Kunjungi halaman utama Portal Peristiwa Terkini
Kunjungi halaman utama Portal Peristiwa Terkini
Selasa,
19
November 2024
Selasa, 18.00 UTC
Rabu, 01.00 WIB
Rabu, 02.00 WITA
Rabu, 03.00 WIT

ProyekWiki

Anda dapat membantu Wikipedia memperbarui peristiwa terkini dengan bergabung ke ProyekWiki Peristiwa Terkini.

Ringkasan

2009: Jan · Feb · Mar · Apr · Mei · Jun · Jul · Agu · Sep · Okt · Nov · Des
2008: Jan · Feb · Mar · Apr · Mei · Jun · Jul · Agu · Sep · Okt · Nov · Des
2007: Jan · Feb · Mar · Apr · Mei · Jun · Jul · Agu · Sep · Okt · Nov · Des
2006: Jan · Feb · Mar · Apr · Mei · Jun · Jul · Agu · Sep · Okt · Nov · Des
2005: Jan · Feb · Mar · Apr · Mei · Jun · Jul · Agu · Sep · Okt · Nov · Des
2004: Nov · Des

Arsip otomatis

2024: Jan · Feb · Mar · Apr · Mei · Jun · Jul · Agu · Sep · Okt · Nov · Des
2023: Jan · Feb · Mar · Apr · Mei · Jun · Jul · Agu · Sep · Okt · Nov · Des
2022: Jan · Feb · Mar · Apr · Mei · Jun · Jul · Agu · Sep · Okt · Nov · Des
2021: Jan · Feb · Mar · Apr · Mei · Jun · Jul · Agu · Sep · Okt · Nov · Des
2020: Jan · Feb · Mar · Apr · Mei · Jun · Jul · Agu · Sep · Okt · Nov · Des
2019: Jan · Feb · Mar · Apr · Mei · Jun · Jul · Agu · Sep · Okt · Nov · Des


Kamis, 31 Agustus 2006

sunting

31 - Dua lukisan Edvard Munch yang dicuri dua tahun yang lalu, The Scream dan Madonna, berhasil ditemukan kembali oleh pihak kepolisian Norwegia.

31 - Kaum militan Taliban menyerang sebuah kota di selatan Afganistan dalam serangkaian kekerasan terbaru yang mengguncangkan negara itu. Dua orang pemberontak tewas dalam insiden itu. (AP)

Rabu, 30 Agustus 2006

sunting

30 - Polisi PBB dan pasukan penjaga keamanan yang dipimpin Australia sibuk mencari pemimpin pemberontakan militer Timor Timur, Mayor Alfredo Reinado setelah ia lolos dari Penjara Becora, di timur Dili, dengan lebih dari 50 tahanan lainnya. (AFP)

Selasa, 29 Agustus 2006

sunting

29 - Setelah hampir sepuluh tahun, skandal tambang emas Busang yang melibatkan perusahaan Bre-X Minerals Ltd. akhirnya mendekati tahap tuntutan. Bre-X mengklaim menemukan cadangan emas yang sangat besar di Kalimantan pada 1997, namun belakangan sampel-sampelnya dinyatakan palsu. John Felderhof, mantan geolog kepala dari perusahaan yang berbasis di Calgary, Kanada ini mengaku tidak bersalah. (Reuters)

29 - Seorang anggota panel khusus akan menanyai secara khusus Raja Gyanendra dari Nepal tentang peranannya dalam menekan protes besar-besaran rakyat yang menyebabkan berakhirnya pemerintahan absolutnya. (AFP)

Senin, 28 Agustus 2006

sunting

28 - Vietnam memutuskan pembebasan seorang pembangkang dan aktivis pro-demokrasi terkemuka Pham Hong Son setelah mendekam lebih dari empat tahun di penjara. Son, seorang pengusaha dan dokter berusia 37 tahun mendapatkan amnesti presiden beberapa bulan sebelum penahanannya selama 5 tahun berakhir.(AFP)[pranala nonaktif permanen]

28 - PM Israel Ehud Olmert memerintahkan penyelidikan terhadap perang Lebanon, namun ia menolak membentuk sebuah badan independen untuk melakukannya. Israel banyak kali mengalami serangan roket selama perang 34 hari melawan Hizbullah. (Reuters)

Minggu, 27 Agustus 2006

sunting

27 - Pesawat Comair dengan nomor penerbangan 5191 jatuh sesaat setelah lepas landas dari Bandara Blue Grass di Kentucky. 49 dari 50 penumpangnya tewas.

