dengan tim Agnez Mo.[21][22] Anneth terelimansi dalam babak grand final enam besar pada 14 Desember 2017.[23]

Penampilan di The Voice Kids Indonesia
Episode Tanggal Lagu & Penyanyi Asli Hasil
Blind Audition 5 Oktober 2017 "Rolling In The Deep" - Adele Coach Agnez Mo menekan tombol
Battle Rounds 9 November 2017 "If Ain't Got You" - Alicia Keys (duel dengan Raulla Nakhlah Subekti & Vanessa Veronica Setiady) Lolos (pilihan publik)
Sing Off Top 24 23 November 2017 "I'd Rather Go Blind" - Etta James Lolos (pilihan publik)
Semifinal Top 12 besar 7 Desember 2017 "It's a Man's Man's Man's World" - James Brown Pilihan Agnez Mo
Final Babak I Top 6 14 Desember 2017 "Listen" - Beyoncé Knowles Eliminasi

2018: Indonesian Idol Junior

Anneth kembali mengikuti ajang pencarian bakat menyanyi di pertelevisian dalam Indonesian Idol Junior musim ketiga. Anneth mengikuti audisi via daring dalam laman MeTube dengan membawakan lagu "Love" dari Keyshia Cole berdurasi 1 menit 41 detik.[24] Setelah lolos, ia melaju ke babak audisi panggung di Jakarta. Dalam babak audisi ia membawakan lagu "Location" dari Khalid dan berhasil lolos dan mendapatkan golden ticket.[25] Setelah melalui proses audisi dan mengikuti karantina kompetisi selama 3,5 bulan, Anneth berhasil meraih gelar juara dalam grand final yang diselenggarakan pada tanggal 14 Desember 2018–mengalahkan Deven Christiandi Putra melalui pemungutan suara daring.[1] Sebagai pemenang, Anneth berhak mendapatkan hadiah uang tunai sebesar 100 juta rupiah serta paket perjalanan dan menginap ke Hong Kong Disneyland.[26] Adapun sebagai mantan finalis, secara otomatis ia ditangani oleh perusahaan manajemen artis milik MNC Group, Star Media Nusantara. Selama acara tersebut berlangsung, hampir di setiap penampilan yang diberikan oleh Anneth mendapatkan standing ovation dari para juri yakni sebanyak 39 tepuk tangan, serta mendapatkan peningkatan pengikut di Instagram hingga 529 ribu.[27]

Penampilan di Indonesian Idol Junior
Episode Tanggal Lagu dan penyanyi asli Hasil
Babak Audisi 31 Agustus 2018 "Location" - Khalid Golden Ticket
Babak Eliminasi I (Group) 28 September 2018 "Bahagia" - GAC Lolos
Babak Eliminasi II (Solo) 5 Oktober 2018 "Feeling Good" - Nina Simone
Babak Showcase I 12 Oktober 2018 "Masterpiece" - Jessie J
Babak Spektakuler Top 10 26 Oktober 2018 "O Ina Ni Keke" - Anneke Grönloh
Babak Spektakuler Top 9 2 November 2018 "Pelangiku" - Sherina Munaf
Babak Spektakuler Top 8 9 November 2018 "Matahariku" - Agnes Monica
Babak Spektakuler Top 7 16 November 2018 "Jealous" - Labrinth
Babak Spektakuler Top 6 23 November 2018 "Killing Me Softly (with His Song)" - Roberta Flack
Babak Spektakuler Top 5 30 November 2018 "I'll Never Love Again" - Lady Gaga
Road To Grand Final 7 Desember 2018 "If I Were A Boy" - Beyonce Knowles
"Shallow" - Lady Gaga ft. Bradley Cooper (duet dengan Deven Christiandi Putra)
Grand Final 14 Desember 2018 "Rewrite The Stars" - Zac Efron ft. Zendaya Pemenang
"Jangan Hilangkan Dia" - Rossa (duet dengan Rossa)
"Everybody Has A Dream" - Billy Joel

2019: Mimpiku Jadi Nyata

 
Anneth saat proses syuting program I Want To Know pada 17 Februari 2019.

