Wikipedia:Warung Kopi (Lain-lain)


Komentar terbaru: 10 tahun yang lalu oleh Empu pada topik Kontroversi Persebaya
Warung Kopi - diskusi lain-lain   kirim topik baru

Bagian ini digunakan untuk mendiskusikan hal-hal yang tidak tercakup dalam bagian Warung Kopi lainnya. Pastikan Anda telah membaca halaman bantuan kami.
Untuk halaman perkenalan diri, silakan kunjungi halaman perkenalan

Ingat beri tanda tangan dan tanggal pada akhir pesan Anda dengan cara mengetikkan ~~~~. Harap menambahkan topik baru hanya di bagian bawah halaman ini.
Warung Kopi
Warung Kopi
Kebijakan
Kebijakan
Usulan
Usulan
Teknis
Teknis
Bahasa
Bahasa
Berita
Berita
Lain-lain
Lain-lain
Komunitas
Komunitas
Semua
Semua
Kembali ke atas
Kembali ke atas

Technische Hoogeschool te Bandoeng

Saya melihat artikel ini panjang sekali dan panjang artikel ini sekitar 300.000 bita. Apa sebaiknya tidak dirapikan saja dan dihapus saja bagian yang tidak penting? Hanamanteo Halaman pembicaraan saya 18 Januari 2014 07.28 (UTC)Balas

Seingat saya itu hasil pekerjaan Cucuganesha. Coba didiskusikan dengan dia. SpartacksCompatriot (bicara) 19 Januari 2014 04.15 (UTC)Balas
Menurut saya, artikel itu sangat lengkap dan detail, kok malah mau dihapus....  RaymondSutanto (bicara) 19 Januari 2014 04.52 (UTC)Balas
Begini Bung Raymond, artikel ini memang lengkap, bahkan kalau bisa, diusulkan menjadi AP (semoga), namun coba lihat besar bitanya, besar sekali, sekitar 300.000 bita, 'nah, ini menyusahkan para pembaca untuk memahami artikel ini karena isinya terlalu panjang. Lebih baik kita perpendek besar bitanya dengan menghapus bagian yang tidak penting. Begitulah maksud saya, Bung Raymond... Hanamanteo Halaman pembicaraan saya 19 Januari 2014 04.56 (UTC)Balas
Jangan dihapus. Konyol itu namanya, tidak menghargai usaha orang lain. Dipecah-pecah saja menjadi beberapa subhalaman. Misalnya Sejarah Technische Hoogeschool te Bandoeng, Daftar dies natalis Techinische Hoogeschool te Bandoeng, Kampus Technische Hoogeschool te Bandoeng, dan sebagainya. Jangan bertindak destruktif. SpartacksCompatriot (bicara) 19 Januari 2014 05.00 (UTC)Balas
  Setuju atas usul Uda Spartacks. Hanamanteo Halaman pembicaraan saya 19 Januari 2014 05.03 (UTC)Balas
  Setuju Yep.Ald™ N☺Nym☻us blablabla™ 26 Januari 2014 21.19 (UTC)Balas

Kontroversi Persebaya

Apa artikel kayak begini layak?

Yang ada nanti hanya klaim kebenaran berdasarkan ini dan itu. Menurut pendapat saya dipecah dua saja antara Persebaya dengan Persebaya 1927.

Mohon pendapatnya. Terima kasih.

Eddy bf (bicara) 28 Januari 2014 14.16 (UTC)Balas

Sudah ada artikelnya, Persebaya 1927 dan Persebaya Surabaya. Silakan kembangkan saja.   -- Bonaditya (bicara) 21.25, 28 Januari 2014 (WIB)
Kalo begitu yang kontroversi ini saya hapus ya? :) --Eddy bf (bicara) 28 Januari 2014 14.27 (UTC)Balas
Isinya memang sungguh-sungguh kontroversial, kalo bisa jangan sampe menimbulkan pertikaian di wikipedia. Semisal memang ada isi dari artikel ini yg masih bisa dipertahankan masukkan saja ke artikel Persebaya Surabaya atau Persebaya 1927? -Denny eR Ge (bicara) 28 Januari 2014 14.33 (UTC)Balas
Mungkin jangan dihapus dulu, kalau bisa diubah point of view-nya ke arah yang netral. -- Bonaditya (bicara) 21.39, 28 Januari 2014 (WIB)

  Komentar. Menurut saya ada 2 pilihan yang bisa dilakukan.

  1. Untuk menghindari pertikaian di WBI, bisa langsung dihapus. Bagian-bagian yang ensiklopedis, bisa dipindahkan ke artikel Persebaya 1927 dan Persebaya Surabaya (seperti saran Mas Eddy dan Kang Denny).
  2. Artikel tetap dipertahankan, tetapi harus dirombak total gaya bahasanya supaya lebih netral (seperti komentar Bang Bona). Untuk sementara kita harus pasang tag {{Taknetral}} dulu.