Sabtu, 26 Agustus 2006

sunting

26 - Tentara Perlawanan Tuhan (LRA) dan pemerintah Uganda menyetujui gencatan senjata untuk menyelesaikan konflik yang telah berlangsung selama 20 tahun.

26 - Republik Rakyat Tiongkok setuju dengan Korea Selatan untuk bekerja sama untuk mencegah uji nuklir Korea Utara. Tiongkok juga telah mengurangi pasokan minyaknya ke Pyongyang dalam "jumlah besar" sejak negara itu melakukan uji coba rudalnya pada 5 Juli 2006. (AP)

26 - Para pemimpin Al Fatah mendukung pemerintahan persatuan nasional dengan kelompok saingan mereka Hamas untuk mengakhiri permusuhan antar mereka yang telah dimanfaatkan Israel untuk mengganjal usaha-usaha perdamaian di Timur Tengah. (Reuters)

26 - PM Fouad Siniora mengatakan bahwa tentara Lebanonlah yang akan ditugasi melucuti Hizbullah, bukan pasukan-pasukan multinasional yang akan dikirim ke negara itu. (Haaretz)[pranala nonaktif permanen]

26 - Senator Amerika Serikat Barack Obama dan istrinya menjalani tes HIV di hadapan ribuan orang di Kenya dalam upaya memerangi ketakutan dan stigma sosial yang menghalangi perjuangan untuk menangkal penyebaran AIDS. Obama mengadakan kunjungan resmi ke Kenya, negara kelahiran ayahnya. (AP)

Kamis, 24 Agustus 2006

sunting

24 - Sebuah bendungan di California Selatan, Amerika Serikat, dihancurkan untuk mengembalikan rawa-rawa Bolsa Chica yang 107 tahun lalu tergenang air laut. Para pejuang lingkungan hidup telah bekerja keras lebih dari 30 tahun untuk memulihkan lingkungan tersebut yang selama puluhan tahun dimanfaatkan sebagai ladang minyak. (AP)[pranala nonaktif permanen]

24 - Para astronom mencabut status Pluto sebagai planet karena terlalu suram dan terlalu jauh letaknya dari matahari. Sebuah aturan baru ditetapkan sebagai prasyarat bagi sebuah planet, yaitu "harus mengorbit matahari, cukup besar hingga bentuknya hampir bulat, dan membersihkan lingkungan di sekitar orbitnya." (AP)

Rabu, 23 Agustus 2006

sunting

23 - Venezuela akan meningkatkan ekspor minyaknya ke Tiongkok tiga kali lipat, demikian kata Presiden Hugo Chavez di Beijing. Saat ini Venezuela mengekspor 150.000 minyak ke Tiongkok per hari, sementara ekspornya ke Amerika Serikat mencapai 1,5 juta barel. (AFP)[pranala nonaktif permanen]

23 - Presiden Gloria Macapagal Arroyo dengan mudah mengalahkan upaya lawan-lawan politiknya untuk memecatnya sebagai presiden. Arroyo memperoleh dukungan 173 suara, dibandingkan dengan 32 suara anggota Majelis Rendah yang mendukung usul pemecatannya dengan alasan penyelewengan dalam pemilu, korupsi, dan pelanggaran hak asasi manusia. (Reuters)

Selasa, 22 Agustus 2006

sunting

22 - Medali Fields dianugerahkan kepada empat matematikawan, yaitu Andrei Okounkov, Grigory Perelman, Terence Tao dan Wendelin Werner. Perelman memutuskan untuk menolak menerima penghargaan tersebut.

22 - Paramount Pictures memutuskan hubungannya yang telah terjalin selama 14 tahun dengan Tom Cruise karena menganggap perilakunya di luar panggung tidak dapat diterima. (Reuters)

22 - Sebuah pesawat Rusia yang membawa sekurang-kurangnya 170 penumpang, termasuk 45 anak-anak, jatuh di Ukraina timur. Tak seorang penumpang pun selamat. (AP)

Senin, 21 Agustus 2006

sunting

21 - Jumlah korban banjir bandang di Ethiopia bertambah setelah polisi melaporkan ditemukannya sejumlah jenazah lagi di barat daya negara itu. Di tempat yang sama 364 orang telah dinyatakan tewas sebelumnya. (AFP)