Pasca Indonesian Idol Junior, Anneth menandatangani kontrak dan bergabung dengan perusahaan rekaman Rans Music. Setelah bergabung dengan label tersebut, Anneth bersama 5 besar Indonesian Idol Junior musim ketiga yaitu Deven, Raisya, Gogo dan Nashwa–yang kemudian disebut MJN Squad, terlibat proyek Mimpiku Jadi Nyata yang digagas oleh Raffi Ahmad dan Nagita Slavina atas keprihatinan terhadap musik anak yang semakin jarang. Setelah sempat tampil dalam showcase pertama di peluncuran label musik Rans Music pada 23 Maret 2019, MJN Squad kemudian tampil dalam konser perdananya bertajuk "Mimpiku Jadi Nyata" di Theater IMAX Keong Mas, Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta Timur, pada 24 Agustus 2019.[2][28] Selain konser, Rans Music juga menghadirkan seri web bertajuk Mimpiku Jadi Nyata yang diunggah di kanal YouTube Rans Entertainment sejak 1 Oktober 2019. Dalam serial 12 episode tersebut MJN Squad didapuk sebagai pemeran utama.[29] Setelah penayangan seri web tersebut rampung pada 10 November 2019, sebelas hari setelahnya MJN Squad merilis album kompilasi Mimpiku Jadi Nyata yang merupakan jalur suara dari serial tersebut. Album tersebut berisikan 12 trek lagu yang mana 4 lagu dinyanyikan oleh Anneth. Mimpiku Jadi Nyata dirilis dalam bentuk fisik berupa CD yang diproduksi oleh Rans Music dan Mega Music serta bekerjasama dengan gerai makanan cepat saji, CFC Indonesia untuk distribusi dan penjualan album.[30]

2020–2021: Terobosan karier

 
Anneth wawancara bersama Lion TV pada tahun 2020

Di hari ulang tahunnya yang ke-15 pada 18 Oktober 2020, Anneth merilis singel bertajuk "Mungkin Hari Ini Esok atau Nanti" yang dikemas dengan genre pop balada.[3] Lagu tersebut ia tulis sendiri terinspirasi dari kesedihannya lantaran karakter serial yang ia tonton meninggal dunia.[31][32] Lagu tersebut mendapatkan respon positif dari publik. Dalam kurun waktu 3 bulan, video musik lagu tersebut mengumpulkan 30 juta penonton[33] dan bertambah hingga 100 juta penonton setahun pasca perilisan.[34][35] Di platform digital, "Mungkin Hari Ini Esok atau Nanti" menduduki posisi ketiga tangga lagu harian Spotify Indonesia pada 17 Desember 2020 serta posisi ketujuh di negara Malaysia pada 18 Februari 2021.[36] Lagu tersebut berhasil membawa Anneth mendapatkan 4 nominasi[37] dalam Anugerah Musik Indonesia 2021 dan berhasil memenangkan penghargaan sebagai Pendatang Baru Terbaik-Terbaik.[5] Kemudian, Anneth menerima penghargaan internasional dari Mnet Asian Music Awards 2021 sebagai "Best Asian Artist Indonesia".[38]

Atas pencapaian lagu "Mungkin Hari Ini Esok atau Nanti" yang bertahan di posisi 5 besar tangga lagu Joox selama lima bulan, Anneth dipilih oleh Joox sebagai Artist of the Month bulan Agustus 2021. Merayakan terpilihnya Anneth sebagai Joox Artist of the Month, Joox menghadirkan daftar putar khusus "Best of Anneth" untuk memudahkan pengguna menemukan karya-karya Anneth.[39]

Anneth melakukan debut akting dalam film melalui film Kau & Dia yang ditayangkan di platform layanan video sesuai permintaan, MAXstream pada 14 September 2021. Dalam film tersebut, Anneth didapuk sebagai pemeran utama memerankan tokoh Anneth[40] Film tersebut mendapatkan raihan positif dengan mengumpulkan sebanyak 8 juta penonton.[41] Berkat perannya, Anneth memenangkan penghargaan sebagai Favorite MAXstream Female Talent dari Telkomsel Awards 2022 setelah unggul dalam pemungutan suara yang dilakukan secara daring.[42][43] Anneth mengulang perannya dalam sekuel film tersebut, Kau & Dia 2 yang tayang pada 1 Juli 2022.[44]

Di akhir tahun 2021, dalam ulasan musik tahunan di Indonesia sepanjang 2021 yang dirilis oleh Joox, "Mungkin Hari Ini Esok atau Nanti" memuncaki posisi sebagai lagu paling banyak didengarkan.[45] Sedangkan dalam Wrapped yang dirilis oleh Spotify, lagu tersebut masuk posisi sepuluh besar sebagai lagu artis Indonesia yang paling banyak didengarkan di Indonesia sepanjang 2021.[46]

2022: And the Story Begins

 
Anneth wawancara album And the Story Begins bersama Medcom Id

3 tahun pasca menjuarai ajang kompetisi Indonesian Idol Junior musim ketiga, Anneth merilis album studio perdananya, And the Story Begins pada 2 Mei 2022.[47] Anneth adalah alumni Indonesian Idol Junior pertama yang merilis album studio. And the Story Begins terdiri dari sembilan lagu yang mana terdapat empat singel yang sebelumnya pernah dirilis. Delapan lagu dalam album tersebut diciptakan sendiri oleh Anneth.[48][49] Selain dirilis dalam bentuk digital, album tersebut dirilis dalam bentuk CD yang diproduksi oleh Jagonya Musik & Sport Indonesia, yang dijual melalui gerai restoran cepat saji, KFC di seluruh Indonesia.[50]

Anneth dipercaya sebagai salah satu juri pendamping dalam ajang pencarian bakat menyanyi anak-anak, Idola Cilik musim keenam yang disiarkan di RCTI sejak 13 Juni 2022.[51]