Saya pribadi lebih cendrung dihapus saja, atau judul artikelnya diubah menjadi lebih terlihat netral. Mungkin contoh artikel Milton Keynes Dons F.C., AFC Wimbledon, Wimbledon F.C. dan Relocation of Wimbledon F.C. to Milton Keynes bisa dijadikan perbandingan untuk menetralkan artikel dimaksud. Salam   Bozky(bicara) 28 Januari 2014 16.36 (UTC)Balas

Artikelnya tidak perlu dihapus, diubah saja hingga layak seperti usul Mas Bona. Sekalian pindahkan ke judul yang lebih netral, seperti dualisme Persebaya (2011-13). SpartacksCompatriot (bicara) 29 Januari 2014 10.05 (UTC)Balas

Artikel ini memang berbau kontroversi dan tidak menggunakan sudut pandang netral. Tautan interwiki-nya pun tidak sesuai. Artikel Persebaya 1927 dan Persebaya Surabaya ternyata juga menggunakan interwiki yang sama pada en:Persebaya Surabaya, dan telah terjadi vandalisme pada artikel tersebut. Usul saya hapus saja artikel ini. Jika ada bagian yang netral tambahkan pada kedua artikel diatas.  eMpu  bicara  11 Februari 2014 15.03 (UTC)Balas

Pemilihan pengurus

Pada halaman pemilihan pengurus disebutkan, "Proses akan dilanjutkan jika calon menandatangani konfirmasi persetujuan di halaman pemilihan masing-masing, selambat-lambatnya 22 Januari 2014 pukul 00.00 (UTC)." Ternyata ada beberapa calon yang tidak melakukan konfirmasi hingga batas waktu yang ditentukan. Apakah hal ini ditolerir? jika tidak, untuk apa ditetapkan batas waktu dan tetap dilakukan sesi tanya jawab bagi calon yang tidak melakukan konfirmasi pada batas waktu tersebut. Jika ditolerir, apakah berlaku pada aturan lain seperti, "Pemungutan suara dimulai pada 5 Februari 2014, pukul 00.00 (UTC). Suara yang masuk sebelumnya tidak akan dihitung". Sebaiknya segera diputuskan saja konfirmasi calon diluar batas waktu tersebut diterima atau tidak. 29 Januari 2014 04.19 (UTC) – komentar tanpa tanda tangan oleh 199.115.117.199 (bk).

  Selesai -- Halamannya telah ditutup dan pencalonan dibatalkan. Salam. Wagino 20100516 (bicara) 7 Februari 2014 03.25 (UTC)Balas

Kenang-kenangan Halaman Utama

Sekarang, Halaman Utama WBI sudah berganti sesuai dengan pemungutan suara di Halaman Utama/Proposal 2013. Nah, saya ada menyimpan tampilan Halaman Utama WBI sebelum berganti menjadi sekarang. Masalahnya, judul yang tepat untuk kenang-kenangan tampilan Halaman Utama WBI sebelum berganti menjadi sekarang itu apakah Halaman Utama 2011-2013? Soalnya tampilan Halaman Utama itu ditampilkan pada 2011-2013. Terima kasih. Hanamanteo Halaman pembicaraan saya 30 Januari 2014 06.45 (UTC)Balas

Usul bagus, boleh saja :)Hariadhi - Ngobrol 1 Februari 2014 14.56 (UTC)Balas
Setuju. Nama halamannya Halaman Utama/2011 saja, untuk mengenang tahun mulai tampilnya. SpartacksCompatriot (bicara) 2 Februari 2014 06.03 (UTC)Balas

Jeju - Pulau Jeju

Saya agak bingung dengan artikel Jeju yang seharusnya berisi provinsi malah berisi tentang Pulau Jeju. Apa tidak sebaiknya keduanya dipisahkan seperti di Wikipedia bahasa Melayu? Saat saya mau memindahkan halaman tersebut, ternyata halaman tersebut memang sebelumnya bernama Pulau Jeju namun telah dialihkan ke Jeju, padahal Jeju seharusnya berisi tentang provinsi dan bukan pulaunya saja. Salam. -RafiHdwrd (Wa$$up?) 2 Februari 2014 18.16 (UTC)Balas