21 - Joe Rosenthal, juru foto Associated Press yang memperoleh Penghargaan Pulitzer untuk fotonya yang mengabadikan sejumlah tentara sedang berusaha menegakkan bendera Amerika di Iwo Jima, meninggal dunia kemarin pada usia 94 tahun. Foto yang dibuatnya pada 23 Februari 1945, menjadi model untuk Monumen Iwo Jima di Virginia, Amerika Serikat. (AP)

21 - Dua kereta api bertabrakan di Mesir utara dan menyebabkan setidaknya 12 orang penumpang tewas dan beberapa lagi luka-luka. (AP)

Minggu, 20 Agustus 2006

sunting

20 - Penembak gelap yang bersembunyi di gedung-gedung dan di pemakaman menembaki para peziarah Syi'ah di Irak sehingga sekurang-kurangnya 20 orang tewas dan sekitar 300 lagi luka-luka. Gelombang terakhir pertumpahan darah ini dikhawatirkan semakin menjerumuskan bangsa Irak ke dalam perang saudara. (AP)

Sabtu, 19 Agustus 2006

sunting

19 - Presiden Hugo Chavez mengatakan Venezuela telah menangkap empat orang yang bekerja sebagai mata-mata untuk Amerika Serikat. (AP) Diarsipkan 2006-08-22 di Wayback Machine.

19 - Puluhan pemuda dan remaja melakukan aksi pembakaran sejumlah rumah di Dili, Timor Timur. Semua ini menunjukkan bahwa keadaan di negara termuda itu masih belum stabil. (AP)

19 - Ford Motor Co. mengatakan bahwa perusahaan itu akan menunda produksinya untuk sementara waktu di 10 pabriknya hingga akhir tahun ini. Harga bensin yang tinggi menyebabkan banyak konsumen mencari mobil yang lebih hemat Bahan Bakar Minyak. (AP)

19 - Indonesia menyelidiki kemungkinan penyebaran virus flu burung setelah kematian seorang anak perempuan di Garut, Jawa Barat.Bloomberg

19 - Israel kembali menyerang lembah Bekaa, Lebanon, melanggar kesepakatan gencatan senjata PBB. Seorang perwira Israel tewas dalam serangan tersebut. (Washington Post)

Jumat, 18 Agustus 2006

sunting

18 - Mahkamah Agung Chili memutuskan mencabut kekebalan hukum Jenderal Augusto Pinochet hingga ia dapat diadili atas tuduhan-tuduhan korupsi untuk rekening banknya yang berjuta-juta dolar di luar negeri. Sebelumnya, kekebalan hukum Pinochet telah dicabut dalam kasus pelanggaran hak asasi manusia. (AP)[pranala nonaktif permanen]

18 - Penjabat Presiden Kuba, Raul Castro, mengatakan Kuba terbuka untuk memperbaiki hubungan diplomatiknya dengan Amerika Serikat tetapi ia memperingatkan bahwa ancaman atau tekanan tidak akan menghasilkan apa-apa. (AP)

18 - Sebanyak 29 korban serangan udara Israel dimakamkan secara massal di desa Qana, Lebanon. Setengah di antaranya adalah anak-anak. 26 peti jenazah ditutupi dengan bendera Lebanon, dan 3 dengan bendera Hizbullah. (AP)

18 - Seorang direksi lembaga kursus bahasa Inggris dari Australia, IALF cabang Surabaya melakukan bunuh diri setelah dicurigai terlibat kasus jaringan pedofilia 50 anak di Indonesia (The Age)

18 - Tim forensik baru saja selesai menggali kuburan massal terbesar di Bosnia dan menemukan 1.153 kerangka; 144 di antaranya lengkap, sementara 1.009 terpotong-potong. (AFP)

18 - Raul Castro untuk pertama kali berkomentar tentang kesehatan Fidel sejak ia diberi mandat sebagai Presiden Kuba, menggantikannya untuk sementara. Menurut Raul, Fidel berangsur pulih dari operasinya. Ia menambahkan bahwa puluhan ribu tentara reguler dan cadangan Kuba telah disiagakan untuk mengantisipasi "orang gila di lingkungan pemerintah Amerika Serikat." (AP)

Kamis, 17 Agustus 2006

sunting

17 - Gunung Tungurahua di Ekuador meletus.CNN[pranala nonaktif permanen]

17 - Kepolisian Amerika Serikat menangkap John Mark Karr, seorang guru, di Thailand yang ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus pembunuhan seorang gadis cilik di AS 10 tahun lalu. Lemahnya sistem hukum di sebagian wilayah Asia menyebabkan banyak pedofilia bebas berkeliaran di kawasan tersebut. (AP)

Rabu, 16 Agustus 2006

sunting

16 - Sebuah komite Persatuan Astronomi Internasional mengusulkan perubahan definisi istilah "planet" yang akan mengakibatkan tambahan tiga planet baru, masing-masing Ceres, Charon, dan Xena.