Pasca merilis debut album, pada bulan Agustus 2022, Anneth menggelar konser intim bertajuk "And the Story Begins" sebagai bentuk apresiasi atas pencapaian selama berkarier di industri musik termasuk album dengan penjualan tertinggi di KFC selama bulan Juni 2022. Acara ini diadakan dengan format pertunjukkan hybrid, yaitu konser musik secara siaran langsung di YouTube Rans Music dan secara luring atau langsung dengan kuota 30  penonton–dengan kriteria 10 penonton yang dipilih berdasarkan aktivasi sponsor dan 20 penonton dari Annetherz.[52][53]

Pada 20 Maret 2023, album studio perdananya menerima Multi Platinum Award dari Jagonya Musik & Sport Indonesia–label yang memproduksi serta mendistribusikan cakram CDnya, karena berhasil terjual sebanyak 450 ribu keping.[6][54]

2024: Perpindahan label

Pada tanggal 25 Maret 2024, Anneth menandatangani kontrak dengan HITS Records untuk mengeluarkan singel dan album terbarunya.

Keartisan

Pengaruh

Anneth menyatakan Justin Bieber (kiri) dan Agnez Mo (kanan) sebagai pengaruhnya dalam bermusik.

Anneth menyatakan bahwa Justin Bieber merupakan inspirasi awalnya yang membuatnya memutuskan untuk menjadi penyanyi.[55] Adapun penyanyi internasional yakni Selena Gomez dan Ariana Grande juga memberinya pengaruh dalam bermusik.[56] Sementara, untuk panutan dari Indonesia, ia mengaku bahwa Agnez Mo dan Niki memberinya inspirasi untuk mengikuti jejak keduanya supaya bisa menembus pasar internasional.[57]

Kehidupan pribadi

Anneth membeli rumah pertamanya di usia lima belas tahun senilai 2 miliar rupiah di kawasan Bintaro, Tangerang Selatan.[58][59]

Diskografi

Album

Album studio

Daftar album studio dengan detail terpilih
Judul Detail Album Ref.
And the Story Begins
  • Rilis: 2 Mei 2022
  • Label: Rans Music
  • Format: CD, Unduhan digital
[60]

Album kompilasi

Daftar album kompilasi dengan detail terpilih
Judul Detail Album Ref.
Mimpiku Jadi Nyata
  • Rilis: 22 November 2019
  • Label: Rans Music
  • Format: CD, unduhan digital
[61]
Musikini Super Hits 2
  • Rilis: 21 April 2021
  • Label: Jagonya Musik & Sport Indonesia
  • Format: CD
[62]
Melly Goeslaw Masterpieces
  • Rilis: 9 Februari 2022
  • Label: MST Production, Le Moesiek Revole & JMSI
  • Format: CD, unduhan digital
[63]

Singel

Sebagai penyanyi utama
Judul Tahun Album Ref.
"Mungkin Hari Ini Esok atau Nanti" 2020 And the Story Begins & Musikini Super Hits 2 [64]
"Should I"
(bersama Zara Leola)
Singel non-album [65]
"아마도 오늘, 내일 혹은 먼훗날" 2021 And the Story Begins [66]
"Jadi Juara"
(menampilkan Boy William)
[67]
"Sahabat Tak Akan Pergi"
(bersama Betrand Peto Putra Onsu)
Singel non-album [68]
"Bakti" [69]
"Takkan Berhenti Mencintaimu" And the Story Begins [70]
"Jera" 2022 Melly Goeslaw Masterpieces [71]
"Januari"
(bersama The Bakuucakar)
2023 Singel non-album [72]
"Tentang Sahabat"
(bersama Betrand Peto Putra Onsu)
[73]
"Wish You Were Here" [74]
"MEMAR (Meski Masih Ada Rasa)" [75]
"Pandai Bicara" 2024 [76]
"Pernikahanmu Kasih"
(menampilkan Boy William)
Sebagai penyanyi yang ditampilkan
Judul Tahun Album Ref.
"Masih Belum Lupa" (Ade Govinda menampilkan Anneth Delliecia) 2022 Singel non-album [77]
Singel promosional
Judul Tahun Album Ref.
"Tetap Untukmu" 2019 Mimpiku Jadi Nyata [78]

