Wikipedia:Arsip halaman utama/2021/02/28
Artikel pilihan
Upaya untuk menjalin persekutuan Franka-Mongol melawan kekhalifahan Islam (yang merupakan musuh bersama mereka) telah dilancarkan oleh pemimpin-pemimpin Tentara Salib Franka dan Kekaisaran Mongol pada tahun 1200-an. Persekutuan semacam itu tampak sebagai pilihan yang masuk akal: Mongol cenderung bersimpati kepada Kekristenan karena keberadaan orang-orang Kristen Nestorian di istana Mongol. Bangsa Franka (bangsa Eropa Barat dan mereka yang berada di negara-negara Tentara Salib di Syam) juga terbuka terhadap gagasan untuk memperoleh bantuan dari Timur, yang salah satunya disebabkan oleh legenda Presbiter Yohanes, raja Timur yang diyakini akan datang untuk membantu Tentara Salib di Tanah Suci. Muslim juga merupakan musuh bersama Franka dan Mongol. Namun, walaupun telah bertukar pesan, hadiah, dan duta selama beberapa dasawarsa, persekutuan ini tidak pernah terwujud. (Selengkapnya...)
Peristiwa terkini
Saluran siaga COVID-19 Indonesia adalah 119 ext 9 / 021-5210411 / 081212123119
- 317 gadis diculik oleh penjahat bersenjata yang menyerang sebuah asrama sekolah menengah di Zamfara, Nigeria.
- Enam jiwa tewas dalam keruntuhan tambang di Parigi Moutong, Sulawesi Tengah.
- Novak Đoković dan Naomi Osaka masing-masing memenangi nomor Tunggal Putra dan Tunggal Putri dalam Australia Terbuka (gambar Naomi dan Novak).
Tahukah Anda
- "... bahwa letusan limnik adalah jenis bencana alam yang terjadi ketika karbon dioksida (CO2) secara mendadak meletus dari dasar danau dan membentuk awan gas yang dapat membuat hewan dan manusia mati lemas karena tidak dapat bernapas? Letusan tersebut juga dapat memicu tsunami!"
- "... bahwa Perang Schlesien I (gambar) adalah konflik antara Prusia melawan Austria yang berlangsung dari tahun 1740 hingga 1742, dengan hasil Prusia merebut sebagian besar wilayah Schlesien (kini terletak di Polandia barat daya) dari Austria? Perang ini meletus di wilayah Schlesien, Moravia, dan Bohemia, serta merupakan bagian dari Perang Penerus Austria."
- "... bahwa Kampung Bali Nansan adalah sebuah permukiman di Nansan, Quanzhou, Fujian, Republik Rakyat Tiongkok, yang dihuni oleh orang-orang Tionghoa kelahiran Bali, Indonesia?"
- "... bahwa alasan keikutsertaan Muammar Khadafi dalam konflik di Chad adalah ambisinya untuk menguasai Jalur Aouzou, bagian terutara Chad yang diklaim sebagai bagian dari Libya berdasarkan sebuah perjanjian yang belum diratifikasi pada saat periode kolonial?"
Tantangan kolaborasi
Wikipedia membutuhkan artikel-artikel berikut! Mari bersama-sama merintis artikel berikut pada: (Februari 2021).
- Tantangan kolaborasi
- Hasil kolaborasi terbaru
Hari ini dalam sejarah
28 Februari: Hari Kalevala di Finlandia; Hari Guru di Dunia Arab
- 1854 - Partai Republik AS didirikan di Ripon, Wisconsin.
- 1935 - Nilon ditemukan oleh Wallace Carothers.
- 1953 - James D. Watson dan Francis Crick mengumumkan kepada teman-teman mereka bahwa mereka telah memastikan struktur kimia DNA.
- 1986 - Olof Palme, Perdana Menteri Swedia, dibunuh di Stockholm.
Tanggal lain: 27 Februari – 28 Februari – 1 Maret
Gambar pilihan
(ukuran asli: 2.000 × 1.333 piksel, 1,81 MB)
Oleh: Aldoarianto.87
Lisensi: CC BY-SA 4.0