Sebaiknya dipisahkan karena jika saya melihat konteksnya, nampaknya memang harus dipisahkan (Jeju – provinsi, Pulau Jeju – pulau). Jika ada masalah pada saat pemindahan karena halaman yang dituju sudah ada, sebaiknya Anda meminta bantuan kepada pengurus. Salam. Hanamanteo Halaman pembicaraan saya 3 Februari 2014 03.51 (UTC)Balas
Saya melihat bahwa kasus ini sama dengan Bali dan pulau Bali, juga Madagaskar dan pulau Madagaskar. Pemberian nama artikel "Jeju" sudah tepat, karena bisa merujuk ke pulau dan provinsinya (sama seperti Bali). Jika ingin fokus ke topik Jeju sebagai pulau, mungkin bisa dikembangan menjadi subtopik Geografi Jeju atau kembangkan artikel Pulau Vulkanik dan Pipa Lahar Jeju. -- Adiputra बिचर -- 3 Februari 2014 06.20 (UTC)Balas

Televisi Republik Indonesia

Kepada Bung Albertus Aditya , saya melihat daftar acara TVRI yang tidak benar dan sedikit amburadul. Seperti Formula 1 (acara olahraga)& bagian iklan. Untuk Kasus Formula 1, darimana anda mendapat referensi bahwa TVRI pernah menyiarkan F1 dari tahun 1962 hingga 1989? Sekedar Informasi, siaran F1 pertama di televisi dunia adalah BBC di musim 1953. Itupun bukanlah Live, melainkan program khusus (rangkuman berita) hingga tahun 1979. Dan pada saat itu pula, TVRI hanya bersiaran 4,5 jam setiap harinya (dari tahun 1962-1982) dan 9 Jam (setiap hari Senin-Jumat)di tahun 1982-1998 (Akhir Pekan, TVRI mendapatkan jatah siaran 14 Jam dengan sign off pada jam 12 siang hingga 3 sore). Yang Kedua, TVRI sendiri dananya kecil untuk menyiarkan acara ini (F1), karena dananya berasal dari APBN dan Iuran Televisi. Iklan pun diberhentikan di tahun 1981. Jadi kesimpulannya, F1 tidak pernah bersiaran di TVRI (kecuali lewat rangkuman berita olahraga) sebab lisensi hak siaran F1 sangatlah mahal & daftar Iklan yang anda ketik setelah tahun 1981 itu tidak ada (Pemerintahan Orde Baru sendiri menyetop layanan iklan di TVRI dengan alasan, supaya masyarakat tidak konsumtif). Iklan itu sendiri setelah tahun 1981 hanya ada di Bioskop hingga RCTI Muncul. Mohon anda meneliti lagi. Terima Kasih. Imranfreak (bicara) 4 Februari 2014 11.50 (Wita)

Jika ada informasi yang dirasa janggal, silakan langsung perbaiki. sertakan juga sumber informasinya ya :) Hariadhi - Ngobrol 6 Februari 2014 11.51 (UTC)Balas

Pertanggungjawaban janji pengurus

Sesuai dengan janji saya di pemilihan pengurus tahun kemarin, saya sudah berusaha memenuhi janji pengurus dengan menyapa 100 pengguna baru dengan kalimat sendiri, melayani 50 pertanyaan, keluhan, atau permintaan bantuan pengguna, dan 4 pengguna telah menjadi aktif di warung kopi.

Memang pengguna aktif di warung kopi hanya tercapai 4 dari seharusnya 5, namun saat ini platform interaksi Wikipedia sudah berkembang di social media lainnya. Dengan bantuan pengurus lainnya, "penghuni" di Group Wikipedia Indonesia sudah mencapai 5000+ orang yang aktif berdiskusi. Perlahan akan kita bujuk mereka bergabung di Wikipedia dan aktif menyunting.

Jika para pengguna mendukung saya untuk meneruskan kepengurusan, saya ingin menawarkan program selanjutnya yaitu pengembangan komunitas di dunia nyata dengan target sebagai berikut:

  1. Kopdar dilakukan minimal 1 kali sebulan, atau 12 kali dalam setahun
  2. Setidaknya 6 kali acara ngewiki bersama dalam setahun
  3. Pembentukan dan pembinaan kantong-kantong komunitas wikipediawan di 3 kota (termasuk Jakarta, dan mungkin Depok, Bogor, atau Bekasi) dalam setahun

Janji saya kali ini mengarah kepada pembentukan komunitas yang berkumpul secara rutin, sebab masalah yang kita hadapi adalah penurunan pengguna aktif wikipedia. Hal ini tidak bisa dijawab dengan janji-janji teknis seperti yang saya ajukan tahun lalu. Untuk bisa membuat komunitas penyunting sustain, perlu pembinaan dan regenerasi. Terima kasih untuk dukungannya. Hariadhi - Ngobrol 6 Februari 2014 11.51 (UTC)Balas