16 - Jenderal Alfredo Stroessner, bekas diktator Paraguay yang terkenal sangat anti komunis, meninggal dunia di pengasingan di Brasilia, Brasil karena radang paru-paru. Ia berusia 93 tahun. (AP)[pranala nonaktif permanen]

Selasa, 15 Agustus 2006

sunting

15 - Korban tewas karena taifun Saomai di Tiongkok meningkat menjadi 319 orang setelah lusinan jenazah lagi ditemukan. Badai ini melanda Fuding, kota di pantai provinsi Fujian minggu lalu. (AP)

15 - Jumlah penduduk minoritas di Amerika Serikat, khususnya populasi Hispanik, dilaporkan telah bertambah dengan cepat. Orang Hispanik kini menjadi kelompok minoritas terbesar dengan 14,5% dari total penduduk, sementara kelompok Afrika-Amerika hanya 12,8%. (AP)

15 - Dewan Keamanan PBB memutuskan untuk memperpanjang mandat misi Pasukan Penjaga Perdamaian PBB di Haiti enam bulan lagi. (AP)[pranala nonaktif permanen]

15 - Rumah dan kantor Koichi Kato, seorang anggota parlemen Jepang yang mengecam kunjungan PM Junichiro Koizumi ke kuil Yasukuni, dibakar hari Selasa siang. Seorang lelaki tak dikenal ditemukan pingsan di tempat itu dengan luka-luka pada perutnya, dan segera dibawa ke rumah sakit. (AP)

15 - Ratu Māori, Te Atairangi Kaahu wafat di Ngaruawahia, Selandia Baru setelah berkuasa selama 40 tahun.NZHistory

Senin, 14 Agustus 2006

sunting

14 - Jenderal Alfredo Stroessner, bekas diktator Paraguay yang berkuasa selama 35 tahun hingga terguling pada 1989, tetap kritis namun stabil, setelah menjalani operasi hernia bulan Juli lalu. (AP)

14 - Jane Via, yang mengklaim bahwa ia bersama 14 rekannya, telah ditahbiskan sebagai imam baru-baru ini, memimpin misa Katolik hari Minggu kemarin di Mary Magdalene Apostle Catholic Community di San Diego, California. Misa ini diikuti oleh sekitar 100 orang umat. Gereja Katolik hingga kini tidak menahbiskan perempuan sebagai imam maupun diakon. (AP)

14 - Junichirō Koizumi bersikeras untuk tetap mengunjungi kuil Yasukuni untuk terakhir kalinya dalam kedudukannya sebagai Perdana Menteri Jepang. Kuil ini dibangun untuk memperingati arwah mereka yang meninggal dalam perang, termasuk sejumlah serdadu Jepang pada Perang Dunia II. Tiongkok dan Korea memandang kuil ini sebagai lambang militerisme Jepang. (AFP)

14 - PM Thaksin Shinawatra mengumumkan rencana Thailand untuk menyediakan laptop dengan harga murah untuk setiap murid SD di negaranya mulai Oktober tahun ini. (AP

Minggu, 13 Agustus 2006

sunting

13 - Andrés Manuel López Obrador, calon presiden Meksiko dari golongan kiri berjanji untuk mempertahankan tenda-tenda protes yang telah melumpuhkan Ciudad de México hingga paling tidak September, kecuali bila pengadilan pemilu negara itu memerintahkan penghitungan kembali secara total hasil pemilu yang dianggap curang. (AP)

13 - Kabinet Israel mengesahkan gencatan senjata dengan 24 suara mendukung, tidak ada yang menentang, dan 1 suara abstain.