Video musik

Sebagai penyanyi
Judul Tahun Penyanyi lain Sutradara
"Tetap Untukmu" 2019 Aan Story & Endik Koeswoyo
"Mungkin Hari Ini Esok atau Nanti" 2020 Khairul Amri
"Should I" Zara Leola Agus Riadisaputra
"Sahabat Tak Akan Pergi" 2021 Betrand Peto Putra Onsu Ruben Onsu, Jovan Arvisco
"Bakti" Rahabi Mandra
"Selalu Ada Harapan" Hope Tidak disebutkan
"Takkan Berhenti Mencintaimu" Khairul Amri
"Masih Belum Lupa" Ade Govinda Tb. Elvan
"Jera" 2022 Tidak disebutkan
"Sampai Kapan (Jaga Hati Untukmu)" Khairul Amri
"Januari" 2023 The Bakuucakar Tidak disebutkan
"Tentang Sahabat" Betrand Peto Putra Onsu Khairul Amri
"Wish You Were Here" Niko Rulando
"MEMAR (Meski Masih Ada Rasa)" Joni Astin Ariadi
"Pandai Bicara" 2024 Joshua Axel Limandjaja
Penampilan tamu
Judul Tahun Penyanyi Sutradara
"Best Friend" 2021 Joaquine Bernessa Benedict Agung
"Pesta" 2022 Betrand Peto Putra Onsu Ruben Onsu, Jovan Arvisco

Kredit penulisan lagu

Filmografi

Film

Tahun Judul Peran Catatan Ref.
2021 Kau & Dia Anneth [79]
KNK: Santa Claus dari Jakarta? [80]
2022 Kau & Dia 2 [81]
2024 Bahasa Cinta Nommensen: Antara Mama, Cinta & Sorga Anindita
Keterangan
  Belum dirilis

Serial web

Tahun Judul Peran Catatan Ref.
2019 Mimpiku Jadi Nyata Anneth 12 episode [82]
2021 Cinta untuk Dimas 10 episode
Bucin Story [83]
2022 Karunia Cinta Annisa 12 episode [84]
2023 Ribetnya Jatuh Cinta Vania 3 episode

Acara televisi

Tahun Judul Peran Catatan Ref.
2022 Idola Cilik Juri pendamping Musim ke-6 [85]

Konser

Penampil utama

  • Mimpiku Jadi Nyata (2019)[28]
  • Anneth++ Virtual Concert (2021)[86]
  • And the Story Begins: An Intimate Concert (2022)[52]

Penghargaan dan nominasi

Tahun Penghargaan Kategori Nomine Hasil Ref.
2021 JOOX Indonesia Music Awards Indonesian Song of the Year "Mungkin Hari Ini Esok atau Nanti" Menang [87]
Anugerah Musik Indonesia Artis Solo Wanita Pop Terbaik Nominasi [88]
Pendatang Baru Terbaik-Terbaik Menang
Karya Produksi Terbaik-Terbaik Nominasi
Pencipta Lagu Pop Terbaik Nominasi
Indonesian Music Awards Female Singer of the Year Nominasi [89]
Social Media Artist of the Year Nominasi
Song of the Year Menang
Mnet Asian Music Awards Best Asian Artist Indonesia Menang [90]
Mom and Kids Awards Idola Kesayangan Anneth Nominasi [91]
2022 Piala Maya Aktor/Aktris Cilik/Remaja Terpilih Kau & Dia Nominasi [92]
Telkomsel Awards Favorite MAXstream Female Talent Menang [93]
Favorite Song "Mungkin Hari Ini Esok atau Nanti" Nominasi

Penghargaan spesial

  • Anneth dianugerahi penghargaan "Indonesia’s Beautiful Women 2023" yang digelar oleh majalah HighEnd. Penghargaan tersebut diberikan terhadap 15 perempuan sebagai apresiasi karena memberikan inspirasi dan pengaruh positif.[94][95]