Mendukung dengan sepenuh hati. Hajar terus! SpartacksCompatriot (bicara) 6 Februari 2014 12.00 (UTC)Balas
Biasanya Kopi Darat 'kok diadakan di rumah Bung Hariadhi? Hanamanteo Halaman pembicaraan saya 6 Februari 2014 12.07 (UTC)Balas
Karena kopi darat membutuhkan acara mengedit artikel bersama. Sudah kita coba berkali-kali menemukan tempat yang terjangkau, dengan makanan dan minuman, mudah didatangi seluruh peserta, serta wifi yang mendukung di berbagai tempat di Jakarta. Sayangnya tempat dengan kriteria seperti itu mustahil ditemukan. Jadi kantor saya mau tidak mau digunakan. Tentu kalau ada kesempatan di luar, akan kita coba. Itu kalau ketemu ya. Hariadhi - Ngobrol 6 Februari 2014 12.18 (UTC)Balas
  Sekali-kali di luar Jakarta dong — ArdWar () 5 Rabiul akhir 1435 19:14:07 (UTC+7) 2456695.3014699
Hai Ardwar, kita berusaha untuk tidak memonopoli kata "kopdar" dan "wikicamp". Ide kopdar ini hanya melanjutkan kopdar-kopdar biasa yang sudah pernah terjadi di Komunitas Wikipedia yang ada karena inisiatif tiap wikipediawan, tidak menunggui pengurus mengadakan. Jadi silakan diprakarsai saja kopdar di kota lain. Seandainya memungkinkan, akan kita beri dukungan yang dibutuhkan. Hariadhi - Ngobrol 6 Februari 2014 12.20 (UTC)Balas
Bung Ardwar, anda di Surabaya kan? Di Surabaya sudah ada saya dan Okkisafire.   RaymondSutanto (bicara) 6 Februari 2014 13.14 (UTC)Balas
Nah ayo.. Di solo ada Bennylin dan Yogya ada Gaspard. Memang saat ini kita bersama-sama modal dengkul. Tapi tidak menutup kemungkinan akan saling dukung. Ayo wujudkan kopdar rutin dan bangun Wikicamp Surabaya :) Hariadhi - Ngobrol 6 Februari 2014 13.17 (UTC)Balas
Harusnya saya lo yang diundang kopdar, kan saya yg lebih junior ;;) Okkisafire (bicara) 7 Februari 2014 05.05 (UTC)Balas

Pemilihan pengurus

Mengenai hak suara dalam pemilihan disyaratkan:

  • 1. Pengguna yang telah terdaftar minimal 1 minggu dengan suntingan minimal 30 di WBI sewaktu pemungutan suara dimulai, 5 Februari 2014 pukul 00.00 (UTC).
  • 2. Bukan pengguna yang sedang diusulkan (calon pengurus).

Pertanyaannya, apakah semua pengguna yang diusulkan (calon pengurus) tidak memiliki hak suara dan tidak boleh memilih, atau yang mana dari pilihan dibawah ini yang TIDAK memiliki hak suara:

  • a. semua calon pengurus yang diusulkan (baca:Pengguna yang mencalonkan diri atau dicalonkan dalam pendaftaran bakal calon, baik setuju ataupun menolak) (16 pengguna)
  • b. calon pengurus yang bersedia dicalonkan saja (9 pengguna)
  • c. calon pengurus yang lolos verifikasi saja (8 pengguna)
  • d. calon pengurus yang telah melakukan konfirmasi kesediaan secara sah dan sedang dibuka halaman pemilihan suaranya saja (5 pengguna)

37.130.229.149 6 Februari 2014 16.12 (UTC)Balas

Yang saya pahami ketika membuat aturan tersebut adalah misalnya A, B, dan C dicalonkan sebagai pengurus, maka A tidak boleh memberikan suara pada halamannya sendiri, tetapi boleh memberikan suara pada halaman B dan C, demikian pula dengan B dan C. Salam. Albertus Aditya (bicara) 7 Februari 2014 00.57 (UTC)Balas

Saya sependapat dengan Albert, hal ini bertujuan agar tidak ada pengguna yang memberikan voting untuk diri sendiri sehingga masih diperbolehkan untuk memberikan suara kepada kandidat lain. Salam. Wagino 20100516 (bicara) 7 Februari 2014 03.22 (UTC)Balas
Terima kasih, masalahnya saya lihat para calon belum atau tidak memberikan suaranya. Saya kira mereka juga berpikir seperti saya. pendapat saya lebih tepat jika kalimat syaratnya. "2. Calon tidak boleh memvoting dirinya sendiri". jika memang yang dimaksudkan seperti penjelasan Albert dan Wagino. 37.130.229.149 7 Februari 2014 10.28 (UTC)Balas
Pada masa-masa sebelumnya (setelah sistem ini diberlakukan) tidak ada masalah. Mungkin belum memberikan suaranya saja. Salam. Albertus Aditya (bicara) 7 Februari 2014 14.50 (UTC)Balas