Sabtu, 12 Agustus 2006

sunting

12 - Günter Grass, pengarang Jerman, pemenang Penghargaan Nobel dalam Sastra tahun 1999, dan penulis sejumlah novel terkenal, mengakui bahwa pada usia 17 tahun ia pernah menjadi anggota Waffen SS, pasukan khusus partai Nazi. (SF Chronicle)

12 - Gempa dengan kekuatan 6,0 pada skala Richter menghantam daerah lepas pantai barat Sumatra, namun tidak menimbulkan korban jiwa. (Reuters)

Jumat, 11 Agustus 2006

sunting

11 - Pada detik-detik terakhir menjelang pelaksanaan hukuman mati atas tiga tertuduh kasus Poso (Fabianus Tibo, Marinus Riwu dan Dominggus da Silva), pemerintah Indonesia mengeluarkan perintah penundaannya. Penundaan ini datang beberapa jam setelah Paus Benediktus XVI mengeluarkan imbauan khusus kepada Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. (AP)

11 - Jumlah korban taifun Saomai yang melanda bagian tenggara Tiongkok mencapai 104 orang meninggal dunia, 190 orang hilang, dan lebih dari 50.000 rumah hancur. (AP)

Kamis, 10 Agustus 2006

sunting

10 - Taifun Saomai, badai taifun terhebat dalam 50 tahun terakhir menghantam pesisir tenggara Tiongkok, menerbalikkan kapal-kapal dan menghancurkan rumah-rumah. Pengungsi badai ini mencapai 1,5 juta orang. Setidaknya dua orang meninggal dunia dan lusinan lainnya luka-luka. (AP)

10 - Kepolisian Inggris, di London, mengaku telah menggagalkan rencana besar teroris untuk meledakkan pesawat, khususnya penerbangan internasional jalur Inggris dan Amerika Serikat. Akibatnya, seluruh jadwal penerbangan internasional ditunda dan kacau, serta keamanan bandara di dua negara diperketat.(Kompas)

10 - Argentina menahan tiga orang yang dicurigai terlibat dalam pelanggaran hak-hak asasi manusia selama Perang Kotor yang dilakukan terhadap para pembangkang politik di negara itu selama pemerintahan diktatur militer pada tahun 1976-1983.(AP)

Selasa, 8 Agustus 2006

sunting

8 - Joe Lieberman, senator Connecticut, Amerika Serikat, yang bertarung memperebutkan kursi Wakil Presiden pada pemilihan umum 2000, dikalahkan oleh rekannya dari Partai Demokrat, Ned Lamont dalam pemilihan pendahuluan, terutama karena dukungan Liebermann atas kebijakan perang Irak George Bush. (AP)

8 - James Huang, menteri luar negeri Taiwan, mengakui bahwa April lalu ia diam-diam mengunjungi pemimpin Hizbullah, Sayyed Hassan Nasrallah untuk meningkatkan hubungan kedua belah pihak.(AFP)

8 - Gunung berapi Mayon di Filipina tiga kali menyemburkan debunya dan menunjukkan tanda-tanda aktivitasnya. Sebanyak 35.000 penduduk desa di provinsi Albay diperintahkan mengungsi. (AP)

8 - Para petugas penyelamat Ethiopia terus bekerja keras mencari para korban banjir bandang yang melanda Dire Dawa. Banjir ini menyebabkan 210 orang meninggal dan 300 orang lainnya belum ditemukan. (Reuters)

Minggu, 6 Agustus 2006

sunting

6 - Lebih dari 100 orang meninggal karena banjir di Dire Dawa, Ethiopia bagian timur, sementara sekitar 10.000 orang meninggalkan daerah tersebut. (AP)

6 - Roket-roket Hizbullah yang ditembakkan ke utara Israel menyebabkan 11 orang meninggal, sementara pengeboman Israel di Lebanon selatan mematikan 17 orang, meskipun PBB telah mengeluarkan rancangan gencatan senjata.(AP)

Sabtu, 5 Agustus 2006

sunting

5 - Sampel urin kedua Floyd Landis dinyatakan positif mengandung testosteron dalam jumlah yang sangat tinggi, sehingga gelar juara Tour de Francenya tahun ini terancam dicabut. (CNN)[pranala nonaktif permanen]

Kamis, 3 Agustus 2006

sunting

3 - Sidang Darurat Organisasi Konferensi Islam yang digelar khusus untuk membahas mengenai konflik Israel-Lebanon 2006 dibuka di Putrajaya, Malaysia. MetroTV News[pranala nonaktif permanen]

Rabu, 2 Agustus 2006

sunting

2 - Fidel Castro berusaha meyakinkan rakyat di negaranya, Kuba, bahwa operasi yang baru saja dijalaninya telah berlangsung dengan baik dan bahwa kesehatannya stabil. Sementara itu di Miami, Florida, Amerika Serikat, banyak pelarian Kuba yang mendoakan kematiannya. (AP)