Referensi

  1. ^ a b "Hasil Grand Final Indonesian Idol Junior 2018: Anneth Berhasil jadi Juara Setelah Kalahkan Deven". Tribunnews.com. 2023-06-30. Diakses tanggal 2023-07-03. 
  2. ^ a b MEDIA, PT AKURAT SENTRA (2019-08-24). "Peduli Penyanyi Cilik, Raffi Ahmad-Nagita Slavina Gelar Konser 'Mimpiku Jadi Nyata'". akurat.co. Diakses tanggal 2023-07-03. 
  3. ^ a b Okezone (2020-10-20). "Anneth Rilis Lagu Mungkin Hari Ini Esok atau Nanti, tentang Rasa Kehilangan : Okezone Celebrity". Diakses tanggal 2023-07-03. 
  4. ^ Fimela.com (2021-06-29). "Anneth dan Momentum Sukses Lagu Mungkin Hari Ini Esok atau Nanti". fimela.com. Diakses tanggal 2023-07-03. 
  5. ^ a b "Anneth Gemetaran sampai Mau Nangis Raih Piala AMI Awards Pertama Kali". suara.com. 2021-11-15. Diakses tanggal 2023-07-03. 
  6. ^ a b Liputan6.com (2023-03-21). "Anneth Raih Multi Platinum Awards, Mengaku Tak Pernah Berharap Debut Albumnya Terjual 450 Ribu Copy". liputan6.com. Diakses tanggal 2023-07-03. 
  7. ^ a b c prokal.co. "Menyanyi Bisa Memudahkan Belajar | Kaltim Post". Kaltim Prokal (dalam bahasa Indonesian). Diakses tanggal 2022-03-31. 
  8. ^ Media, Kompas Cyber (2021-12-17). "Tak Pulang Kampung, Anneth Delliecia Rayakan Natal Bersama Keluarga di Jakarta". KOMPAS.com. Diakses tanggal 2023-07-03. 
  9. ^ Times, I. D. N.; Zaakiyah, Raina. "10 Potret Alvaro Nasution, Adik Anneth Delliecia yang Gemas Abis". IDN Times. Diakses tanggal 2023-07-03. 
  10. ^ Media, Kompas Cyber (2021-03-01). "Cerita Anneth Suka Bernyanyi Sejak Usia 2 Tahun". KOMPAS.com. Diakses tanggal 2023-07-03. 
  11. ^ a b mistar, harian (2021-03-01). "Anneth Delliecia Nasution Ngaku Suka Bernyanyi Sejak Usia 2 Tahun". HARIAN MISTAR (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2023-07-03. 
  12. ^ "Ungkap Alasan Jadi Penyanyi, Anneth Delliecia Bertekad Sejak Umur 3 Tahun Ketika Melihat Sosok Ini". Serambinews.com. Diakses tanggal 2023-07-03. 
  13. ^ Media, Kompas Cyber (2021-03-01). "Anneth Korbankan Waktu Bermain demi Karier Musik, Ibunda: Dia Seorang Pejuang Halaman all". KOMPAS.com. Diakses tanggal 2023-07-03. 
  14. ^ "Mantap Jadi Penyanyi, Begini Awal Anneth Delliecia Merintis Karir". Tribunnews.com. 2023-07-03. Diakses tanggal 2023-07-03. 
  15. ^ "Profil Anneth Delliecia, Eks Indonesian Idol Junior yang Kian Populer". kids.grid.id. Diakses tanggal 2023-07-03. 
  16. ^ Stenleywb (17 Oktober 2017). "SMP N 1 Manado Dukung Anneth Juara di The Voice Kids, Liise : Anneth Berpotensi Wakili Sulut di FLS2N Tingkat Nasional". Manado Line. Diarsipkan dari versi asli tanggal 4 September 2021. Diakses tanggal 31 Maret 2022. 
  17. ^ celebrities.id. "Menginjak Kelas 12 SMA, Anneth Delliecia Semangat Sekolah di Tengah Kesibukannya sebagai Penyanyi - Celebrities.Id". Diakses tanggal 2023-07-03. 
  18. ^ developer, medcom id (2021-10-12). "Masih Sekolah Online, Anneth Delliecia Rindu Bercanda dengan Teman". medcom.id. Diakses tanggal 2023-07-03. 
  19. ^ Liputan6.com (2023-06-14). "Momen Wisuda Anneth Delliecia di Sekolah Internasional, Lulus Berprestasi". liputan6.com. Diakses tanggal 2023-07-03. 
  20. ^ Lova, Cynthia (2021-03-02). Setuningsih, Novianti, ed. "Cerita Perjuangan Anneth Rintis Karier Bermusik hingga jadi Penyanyi Terkenal". Kompas.com. Diakses tanggal 2022-03-31. 
  21. ^ "Anneth Asal Manado di Blind Auditions The Voice Kids Indonesia, Bikin Agnez Mo Penasaran". Tribunmanado.co.id. Diakses tanggal 2023-07-03. 
  22. ^ "Inilah 5 Potret Cantik Anneth The Voice Kids Indonesia Asal Manado, Nomor 4 Bikin Kamu Meleleh". Tribunmanado.co.id. Diakses tanggal 2023-07-03. 
  23. ^ Agnez Mo Kecewa Anneth Tak Masuk Tiga Besar Diarsipkan 2018-10-12 di Wayback Machine. Manado Post Online.com. Diakses 16 Desember 2017.
