Warung Kopi - diskusi lain-lain   kirim topik baru

Bagian ini digunakan untuk mendiskusikan hal-hal yang tidak tercakup dalam bagian Warung Kopi lainnya. Pastikan Anda telah membaca halaman bantuan kami.
Untuk halaman perkenalan diri, silakan kunjungi halaman perkenalan

Ingat beri tanda tangan dan tanggal pada akhir pesan Anda dengan cara mengetikkan ~~~~. Harap menambahkan topik baru hanya di bagian bawah halaman ini.
Warung Kopi
Warung Kopi
Kebijakan
Kebijakan
Usulan
Usulan
Teknis
Teknis
Bahasa
Bahasa
Berita
Berita
Lain-lain
Lain-lain
Komunitas
Komunitas
Semua
Semua
Kembali ke atas
Kembali ke atas

Akun Wikipedia

Saya ingin bertanya, kalau anak kecil (berumur 10 thn), apakah bisa membuat akun di Wikipedia ? Salam. Muhammad Ariandra (dan Warkop pribadinya) 1 Januari 2013 02.47 (UTC)Balas

Tidak bisa, anak di bawah usia 10 tahun tidak bisa membuat akun di Wikipedia. – komentar tanpa tanda tangan oleh ‎36.72.98.152 (bk).
Jawaban anon ini sesat. Tentu saja bisa, pendaftaran akun wikipedia kan tidak memberikan syarat usia berapapun. RaymondSutanto (bicara) 1 Januari 2013 06.00 (UTC)Balas

Kendala-kendala saya dalam menulis dan menyunting

Saya benar-benar sangat tertarik membuat tulisan dan menyunting di wikipedia, namun saya terkendala untuk bisa terus menulis di wikipedia yakni :

  • saya tidak memiliki fasilitas yang memadai seperti komputer, laptop, jaringan intertnet/modem, jadi hanya bisa memakai fasilitas kantor, warnet, terkadang menyunting lewat hp merk Nokia X2-00 sehingga penulisan atau suntingan tidak sebagus yang kita inginkan.
  • sulit untuk mengatur waktu untuk menulis karena harus tetap bekerja demi kebutuhan hidup sehari-hari ditambah lagi kegiatan lain
  • dan masih banyak lagi.

Jadi, mohon maklum saudara/iku apabila tulisan atau suntingan saya kurang maksimal. Permohonan saya tidak banyak, tapi sederhana yakni : mohon bantuannya terhadap artikel atau suntingan yang saya buat apabila artikel tersebul tidak maksimal atau kurang layak supaya diperbaiki dan jangan segan-segan memberi saran terhadap saya.   Terima kasih banyak dan

  Selamat Tahun Baru
Selamat Tahun Baru
Karena setiap tanggal 01 Januari, seluruh umat manusia di Bumi sedang berbahagia merayakan Tahun Baru, maka Anda layak dapat Bintang!
Selamat Tahun Baru, 01 Januari 2013. Semoga tahun baru ini menjadi berkat bagi kita semua.


  Salam Sejahtera! ButtuHutagalung (bicara) 1 Januari 2013 04.19 (UTC)Balas

Pengembangan daftar artikel penting

Karena Wikipedia bahasa Indonesia sudah memiliki semua artikel penting, sepertinya kita perlu melangkah lebih jauh mengisi daftar artikel penting yang sudah dikembangkan. Silakan lihat daftarnya di sini: http://en.wiki-indonesia.club/wiki/Wikipedia:Vital_articles/Expanded. Jumlah totalnya 10 ribu artikel. Bisa jadi bahan buat Maraton juga nih :) Gombang (bicara) 2 Januari 2013 07.32 (UTC)Balas

Silakan diramaikan bagi yang berminat! Wagino 20100516 (bicara) 2 Januari 2013 14.28 (UTC)Balas
Ide saya adalah daftar 1000 - 5000 artikel vital dengan konteks khusus Indonesia. Daftar ini dapat berguna untuk proyek-proyek Nusantara di Incubator serta proyek Wikipedia offline (luring). Ada yang berminat bantu saya? Saya sudah punya beberapa ratus di laptop saya. Kalau ada yang tertarik melengkapinya, akan segera saya posting daring. ‑Bennylin komunikasi 23.48, 2 Januari 2013 (WIB)
  Setuju Mohon segera di posting pak Benny.    ‹›  ™     3 Januari 2013 03.53 (UTC)Balas
OK. Segera.

Artikel ke-250.000

Mengunjungi Wikipedia:Artikel ke-250.000 mengingatkan saya bahwa artikel WBI sudah hampir seperempat juta! Siapa yang tebakannya paling dekat! (Anda bisa berpartisipasi di Wikipedia:Artikel ke-500.000. (melihat kedua halaman itu, membuat saya terkenang pada pembuatnya...Bennylin dialog 22.16, 4 Januari 2013 (WIB)

Moga ia tersenyum dalam damai (disana) membaca postingan anda ini, pak Benny.    ‹›  ™     4 Januari 2013 18.05 (UTC)Balas

pengurus yang kasar, banyak omong (MOHON DINASEHATI)

suatu hari (bulan Agustus 2012) saya pernah menegur seorang pengguna, tapi saya tidak tau kalau dia ternyata pengurus. orangnya ezagren. saya menegurnya karena artikel yang diterjemahkannya (Islam di Korea) aneh atau kurang pas kalimatnya (saya menduga dia pake google translate). Alasan lain karena orang ini pernah juga menegur pengguna lain tentang masalah ini, tapi eh dia sendiri seperti itu. ini bunyi teguran saya

Halo selamat malam dan salam kenal. Terima kasih telah berkontribusi di Wikipedia, termasuk dengan mengembangkan artikel Islam di Korea. Tapi, sepertinya itu artikel terjemahan, dan kelihatannya terjemahannya jauh dari kata lumayan. Terjemahkanah kembali ke dalam bahasa Indonesia yang baik dan benar, jangan asal pakai Google Translate. Sebagai pembaca, saya tidak menikmati hampir semua isi yang Anda terjemahkan itu.

Tapi, dia balas dengan kasar (padahal memangnya saya kasar ya), dan saya masih baru di sini jadi belum banyak tau. ini katanya

Halo, Awang, Anda lancang sekali, ya, menyunting artikel yang masih ada templat inusenya, ya! Sepertinya, pesan Anda kurang tebal, tuh! Ya, siapa suruh Anda membaca artikel Islam di Korea sebelum selesai, karena artikel ini belum saatnya untuk dinikmati?

katanya waktu itu belum selesai, tapi sampai sekarang templat inuse masih ada di artikel Islam di Korea. Dan cek terjemahannya banyak yang aneh dan tidak sesuai. para pengurus lain mohon dinasehati orang ini, sama pengguna biasa seperti saya psti tidak akan mempan. AWANG 6 jan 2013 202.152.199.176 6 Januari 2013 11.11 (UTC)Balas