Wikipedia:Arsip halaman utama/2022/12/01
Artikel pilihan
Sanherib adalah Maharaja Asyur Baru yang memerintah sejak kemangkatan ayahnya, Sargon II, pada tahun 705 SM sampai dengan akhir hayatnya pada tahun 681 SM. Raja kedua dari Wangsa Sargon ini terbilang salah seorang Raja Asyur yang paling ternama karena sepak terjangnya tercatat di dalam Alkitab Perjanjian Lama, yakni kampanye militer yang dilancarkannya di Syam. Peristiwa-peristiwa lain yang berlangsung pada masa pemerintahannya adalah penghancuran kota Babel pada tahun 689 SM, dan pemugaran sekaligus pemekaran kota besar Niniwe, ibu kota terakhir bangsa Asyur. (Selengkapnya...)
Peristiwa terkini
- Jiang Zemin (gambar), mantan Sekretaris Jenderal Partai Komunis Tiongkok, meninggal dalam usia 96 tahun.
- Unjuk rasa massa di berbagai belahan Tiongkok pecah menanggapi kebijakan Zero-COVID pemerintah.
- Anwar Ibrahim diangkat menjadi Perdana Menteri Malaysia.
- Setidaknya 323 orang tewas dan lebih dari 7.000 orang luka-luka akibat gempa bumi berkekuatan 5,6 Mw yang mengguncang Cianjur, Jawa Barat.
- Piala Dunia FIFA 2022 mulai berlangsung di Qatar.
Tahukah Anda
- "... bahwa tanaman menyerap air lebih sedikit pada tanah berkadar garam tinggi, sehingga mengganggu pertumbuhan?"
- "... bahwa Skala Beaufort dimulai dari angka 1 untuk embusan angin yang paling tenang sampai angka 12 untuk embusan angin yang dapat menyebabkan kehancuran?"
- "... bahwa Maurits dari Oranye Nassau (gambar) pernah menjadi anggota Keluarga Kerajaan Belanda, tetapi statusnya sebagai bagian dari kerajaan telah diputus dan ia tidak lagi menjadi anggota kerajaan?"
- "... bahwa para fisikawan bercorak Aristoteles pada Abad Pertengahan saling bertentangan perihal forma fluens dan fluxus formae?"
Tantangan kolaborasi
Wikipedia membutuhkan artikel-artikel berikut. Mari bersama-sama merintisnya pada Desember 2022.
- Tantangan kolaborasi
- Count Robert of Paris (en)
- Penyuntingan politik di Wikipedia (en)
- Workshop for Armenian/Turkish Scholarship (en)
- Wiki-konstitusionalisme (en)
- Carole Hillenbrand (en)
- Frank Challice Constable (en)
- Isa dalam Islam Ahmadiyah (en)
- Sitting and Smiling (en)
- Liputan pers saat berlangsungnya genosida Armenia (en)
- Pelepasan Douglas MacArthur (en)
- Hasil kolaborasi terbaru
Hari ini dalam sejarah
1 Desember: Hari AIDS Sedunia; Hari Persatuan Besar di Rumania (1918)
- 1888 - Kota Sawahlunto didirikan oleh Belanda di Sumatera Barat khusus sebagai kota tambang batu bara.
- 1913 - Ford Motor Company mulai mengoperasikan lini perakitan bergerak menggunakan ban berjalan yang pertama di dunia untuk membuat Ford Model T.
- 1956 - Mohammad Hatta mengundurkan diri sebagai Wakil Presiden Republik Indonesia, jabatan yang kemudian kosong hingga tahun 1973.
- 1959 - Dua belas negara menandatangani Traktat Antarktika, melarang aktivitas militer di Antarktika dan menetapkan benua tersebut khusus untuk keperluan ilmiah.
- 1990 - Terowongan Channel yang dibangun dari arah Britania Raya dan Prancis bersatu pada 40 meter di bawah dasar laut.
Tanggal lain: 30 November – 1 Desember – 2 Desember
Gambar pilihan
(ukuran asli: 3.282 × 2.187 piksel, 2,08 MB)
Oleh: Charles J. Sharp
Lisensi: CC BY-SA 4.0