  24. ^ Priambodo, Adiyoga (2018-07-26). "Audisi Indonesian Idol Junior Lewat MeTube, Dua Gadis Ini Dapat Golden Ticket". Okezone.com. Diakses tanggal 2022-07-09. 
  25. ^ "Hasil Audisi Anneth di Indonesian Idol Junior 2018, Dapat Golden Ticket dan Bikin Rossa Merinding". Tribunjabar.id. Diakses tanggal 2023-07-03. 
  26. ^ "Anneth Juara Indonesian Idol Junior 2018, Hadiah Rp 100 Juta dan Nginap di Disneyland". Tribunbatam.id. Diakses tanggal 2023-07-03. 
  27. ^ Priambodo, Adiyoga (2018-12-14). "Anneth Juara Indonesian Idol Junior, Ini Fakta-Faktanya". Okezone.com. Diakses tanggal 2022-03-31. 
  28. ^ a b Okezone (2019-08-26). "Finalis Indonesian Idol Junior Gelar Konser Bertajuk Mimpiku Jadi Nyata : Okezone Celebrity". Diakses tanggal 2023-07-03. 
  29. ^ "Selain Konser Musik, Raffi Ahmad Juga Siap Bikin Web Series untuk Anak-anak". suara.com. 2019-08-24. Diakses tanggal 2023-07-03. 
  30. ^ "Pascaberjuang di Indonesian Idol, Album 'Mimpiku Jadi Nyata' Karya Penyanyi Junior untuk Indonesia". Wartakotalive.com. Diakses tanggal 2023-07-03. 
  31. ^ Media, Kompas Cyber (2021-03-01). "Karakter Favorit Meninggal, Anneth Delliecia Ciptakan Mungkin Hari Ini Esok atau Nanti". KOMPAS.com. Diakses tanggal 2023-07-03. 
  32. ^ Liputan6.com (2021-12-09). "Anneth Ungkap Alasan Mengangkat Kisah Tragis di Lagu Hari Ini Esok Atau Nanti". liputan6.com. Diakses tanggal 2023-07-03. 
  33. ^ Media, Harian Jogja Digital. "Lagu Mungkin Hari Ini Hari Esok atau Nanti Anneth Ditonton 30 Juta Kali". Harianjogja.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2023-07-03. 
  34. ^ "Sukses dengan Mungkin Hari Ini Esok Atau Nanti, Anneth Rilis Takkan Berhenti Mencintaimu". VOI - Waktunya Merevolusi Pemberitaan. Diakses tanggal 2023-07-03. 
  35. ^ "Lagu 'Mungkin Hari Ini Esok atau Nanti' Ditonton Lebih dari 100 Juta Views, Anneth: Aku Bersyukur". Wartakotalive.com. Diakses tanggal 2023-07-03. 
  36. ^ "Anneth - Mungkin Hari Ini Esok Atau Nanti - Spotify Chart History". kworb.net. Diakses tanggal 2023-07-03. 
  37. ^ developer, medcom id (2021-10-19). "Raih 4 Nominasi AMI Awards 2021, Anneth Delliecia Diberi Kejutan Ultah". medcom.id. Diakses tanggal 2023-07-03. 
  38. ^ "Raih Penghargaan MAMA 2021, Anneth Delliecia Syok". suara.com. 2021-12-16. Diakses tanggal 2023-07-03. 
  39. ^ Media, Kompas Cyber (2021-08-02). "Anneth Delliecia Terpilih Sebagai JOOX Artist of the Month Agustus 2021". KOMPAS.com. Diakses tanggal 2023-07-04. 
  40. ^ Marvela (2021-09-15). "Film Kau dan Dia Tayang di MAXStream, Zara Leola Senang Berkarya di Masa Pandemi". Tempo (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2023-07-03. 
  41. ^ Liputan6.com (2022-07-02). "Sukses Raih 8 Juta Penonton, Sekuel Film Drama Kau dan Dia Tayang 1 Juli 2022". liputan6.com. Diakses tanggal 2023-07-03. 
  42. ^ "Broadcastmagz – Menangkan Award dalam Telkomsel Awards 2022, Anneth Delliecia Persembahkan Untuk Calon Penonton Film Kau dan Dia 2". www.broadcastmagz.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2023-07-03. 
  43. ^ "Telkomsel Awards 2022, Menganugerahkan Penghargaan Talenta Terbaik di Industri Kreatif Digital Indonesia". Telkomsel. Diakses tanggal 2023-07-03. 
  44. ^ "Kau dan Dia 2 Ungkap Kelanjutan Persahabatan Zara, Anneth dan Ari Irham". VOI - Waktunya Merevolusi Pemberitaan. Diakses tanggal 2023-07-03. 
  45. ^ Tresnady, Tomy. "Joox: Lagu Anneth Delliecia Paling Banyak Didengarkan di 2021". uzone.id. Diakses tanggal 2023-07-04. 
  46. ^ Liputan6.com (2021-12-03). "Spotify Wrapped 2021 Rangkum Daftar Artis dan Lagu Teratas di Indonesia, Apa Saja?". liputan6.com. Diakses tanggal 2023-07-04. 
  47. ^ "Rilis Album Perdana 'And The Story Begins', Impian Anneth Delliecia Akhirnya Terwujud". KapanLagi.com. Diakses tanggal 2022-07-02. 
  48. ^ Okezone (2022-04-23). "Anneth Delliecia Ciptakan 8 Lagu Dalam Album Perdananya 'The Story Begins' : Okezone Celebrity". Diakses tanggal 2023-07-03. 
  49. ^ "Anneth Delliecia Luncurkan Album Perdana Bertajuk 'And The Story Begins' - Tribunnews.com". m.tribunnews.com. Diakses tanggal 2023-07-03. 
  50. ^ "Anneth Delicia Rilis Album Solo Perdana And The Story". SINDOnews.com. Diakses tanggal 2023-07-03. 
  51. ^ "Anneth Bagikan Vlog Saat Menjadi Juri di Sebuah Perlombaan Menyanyi!". StarHits Article. Diakses tanggal 2023-07-03. 
  52. ^ a b "Anneth Delliecia Gelar Konser Intim "... and the story begins" Bersama Rans Music". Boleh Music (dalam bahasa Inggris). 2022-08-13. Diakses tanggal 2023-07-03. 
  53. ^ Okezone (2022-08-26). "Gelar Intimate Concert, Anneth Delliecia Bawakan Lagu HOW? dengan Penuh Penghayatan : Okezone Celebrity". Diakses tanggal 2023-07-03. 
  54. ^ Indonesia, Tabloid Bintang (2023-07-03). "Anneth Terharu, Album Solo Perdananya Raih Multi Platinum". Tabloidbintang.com. Diakses tanggal 2023-07-03. 
  55. ^ "Anneth Delliecia Sebut Justin Bieber sebagai Inspirasi Bermusiknya". fimela.com. 2023-05-30. Diakses tanggal 2023-07-03. 
  56. ^ Media, Kompas Cyber (2022-04-23). "Anneth Delliecia Terinspirasi Justin Bieber sampai Agnez Mo, Alasannya..." KOMPAS.com. Diakses tanggal 2023-07-03. 
  57. ^ "Ngefans Agnez Mo dan Niki, Anneth Delliecia Ingin Ikuti Jejak Mereka, Berharap Go Internasional". Tribunnews.com. 2023-07-03. Diakses tanggal 2023-07-03. 
  58. ^ "9 Penampakan rumah baru Anneth, banyak area bermain". Brillio. 08 April 2021 18:22. Diakses tanggal 3 Juli 2022. 
  59. ^ "10 Potret Rumah Anneth Delliecia, Serba Pink Bak Istana Barbie, Ada Kado dari Betrand Peto! - Photo". Dream.co.id (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2023-07-03. 
  60. ^ "Rilis Album Perdana 'And The Story Begins', Impian Anneth Delliecia Akhirnya Terwujud". KapanLagi.com. Diakses tanggal 2022-06-26. 
  61. ^ Waluyo, Arie Puji. "Pascaberjuang di Indonesian Idol, Album 'Mimpiku Jadi Nyata' Karya Penyanyi Junior untuk Indonesia". Tribunnews.com. Diakses tanggal 2022-06-26. 
  62. ^ Riandi, Ady Prawira (2021-04-21). Setiawan, Tri Susanto, ed. "10 Penyanyi Tergabung dalam Album Kompilasi Musikini Superhits 2". Kompas.com. Diakses tanggal 2021-07-14. 
  63. ^ "Melly Goeslaw Rilis Album 'Masterpieces' Berisi 10 Hits Lawas | Republika Online Mobile". republika.co.id. Diakses tanggal 2022-06-26. 
  64. ^ "Anneth Rilis Single Mungkin Hari Ini Esok Atau Nanti, Lagu Pertama yang Diciptakan Sendiri". iNews.ID. 2020-10-20. Diakses tanggal 2022-06-26. 
  65. ^ "Jalin Persahabatan, Zara Leola dan Anneth Rilis Single Duet Should I". iNews.ID. 2020-12-14. Diakses tanggal 2022-06-26. 
  66. ^ Aldida, Vania Ika (2021-04-09). "Single Mungkin Hari Ini Esok Atau Nanti Versi Korea, Pintu Masuk Anneth Go International". Okezone.com. Diakses tanggal 2022-06-26. 
  67. ^ Rantung, Revi C. (2021-08-19). Kistyarini, ed. "Anneth Delliecia Rilis Singel "Jadi Juara" bareng Boy William". Kompas.com. Diakses tanggal 2022-06-26. 
  68. ^ "Berduet dengan Anneth Delliecia, Betrand Peto Putra Onsu Rilis Karya Terbaru Sahabat Tak Pernah Pergi". iNews.ID. 2021-09-11. Diakses tanggal 2022-06-26. 
  69. ^ Nurhaliza, Suci (2021-09-22). Putri, Maria Rosari Dwi, ed. "Anneth rilis "Bakti" untuk film "Kadet 1947"". ANTARA News. Diakses tanggal 2022-06-26. 
  70. ^ "Anneth Delliecia Rilis Single Terbaru Takkan Berhenti Mencintaimu". iNews.ID. 2021-12-04. Diakses tanggal 2022-06-26. 
  71. ^ Agrina, Novy (2022-02-01). "Melly Goeslaw Masterpiece, Projek Legenda Melibatkan Rafathar dan Arsy". POPMAMA.com. Diakses tanggal 2022-07-09. 
  72. ^ Zulmi, Nizar (2023-01-29). "Anneth Hadirkan Januari Versi Baru dengan Para Sahabat Glenn Fredly". Fimela.com. Diakses tanggal 2023-01-30. 
  73. ^ Bila, Editor: Vania (2023-05-30). "ANNETH DELLIECIA & BETRAND PUTRA ONSU New Single "Tentang Sahabat"". bhasafm.co.id. Diakses tanggal 2023-07-03. 
  74. ^ "Raffi Ahmad Pamerkan Lagu Anneth yang Go Internasional hingga ke Jepang". Tribunbatam.id. Diakses tanggal 2023-07-17. 
  75. ^ Heriyani, Wiwie (2023-10-19). "Tepat di Hari Ulang Tahun ke-18, Anneth Delliecia Rilis Single Berjudul Memar". Okezone Celebrity. Diakses tanggal 2023-11-05. 
  76. ^ Hapsari, Hayuning Ratri; Azis, Nurkhuzaeni (2024-05-17). "Anneth Rilis Lagu Baru 'Pandai Bicara', Kisahkan Rasa Kecewa pada Kekasih". Yoursay.id. Diakses tanggal 2024-05-18. 
  77. ^ Media, MNC. "Masih Belum Lupa, Karya Terbaru Ade Govinda Feat. Anneth". Sindonews.com. Diakses tanggal 2022-06-26. 
  78. ^ "Rilis Single Tetap Untukmu, Anneth Ceritakan Rasa Rindu untuk Keluarga". iNews.ID. 2019-09-28. Diakses tanggal 2022-06-26. 
  79. ^ "Film Kau dan Dia sudah tayang di MaxStream". Cinemags (dalam bahasa Inggris). 2021-09-15. Diakses tanggal 2022-06-26. 
  80. ^ Maickel_Karundeng. "Dearly dan Anneth Bintangi Film Kurindu Natal Keluarga (KNK) Sinterklas dari Jakarta". Tribunnews.com. Diakses tanggal 2022-06-26. 
  81. ^ Marvela, ed. (2022-02-17). "Film Kau dan Dia 2 Siap Mulai Syuting, Bakal Hadirkan Banyak Kejutan". Tempo.co. Diakses tanggal 2022-06-26. 
  82. ^ Noviandi, Ferry (2019-08-24). "Selain Konser Musik, Raffi Ahmad Juga Siap Bikin Web Series untuk Anak-anak". Suara.com. Diakses tanggal 2022-06-26. 
  83. ^ Mariana. "Ini Nasib Web Series Bucin Story Dimas dan Anneth, Akting Anak Didik Raffi Ahmad & Nagita Disorot". Tribunnews.com. Diakses tanggal 2022-06-26. 
  84. ^ "Sambut Ramadhan Betrand Peto dan Anneth Bintangi Web Series 'Karunia Cinta'". StarHits Article. Diakses tanggal 2022-06-26. 
  85. ^ Hafidha, Selma Intania (2022-06-17). Adelin, Fadila, ed. "Ajang Idola Cilik Kembali Hadir, Ini 6 Potret Kebersamaan Para Juri saat Audisi". Liputan6.com. Diakses tanggal 2022-06-26. 
  86. ^ antaranews.com (2021-10-29). "Anneth Delliecia gelar konser virtual 14 November". Antara News. Diakses tanggal 2023-07-03. 
  87. ^ "Simak Deretan Pemenang JOOX Indonesia Music Awards 2021". Insertlive. Diakses tanggal 2021-11-19. 
  88. ^ Fimela.com (2021-11-18). "Potret Anneth Delliecia Sang Pendatang Baru Terbaik di AMI Awards 2021". Fimela. Diakses tanggal 2021-11-19. 
  89. ^ Newswire (2021-12-07WIB10:23:37+00:00). "Daftar Lengkap Pemenang Indonesian Music Awards 2021, Ada Lyodra". Solopos. Diakses tanggal 2021-12-07. 
  90. ^ Rantung, Revi C. (2021-12-17). Setiawan, Tri Susanto, ed. "Anneth Delliecia Tidak Sangka Raih Penghargaan di MAMA 2021". Kompas.com. Diakses tanggal 2022-06-26. 
  91. ^ Okezone (2021-12-03). "Mom and Kids Awards 2021, Makin Seru dengan Kategori dan Nominasi Baru : Okezone Celebrity". Diakses tanggal 2023-07-03. 
  92. ^ Amarilisya, Aliftya (2022-03-01). Amarilisya, Aliftya, ed. "Daftar Nominasi Piala Maya 2022, Ada Yuni, Losmen Bu Broto, dan Sobat Ambyar". Bisnis.com. Diakses tanggal 2022-06-26. 
  93. ^ Prasasti, Giovani Dio. Wardani, Agustin Setyo, ed. "Daftar Pemenang Telkomsel Awards 2022, Dukungan untuk Industri Kreatif Digital Indonesia". Liputan6.com. Diakses tanggal 2022-06-26. 
  94. ^ highendmagazine. "Anneth, Mahalini, Naura Ayu Dan Lainnya Menjadi 15 Penerima Indonesia's Beautiful Women Awards 2023 | Highend Magazine" (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2023-07-03. 
  95. ^ "IBW 2023 Berikan Kesempatan Para Perempuan Inspiratif untuk Tampil Lebih Percaya Diri". iNews.ID. 2023-05-25. Diakses tanggal 2023-07-03. 

Pranala luar